Pernah mencoba membuat nasi kepal bulgogi, tetapi hasilnya mudah hancur saat dipegang? Tenang, kamu tidak sendirian. Banyak orang mengalami masalah ini karena ada beberapa teknik penting yang sering terlewat saat membuatnya.
Nasi kepal bulgogi yang sempurna harus memiliki tekstur yang padat, tetapi tetap lembut saat dikunyah. Jika terlalu rapuh, nasi bisa berantakan sebelum sampai ke mulut. Supaya hasilnya lebih maksimal, simak lima tips bikin nasi kepal bulgogi berikut, ya!