7 Negara dengan Kebiasaan Makan Tersehat, Bisa Ditiru dalam Keseharian

Kasus obesitas terbilang sangat rendah

Kalau diperhatikan, jumlah orang yang mengalami obesitas atau kelebihan berat badan di dunia berada pada titik yang mengkhawatirkan. Menurut data Organisasi Kesehatan Dunia (WHO), terdapat lebih dari 1 miliar orang di dunia yang mengalami obesitas yang terdiri dari 650 juta orang dewasa, 340 usia remaja, dan 39 juta anak-anak. Diperkirakan jumlah ini akan terus bertambah setiap tahunnya. WHO juga memperkirakan adanya pertambahan orang sebanyak 167 juta orang yang akan mengalami masalah kesehatan karena obesitas atau kelebihan berat badan pada tahun 2025.

Obesitas bukanlah perkara yang sepele, lho guys. Kondisi tubuh ini bisa menjadi pangkal penyakit kronis seperti masalah persendian, jantung, hati, ginjal, hingga sistem reproduksi. Itulah mengapa organisasi yang dinaungi oleh Perserikatan Bangsa-Bangsa meminta semua negara menganggap obesitas adalah masalah yang serius. 

Mengedukasi masyarakatnya memiliki kebiasaan makan yang sehat, bersih, dan aman telah dilakukan oleh beberapa negara dan terbukti  menekan jumlah obesitas. Bahkan, tak sedikit orang dari negara lain meniru kebiasaan mereka, lho. Lalu, kebiasaan makan sehat seperti apakah yang dilakukan beberapa negara tersebut? Langsung cek di bawah ini ya. 

1. India

7 Negara dengan Kebiasaan Makan Tersehat, Bisa Ditiru dalam Keseharianilustrasi kari India (unsplash.com/Ting Tian)

Kari daging dan sayur India dikenal kaya akan rasa yang berasal dari rempah-rempah. Penelitian yang diterbitkan oleh National Centre for Biotechnology tahun 2002, kunyit pedas dan jintan pada kari India dapat membantu sistem pencernaan yang mencegah kembung dan makanan berlebihan. Tak hanya itu, bumbu aromatik yang sering digunakan seperti bawang putih dan bawang merah juga dapat menurunkan risiko penyakit kardiovaskular. 

Menurut Times of India, ilmu pengetahuan India kuno, Ayuverda menyebutkan jika makanan India termasuk makanan dengan nutrisi yang lengkap untuk tubuh. Kacang-kacangan, buah-buahan, sayuran dan biji-bijian pada makanan India dikenal mengandung karbohidrat, lemak, serat, vitamin, dan mineral. 

2. Swedia

7 Negara dengan Kebiasaan Makan Tersehat, Bisa Ditiru dalam Keseharianilustrasi rye bread Swedia (unsplash.com/Wesual Click)

Masakan Skandinavia memang tidak mengandung banyak sayuran, meski begitu terdapat elemen sehat yang perlu dicontoh. Roti gandum sebagai makanan pokok memiliki kandungan serat tinggi yang dapat mengenyangkan lebih lama. Kamu bisa mencoba untuk membuat sandwich dari gandum hitam yang kaya akan serat. 

Walau begitu, ada kebiasaan makanan Swedia yang harus dihindari yakni konsumsi garam yang berlebih. Makanan tradisional Nordik, seperti salmon asap yang mengandung garam tinggi. 

3. Perancis

7 Negara dengan Kebiasaan Makan Tersehat, Bisa Ditiru dalam Keseharianilustrasi yogurt (unsplash.com/Niclas Illg)

Satu penelitian yang diterbitkan dalam Nutrient Journal tahun 2020 menyebutkan bahwa Orang Perancis menganggap makanan adalah bentuk kesenangan dan bukan kesehatan. Meski begitu, negara ini mempunyai tingkat obesitas dan penyakit jantung yang rendah dibandingkan Amerika Serikat yang notabene lebih peduli tentang asupan sehat. 

Salah satu sebab masyarakat Perancis memiliki kebiasaan makanan sehat bisa dilihat dari dessert-nya. Mayoritas makanan penutup negara ini memiliki bahan yang menyehatkan seperti yogurt, truffle, dan susu. Selain itu, mereka juga dikenal suka bergerak seperti berjalan atau bersepeda. 

