Menu kukusan sedang menjadi tren kuliner dalam beberapa bulan terakhir, karena banyak orang mulai sadar akan kesehatan. Alhasil, kini juga mulai banyak pedagang yang menjajakannya.
Makanan rebus atau kukus pun jadi mudah ditemukan di berbagai sudut tempat dan biasanya dijajakan pedagang kaki lima. Harganya cenderung terjangkau, yakni mulai dari Rp2.000-an per potong.
Namun, kalau kamu masih kesulitan menemukannya atau yang tersedia di pasaran tidak sesuai seleramu, kamu bisa membuatnya sendiri di rumah, lho! Tinggal belanja bahan-bahannya di pasar, kemudian rebus atau kukus sendiri, dan jadilah menu kukusan yang sehat untuk konsumsi harian. Cocok banget buat kamu yang sedang diet. Enak, murah, dan sehat!
Influencer hidup sehat sekaligus penulis buku, Meyrani Dewi Utar, membagikan beberapa jenis menu kukusan yang cocok untuk diet dan gaya hidup sehat melalui akun Instagram-nya, @ce_meyraa, Sabtu (17/1/2026). Berikut rekomendasinya untukmu!
