5 Inspirasi Ice Cream Jar untuk Ide Berkreasi dengan Buah Hati

Yuk, coba bikin di rumah!

Es krim menjadi salah satu makanan manis yang digemari anak-anak sampai orang dewasa. Warna menarik disertai tekstur lembut membuat sajian ini tidak pernah bosan untuk disantap.

Selain itu, es krim bisa diolah sedemikian rupa untuk dihidangkan sebagai dessert. Salah satunya ice cream jar yang dapat dikreasikan bersama si buah hati di rumah.

Nah, berikut ini terdapat 5 inspirasi mengolah ice cream jar menarik yang bisa disontek.

1. Caramel ice cream jar

5 Inspirasi Ice Cream Jar untuk Ide Berkreasi dengan Buah Hatiilustrasi caramel ice cream jar (unsplash.com/Toa Heftiba)

Sajian pertama untuk mengolah es krim dalam jar dapat dikreasikan dengan campuran salted caramel. Ini dimaksudkan supaya rasa dessert tersebut menjadi lebih menarik.

Es krim yang lembut dan manis berpadu dengan gurihnya salted caramel mampu memuaskan siapapun yang mengonsumsinya. Bahkan kamu bisa pula menyisipkan popcorn manis sebagai topping ekstra.

2. Black forest ice cream jar

5 Inspirasi Ice Cream Jar untuk Ide Berkreasi dengan Buah Hatiilustrasi black forest ice cream jar (unsplash.com/Sambazon)

Black forest menjadi salah satu kue favorit dengan rasa cokelat nikmat dan segarnya selai buah yang dipakai dalam tiap lapisan.

Nah, kali ini black forest pun tidak cuma bisa disantap dengan cara biasa. Sebab dengan sedikit kreativitas maka hidangan tersebut mampu jadi dessert yang sedap.

Cukup taruh potongan black forest dalam jar atau gelas, kemudian sisipi memakai es krim pada setiap lapisan. Begitupun seterusnya sampai semua komponen menutupi bagian atas jar dan simpan sebentar di lemari pendingin sebelum disantap.

Baca Juga: 5 Trivia Jipangyi Ice Cream, Es Krim Pipa yang Bikin Selera Menggila!

3. Banana ice cream jar

5 Inspirasi Ice Cream Jar untuk Ide Berkreasi dengan Buah Hatiilustrasi banana ice cream jar (unsplash.com/Ella Olsson)

Kreasi dessert berikutnya adalah banana ice cream jar. Dalam sajian ini, kamu bisa menggunakan es krim cokelat, vanila, atau campuran keduanya sebagai 'sorotan utama'.

Jangan lupa untuk menyisipkan potongan buah pisang terhadap makanan agar rasa hidangan menjadi lebih menarik. Tak hanya itu, potongan buah tadi bisa mempercantik dessert yang tersaji dalam jar transparan.

4. Brownie ice cream jar

5 Inspirasi Ice Cream Jar untuk Ide Berkreasi dengan Buah Hatiilustrasi brownie ice cream jar (unsplash.com/Fatima Akram)

Brownie ice cream jar menjadi kudapan manis yang dapat diolah menjadi dessert bersama si buah hati. Sebab memiliki tekstur beragam dan saling melengkapi.

Bahkan, kamu bisa menambahkan beberapa wafer dan choco stick untuk mempercantik tampilan olahan pencuci mulut tersebut.

5. Strawberry ice cream jar

5 Inspirasi Ice Cream Jar untuk Ide Berkreasi dengan Buah Hatiilustrasi stroberi ice cream jar (unsplash.com/Karly Gomez)

Stroberi merupakan salah satu buah segar yang tidak luput dari perhatian ketika membuat bermacam-macam dessert.

Oleh sebab itu, saat mengolah es krim dalam jar buah ini dapat disertakan sebagai topping untuk membuat sajian makin segar saat dimakan.

Nah, itulah kelima kreasi ice cream jar untuk inspirasi mengolah dessert di rumah bersama si buah hati. Gimana, tertarik mengolah salah satu dari kudapan di atas?

Baca Juga: 10 Bentuk Ice Cream Lucu Ini Memanjakan Mata, Jadi Gak Tega Mau Makan!

Intan Pratiwi Buchr Photo Verified Writer Intan Pratiwi Buchr

Sempat ingin jadi astronaut, tapi sekarang jadi pegawai di bumi~ let's connect with me at hallonanas@gmail.com

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

yummy-banner

Topik:

  • Ines Sela Melia

Berita Terkini Lainnya