TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

6 Buah Ini Bisa Bikin Napas Tetap Segar Selama Berpuasa

Gak perlu minder lagi saat berbicara dengan orang lain!

Unsplash/Alexander Mils

Ada berbagai masalah mulut yang sering dihadapi oleh banyak orang saat memasuki bulan puasa. Salah satunya adalah masalah bau mulut. Masalah yang satu ini memanglah sangat mengaggu aktivitas, apalagi aktivitas yang melibatkan percakapan. Hal ini tentu saja membuat kamu menjadi tidak percaya diri untuk berbicara dengan orang lain.

Namun, kamu tidak perlu khawatir. Pasalnya, masalah tersebut bisa kamu atasi dengan cara mengonsumsi salah satu dari keenam buah-buahan di bawah ini. Buah apa sajakah? 

1. Jeruk 

healthline.com

Kandungan vitamin C yang ada pada buah jeruk memiliki manfaat yang ampuh untuk menjaga napas agar tetap segar selama berpuasa, lho!

Perlu kamu ketahui, bahwa selain berfungsi untuk meningkatkan sistem kekebalan tubuh, vitamin C jugalah berguna untuk menjaga napas agar tetap segar. Oleh karena itu, konsumsilah buah jeruk saat sahur agar napas tetap segar selama berpuasa.

2. Apel 

Unsplash/Aarón Blanco Tejedor

Buah selanjutnya yang bisa bikin napas tatap segar saat berpuasa adalah buah apel. Buah apel bisa kamu konsumsi di akhir makan sahur. Apel telah terbukti mampu menjaga napas agar tetap segar meski saat berpuasa.

Hal ini disebabkan adanya kandungan zat asam yang terdapat pada apel yang bisa membunuh bakteri. Selain itu, apel juga memiliki serat alami yang dapat menjaga kebersihan gigi, lho!

Baca Juga: 5 Hal yang Membatalkan Puasa dan Membuat Puasa Tidak Sah, Wajib Tahu!

3. Melon 

notretemps.com

Jika berbicara mengenai khasiat dari buah melon, memang sudah tidak diragukan lagi. Buah melon juga menjadi salah satu buah yang dapat membantu membuat napas agar tetap segar selama berpuasa.

Pasalnya, buah yang satu ini memiliki kandungan air yang cukup tinggi dan mengandung vitamin C yang dapat mencegah bakteri penyebab bau mulut. Alhasil, mulut akan tetap segar selama berpuasa.

4. Pepaya 

cidrap.umn.edu

Selain memiliki rasa yang lezat, buah pepaya jugalah memiliki khasiat yang baik untuk tubuh, lho! Salah satunya adalah dapat menjaga napas agar tetap segar selama berpuasa. Hal ini bisa terjadi akibat adanya kandungan vitamin C yang amat tinggi pada buah pepaya.

Selain dapat menjaga napas agar tetap segar, kandungan vitamin C yang terkandung dalam pepaya jugalah dapat meningkatkan sistem kekebalan tubuh, lho! Alhasil, dirimu juga tidak akan mudah sakit selama berpuasa.

5. Semangka 

Unsplash/煜翔 肖

Buah yang berwarna merah ini menjadi salah satu buah yang dapat menjaga napas agar tetap segar selama berpuasa. Pasalnya, buah semangka memiliki kandungan antioksidan tinggi yang bisa membantu mengurangi racun dalam tubuh, termasuk yang dihasilkan oleh bakteri di dalam mulut.

Oleh karena itu, yuk rutin konsumsi buah semangka saat sahur agar napas tetap segar selama berpuasa!

Baca Juga: 5 Tips Kurangi Bau Mulut Saat Puasa, Harus Kamu Coba!

Verified Writer

Berkat Prima

🤙

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Rekomendasi Artikel

Berita Terkini Lainnya