Baca Juga: [QUIZ] Berdasarkan Kebiasaan Sebelum Makan, Ini Member BTS yang Ajak Kamu Dinner

4. Chili

7 Negara dengan Kebiasaan Makan Tersehat, Bisa Ditiru dalam Keseharianilustrasi empanada Chili (pexels.com/Kent Ng)

Chili dan sebagian besar negara di Amerika Selatan tidak menyukai makanan olahan dan gula. Masyarakatnya kebih menyukai makanan sehat seperti jagung, anggur, dan makanan laut. Mereka lebih menyukai makanan yang diolah dalam keadaan segar dengan menggunakan daging, roti hangat, dan sup yang mengenyangkan sehingga tidak ada ruang di perut untuk melahap camilan. 

Makanan yang menjadi favorit orang Chili adalah empanada. Pie yang mirip seperti pastel ini berisi daging atau sayuran yang sering dijadikan makanan utama di siang atau malam hari. Hmm, terlihat sangat lezat, ya? 

5. Yunani

7 Negara dengan Kebiasaan Makan Tersehat, Bisa Ditiru dalam Keseharianilustrasi spanakopita Yunani (instagram.com/lefkastaverna)

Di Yunani, kacang-kacangan dan sayuran menjadi makanan pokok, bukan hanya sebagai lauk pauk, lho. Dalam laman Magazine Vitality, Antonia Trichopoulou, direktur Pusat Kolaborasi Nutrisi Organisasi Kesehatan Dunia, orang Yunani mengolah sayuran sebagai hidangan sesuai dengan musimnya sehingga lebih segar, menyehatkan, dan eco-friendly. 

Salah satu hidangan yang menjadi khas Yunani adalah spanakopita, yakni pie sayuran yang ditambahkan salad sesuai dengan sayuran musiman yang berlaku di Yunani. Kebiasaan makan sayuran inilah yang membuat Yunani menjadi negara dengan konsumsi sayuran tertinggi di Eropa menurut laporan European Commision, lho. 

6. Jepang

7 Negara dengan Kebiasaan Makan Tersehat, Bisa Ditiru dalam Keseharianilustrasi makan sushi (pexels.com/ANTONI SHKRABA)

Selain pemakaian sumpit yang membuat orang Jepang mengambil makanan secukupnya, kebiasaan menata visual makanan terlihat menarik juga membuat budaya makannya patut dicontoh. Coba tengok, adakah orang yang tak ingin makan setelah melihat visual makanan yang menggugah selera?

Sudah menjadi kebiasaan bagi orang Jepang untuk menata makanannya menjadi sedap dipandang mata meski porsi yang ditampilkan cenderung kecil. Bukan hanya itu, memanfaatkan sayur sesuai musiman yang berwarna ceria juga membuat tampilan semakin memukau dan pastinya sehat. Porsi kecil juga mendukung kamu menjaga kalori yang masuk dalam tubuh, sedangkan sayuran akan menyediakan mineral dan vitamin yang menyehatkan. 

7. Afrika Utara seperti Maroko, Alajazair, dan Mesir

7 Negara dengan Kebiasaan Makan Tersehat, Bisa Ditiru dalam Keseharianilustrasi kushari makanan khas Mesir (pexels.com/MADEINEGY)

Negara-negara di Afrika Utara telah diuntungkan dengan pengaruh kuliner dari berbagai budaya seperti Turki hingga Perancis. Tak sedikit hidangan Afrika Utara yang menggabungkan banyak sayuran, rempah-rempah, dan minyak zaitun yang dikenal sehat. Selain itu, makanan tradisional mereka seperti semur yang mengandung daging kaya rempah dan kuskus sebagai makanan pokoknya. 

Meski banyak makanan tradisional yang mengandung daging sapi dan kambing, tapi konsumsi sayuran masyarakatnya pun terbilang sangat tinggi. Keseimbangan nutrisi protein hewani dan nabati inilah yang membuat makanan dari Afrika Utara terbilang menyehatkan. 

Salah satunya kushari (koshari) yang merupakan makanan khas Mesir dengan berbagai ragam nutrisi sehat seperti kacang lentil, chickpea, makaroni, saus tomat, dan bawang goreng yang cocok dinikmati saat siang hari. 

Kamu bisa mencoba kebiasaan makan sehat dari berbagai belahan dunia. Bagaimanapun juga makanan sehat menjadi salah satu unsur penting terbentuknya tubuh yang fit, lho. Lantas kamu ingin mencoba kebiasaan dari negara mana dulu, nih? 

Baca Juga: 5 Negara Teraman dan Tersehat bagi Turis Tahun 2022, Sesuai Wishlist?

IamLathiva Photo Verified Writer IamLathiva

Love To See, Love To Read, and Love To Share.

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

yummy-banner

Topik:

  • Indiana Malia

Berita Terkini Lainnya