TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

Resep Perkedel Bondon yang Rasanya Bikin Sesi Makan Makin Berselera

Rasanya gak kalah lezat dari perkedel lain, lho!

Perkedel bondon (instagram.com/cemilan_jaiko)

Perkedel bondon merupakan salah satu camilan yang pembuatannya menggunakan bahan campuran dari tepung terigu dan tepung kanji. Perkedel bondon sendiri memiliki cita rasa yang gurih dan garing.

Nah, kamu gak perlu jauh-jauh ke kota kembang untuk mencicipi perkedel ini, sebab kamu bisa membuatnya dengan mudah di rumah. Supaya gak makin penasaran, simak resepnya di bawah ini, yuk!

1. Bahan-bahan yang diperlukan

Kentang (unsplash.com/wssb495)

Bahan-bahan:

  • 150 gram kentang
  • 25 gram tepung terigu 
  • 25 gram tepung kanji
  • 1 butir telur 
  • 1 batang daun bawang, diiris halus 
  • merica halus secukupnya
  • garam secukupnya
  • penyedap rasa secukupnya

Baca Juga: 5 Olahan Poutine, Kentang Goreng Berlumur Saus dan Keju

2. Cuci dan kukus kentang

Ilustrasi membersihkan kentang (potandon.com)

Langkah pertama, siapkan kentang. Kemudian, kupas dan cuci kentang hingga benar-benar bersih. Sisihkan terlebih dahulu.

Siapkan panci di atas kompor, lalu masukkan kentang ke dalam wajan. Rebus hingga kentang benar-benar matang. Setelah itu, angkat dan tiriskan airnya.

3. Campurkan bahan dan bulatkan

Ilustrasi mencampurkan bahan-bahan (tasteofsouthern.com)

Kemudian, siapkan wadah yang cukup besar untuk mengolah kentang. Campurkan tepung terigu dan tepung kanji di dalam wadah. Aduk-aduk hingga tercampur rata.

Jika sudah rata, campurkan semua bahan menjadi satu dan aduk-aduk menggunakan spatula hingga semua bahan tercampur rata. Kemudian, ambil sesendok makan adonan dan bulatkan, lakukan hingga adonan habis.

Verified Writer

Wisnu Ariansyah

Member IDN Times Community ini masih malu-malu menulis tentang dirinya

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Rekomendasi Artikel

Berita Terkini Lainnya