TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

5 Jenis Bubur Nusantara yang Pas untuk Sarapan, Ada Banyak Pilihan!

Bisa dipilih sesuai selera, kenyang pun lebih lama #LokalIDN

richoku.com

Populer karena kelezatannya yang menghangatkan, bubur seringkali dijadikan sebagai menu sarapan yang praktis tapi mengenyangkan. Apalagi bubur mudah ditemui di berbagai wilayah nusantara. Jadi, kamu pun bisa menikmati bubur dimanapun.

Ada beragam sajian bubur yang bisa kamu pilih, di antaranya mulai dari yang manis sampai yang gurih. Dengan begitu kamu pun bisa memilih bubur sesuai selera untuk sekedar menu sarapan.

Berikut lima aneka bubur khas Nusantara yang biasa disajikan untuk santap menu sarapan.

1. Bubur ayam

instagram.com/sukmawati_rs

Hampir semua orang suka sajian yang satu ini. Ya, bubur ayam seringkali dijadikan sebagai menu sarapan oleh masyarakat Indonesia. Terutama buat mereka yang gak punya banyak waktu. Bubur ayam memiliki cita rasa gurih dari kuah dengan pelengkap suwiran daging ayam, bawang goreng, sate, daun bawang, dan kerupuk.

Bubur ayam mudah ditemui hampir di daerah wilayah Indonesia. Jadi, gak heran kamu bisa menikmati bubur ayam kapan saja.

Baca Juga: Resep Bubur Jagung yang Menggugah Selera, Menu Sarapan Enak!

2. Bubur sumsum

instagram.com/makmon5

Bubur sumsum berasal dari Jawa. Di Solo khususnya, sajian ini sering disebut jenang sumsum ataupun jenang lemu. Meskipun bernama sumsum, bukan berarti bubur ini dibuat dari tulang sumsum, ya. Namun bubur sumsum dibuat dari tepung beras yang dimasak bersama santan hingga matang.

Cita rasanya yang manis, bubur sumsum disiram air gula jawa serta ditambah pelengkap biji salak, ketan hitam, dan mutiara. Dijamin, semangkuk bubur sumsum bisa bikin semangat mengawali aktivitas.

3. Bubur Manado

instagram.com/mariaulfah1357

Berbeda dengan bubur sumsum yang memiliki cita rasa manis, bubur khas Manado ini identik punya cita rasa gurih. Ya, karena bubur Manado terbuat dari labu kuning, daun singkong, bayam, kangkung, daun kemangi, dan jagung. Makin nikmat lagi, biasanya bubur Manado disajikan dengan diberi pelengkap taburan bawang goreng. Jadi, cita rasanya pun makin menggugah selera.

4. Bubur ase

instagram.com/im_as_cool

Sama seperti bubur Manado yang punya sensasi rasa gurih, bubur ase khas Betawi ini juga gak kalah nikmat, lho untuk dijadikan sebagai menu sarapan.

Sajian ini terbuat dari beras yang dimasak tanpa santan, kemudian bubur ase disajikan dengan pelengkap semur daging, taburan kacang, taoge, dan kerupuk. Sehingga bubur ase memiliki tampilan yang hitam, tapi nikmat.

Baca Juga: Resep Bubur Mengguh, Bubur Khas Bali yang Rasanya Mantap Banget

Verified Writer

Amir Rosadi

It's never too late to start something positive

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Rekomendasi Artikel

Berita Terkini Lainnya