TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

5 Kudapan dengan Isi Wafer Cokelat yang Bertambah Nikmat

Yuk, cicipi muffin wafer yang lembut dan renyah!

ilustrasi ragam kudapan dari wafer (pexels.com/Peemapat Jomswang)

Wafer adalah salah satu hidangan renyah dengan ketebalan yang tipis dan rapuh, setiap lapisan wafer akan diisi menggunakan cokelat atau krim vanila, kemudian ditumpuk sampai lebih dari tiga lapis agar lebih tebal.

Dalam berkreasi dengan wafer cokelat, terdapat banyak sekali makanan yang bisa dicicipi, seperti lima kudapan berikut ini.

1. Wafer brownies

ilustrasi wafer brownies (pixabay.com/Jan Vašek)

Brownies merupakan kue cokelat dengan sensasi lembut di bagian dalam, dan kerap dibuat lebih renyah pada bagian permukaannya. Namun demikian, kue ini tetap bisa dikreasikan seperti dengan menghadirkan wafer.

Gunakan adonan brownies instan yang telah dikocok sampai tercampur rata. Tuangkan sebagian bahan tersebut ke dalam loyang, kemudian susun wafer cokelat di antaranya, dan tutup kembali memakai sisa adonan yang ada.

Baca Juga: Resep Wafer Cookies, Kudapan Renyah Sekali Kunyah

2. Wafer cheesecake

ilustrasi wafer cheesecake (delish.com/Brad Holland)

Kenikmatan dalam olahan cheesecake bisa ditemukan dalam berbagai varian klasik dan terkini, terutama untuk pilihan no bake cheesecake yang memiliki tekstur lembut, dan menggugah selera.

Sebagai dasar, kamu bisa mengganti biskuit memakai bolu kesukaan, baik itu vanilla atau cokelat. Kemudian tambahkan wafer cokelat ke dalam loyang, lalu olah cream cheese bersama sour cream, kocok dengan mixer sebelum disatukan.

3. Wafer muffin

ilustrasi wafer muffin (pixabay.com/Luisella Planeta Leoni)

Makanan berikutnya yang tidak kalah sedap untuk dimakan bersama wafer cokelat adalah muffin. Bahan tersebut gak hanya cocok dijadikan topping, melainkan bisa pula ditambahkan ke dalam adonan utama.

Supaya rasa makanan lebih maksimal, jangan lupa menghadirkan bubuk cokelat atau sedikit kopi pada adonan muffin. Gunakan wafer yang telah dipotong lebih kecil, kemudian masukkan ke dalam cetakan khusus sebelum dipanggang.

4. Wafer tiramisu

ilustrasi wafer tiramisu (pixabay.com/tookapic)

Tiramisu adalah hidangan penutup terkemuka dengan bahan baku berbasis mascarpone dan aroma kopi yang menggugah selera. Penambah tekstur dalam makanan ini lebih sering menggunakan biskuit ladyfinger.

Namun selain biskuit jari tersebut yang digunakan pada lapisan tiramisu, kamu pun bisa menyisakan tempat untuk wafer cokelat, sehingga perpaduan dalam hidangan ini akan terasa lebih nikmat saat disantap.

Baca Juga: Nostalgia, Ini 5 Wafer Berselimut Cokelat Terhits di Era 90an

Verified Writer

Intan Pratiwi Buchr

Sempat ingin jadi astronaut, tapi sekarang jadi pegawai di bumi~ let's connect with me at hallonanas@gmail.com

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Rekomendasi Artikel

Berita Terkini Lainnya