6 Kota di Indonesia dengan Kuliner Terbaik Versi Taste Atlas

Kelezatan makanan Indonesia memang tidak perlu diragukan lagi, bahkan sudah dikenal hingga mancanegara. Hal ini dibuktikan dengan banyaknya makanan Indonesia yang masuk dalam daftar rekomendasi Taste Atlas.
Selain itu, Taste Atlas juga mencantumkan beberapa kota di Indonesia sebagai kota dengan kuliner terbaik di dunia dalam Taste Atlas Awards 2024/2025. Kira-kira kota mana saja yang tercantum? Untuk tahu jawabannya, yuk simak artikel di bawah ini.
1.Jakarta

Kota Metropolitan ini masuk dengan peringkat ke-16 sebagai kota dengan makanan terbaik di dunia versi Taste Atlas. Walaupun sudah muncul banyak makanan internasional, tapi berbagai makanan khas Jakarta tetap memiliki banyak penggemar. Mulai dari makanan berat seperti soto betawi, nasi uduk, dan ketoprak hingga jajanan khas seperti kue ape, kerak telor, dan roti buaya.
Ada banyak restoran terbaik di Jakarta yang direkomendasikan Taste Atlas, beberapa di antaranya adalah 1945 Restaurant, Pondok Laguna, dan Soto Haji Darwasa.
2.Bandung

Beranjak sedikit dari Jakarta, ada Bandung yang menduduki peringkat ke-32 sebagai kota dengan makanan terbaik di dunia versi Taste Atlas. Beragam makanan di Kota Kembang ini memang sudah populer dan banyak disukai masyarakat Indonesia di antaranya ada mie kocok, kupat tahu, soto bandung, sampai camilan yang renyah dan gurih yakni batagor.
Ada banyak restoran terbaik di Bandung yang direkomendasikan Taste Atlas, beberapa di antaranya adalah Warung Nasi Ibu Imas 81, Mie Kocok Persib, hingga Batagor Haji Ihsan.
3.Surabaya

Surabaya menempati peringkat yang tidak jauh dari Bandung, yakni ke-34 sebagai kota dengan makanan terbaik di dunia versi Taste Atlas. Ibu kota Provinsi Jawa Timur ini memiliki makanan dengan rasa yang khas seperti rujak cingur, iga penyet, krengsengan, hingga makanan kuah berempah seperti rawon.
Ada banyak restoran terbaik di Surabaya yang direkomendasikan Taste Atlas, beberapa di antaranya adalah Rujak Cingur Genteng, Rawon Pak Pangat, sampai Soto Ayam Cak To.
4.Padang

Di urutan ke-58 ada Padang sebagai kota dengan makanan terbaik di dunia versi Taste Atlas. Hal pertama yang terlintas di pikiran saat mendengar kota ini tentu nasinya, yakni nasi padang. Namun, padang juga memiliki beragam makanan khas yang mencuri perhatian seperti ayam pop, dendeng balado, kepiting saus padang, hingga gulai ayam.
Ada banyak restoran terbaik di Padang yang direkomendasikan Taste Atlas, beberapa di antaranya adalah Lamun Ombak Rumah Makan, Pagi Sore, Resto Selamat.
5.Surakarta

Surakarta atau Solo juga masuk dalam kota dengan makanan terbaik di dunia versi Taste Atlas dan menduduki peringkat ke-82. Tidak hanya kaya akan budaya, Surakarta juga dikenal dengan berbagai makanan yang menggugah selera seperti bakso solo, tengkleng, nasi liwet, selat solo, hingga sate kere.
Ada banyak restoran terbaik di Surakarta yang direkomendasikan Taste Atlas, beberapa di antaranya adalah Tengkleng Klewer Ibu Edi, Bakso Alex, dan Nasi Liwet Mbak Giyem.
6.Yogyakarta

Terakhir, ada Yogyakarta yang menempati peringkat ke-87 sebagai kota dengan makanan terbaik di dunia versi Taste Atlas. Kota yang dikenal sebagai Kota Pelajar ini identik dengan makanan khas nya yang bercita rasa manis. Makanan asli Yogyakarta seperti gudeg, bakpia pathok, hingga ayam geprek sudah populer dan punya banyak penggemar.
Ada banyak restoran terbaik di Yogyakarta yang direkomendasikan Taste Atlas, beberapa di antaranya adalah Gudeg Pawon, Bakpia Kurnia Sari, dan Ayam Goreng Bu Tini.
Karena kelezatan kulinernya, tidak heran jika 6 kota di atas masuk dalam daftar kota dengan kuliner terbaik versi Taste Atlas. Kalau kamu, sudah pernah coba kuliner di kota mana saja, nih?