5 Tips Membeli Nugget yang Kualitasnya Bagus, Jangan Keliru!

Pentingnya memilih nugget yang masih dalam kualitas baik

Nugget merupakan makanan yang mungkin sering kamu konsumsi sehari-hari karena memang mudah ditemukan dan bisa diolah secara praktis. Sebetulnya untuk mengonsumsi nugget, maka kamu juga harus benar-benar memilih produk nugget yang kualitasnya bagus dan layak untuk dikonsumsi.

Sayangnya tidak banyak orang yang memahami dengan jelas bagaimana cara membeli nugget yang kualitasnya bagus agar tidak sampai menyebabkan dampak yang kurang baik untuk kesehatan. Oeh sebab itu, perhatikanlah beberapa tips berikut ini dalam memilih nugget yang berkualitas baik.

1. Warnanya tampak natural

5 Tips Membeli Nugget yang Kualitasnya Bagus, Jangan Keliru!ilustrasi nugget (unsplash.com/@leoroza)

Tanda pertama yang dapat menunjukkan bahwa nugget memiliki kualitas yang bagus adalah warnanya yang terlihat natural. Hal ini bisa dibedakan secara mudah karena memang nugget yang kualitasnya bagus justru tidak akan ada perubahan apa pun pada warnanya.

Secara umum nugget biasanya berwarna kuning atau pun oranye, namun tidak terlalu kusam atau tidak terlalu terang. Perubahan warna pada nugget tentunya perlu kamu antisipasi karena dikhawatirkan menurunkan kualitas dari makanan tersebut.

2. Teksturnya lembut dan kenyal

5 Tips Membeli Nugget yang Kualitasnya Bagus, Jangan Keliru!ilustrasi nugget (unsplash.com/@tysonbrand)

Kamu selanjutnya dapat mengecek bagaimana tekstur yang dimiliki dari nugget untuk memastikan bahwa kualitasnya memang masih bagus. Pastikan bahwa tekstur dari nugget memang terasa lembut, namun sedikit kenyal agar tetap aman saat dikonsumsi nanti.

Kamu mungkin perlu berhati-hati apabila tekstur dari nugget ternyata cenderung lembek atau bahkan mudah hancur. Hal ini karena dikhawatirkan nugget sudah disimpan terlalu lama, sehingga baiknya jangan sampai dipilih atau pun dikonsumsi lagi.

Baca Juga: 7 Makanan yang Membantu Mengatasi Gangguan Kecemasan

3. Kadaluarsanya masih jauh

5 Tips Membeli Nugget yang Kualitasnya Bagus, Jangan Keliru!ilustrasi nugget (unsplash.com/@tysonbrand)

Pada saat kamu membeli nugget maka sebaiknya kamu dapat mengecek kemasannya terlebih dahulu untuk melihat tanggal kadaluarsa yang ada. Hal ini karena memang tanggal kadaluarsa pada nugget dapat menentukan apakah memang naga tersebut masih layak dikonsumsi atau tidak.

Usahakan untuk membeli nugget yang tanggal kadaluarsanya masih cukup lama, sehingga kualitas dalamnya pun masih terjamin dengan baik. Kamu perlu berhati-hati apabila nugget sudah mendekati atau bahkan melewati tanggal kadaluarsa yang ada, sebab kualitasnya juga bisa jadi sudah menurun.

4. Aromanya tak apek

5 Tips Membeli Nugget yang Kualitasnya Bagus, Jangan Keliru!ilustrasi nugget (unsplash.com/@davidtoddmccarty)

Hal selanjutnya yang bisa kamu cek pada saat membeli nugget adalah aroma yang dimilikinya. Biasanya untuk aroma pada nugget akan cenderung sangat khas selayaknya aroma ayam atau pun ikan, sesuai dengan bahan yang digunakan pada nugget tersebut.

Kamu perlu berhati-hati apabila aroma nugget ternyata cenderung apek atau pun amis, sebab dikhawatirkan memang kualitasnya sudah kurang bagus. Oleh sebab itu, lebih berhati-hatilah dalam membeli nugget, sehingga tidak sampai keliru nantinya.

5. Nugget tidak terasa licin atau lengket

5 Tips Membeli Nugget yang Kualitasnya Bagus, Jangan Keliru!ilustrasi nugget (unsplash.com/@mak_jp)

Jika kamu memang penasaran untuk memastikan bahwa nugget yang kamu beli dalam kondisi baik atau tidak maka cobalah untuk memegangnya secara langsung. Biasanya ada perbedaan tersendiri pada saat kamu memegang nugget dengan kualitas berbeda, sebab dari permukaannya saja sudah berbeda.

Untuk nugget yang kualitasnya sudah kurang bagus maka akan terasa licin atau bahkan lengket seperti berlendir, sebab menandakan sudah munculnya mikroorganisme pada olahan tersebut. Lain halnya apabila nugget masih terasa kering dan tidak ada apa pun yang menempel pada permukaannya, sehingga masih sangat layak untuk dikonsumsi.

Membeli nugget memang harus membutuhkan kehati-hatian yang ekstra. Hal ini penting agar nantinya nugget yang kamu konsumsi tetap dalam kondisi yang aman dan layak untuk dikonsumsi. Jangan sampai salah dalam memilih nugget!

Baca Juga: 8 Cara Bulking untuk Orang Kurus dan Makanan Pendukungnya

TM Photo Verified Writer TM

Member IDN Times Community ini masih malu-malu menulis tentang dirinya

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

yummy-banner

Topik:

  • Agsa Tian

Berita Terkini Lainnya