TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

5 Kuliner Khas Minang Selain Nasi Padang yang Wajib Kamu Coba

Kuliner Minang gak melulu nasi padang

nova.grid.id

Bagi penduduk Indonesia, nasi padang telah menjadi salah satu santapan favorit seluruh kalangan. Namun belum banyak yang tahu, masih banyak makanan khas Minang lainnya yang juga tak kalah enaknya dengan nasi padang. 

Berikut ini adalah 5 kuliner khas Minang yang juga patut dicoba.

1. Es Durian Padang

travel.detik.com

Tidak hanya di Medan yang terkenal dengan buah durian dan sop duriannya, Padang sendiri juga memiliki hidangan khas berbahan dasar durian yakni es durian. Para pecinta durian tentunya tidak bisa menolak kelezatan yang ditawarkan dari menu yang satu ini. Es durian ini biasanya ditambahkan topping berupa susu cokelat diatasnya, namun ada juga variasi lain dengan tambahan es krim, buah alpukat, dan lainnya.

2. Soto Padang

linetoday

Berbeda dengan soto pada umumnya yang disajikan dalam mangkok berukuran cukup besar, soto khas Padang ini disajikan dalam mangkok berukuran kecil yang porsinya pas dimakan untuk 1 orang. Soto padang menawarkan kelezatan potongan daging sapi yang digoreng garing ditambah dengan perkedel kentang dan bihun serta kuah kaldu bening. Hidangan ini umumnya disantap dengan nasi putih hangat yang ditaburi kerupuk berwarna merah muda yang menjadi ciri khas kuliner Padang.

Baca Juga: Rekomendasi 7 Makanan Khas Kalimantan yang Wajib Dicoba Turis

3. Martabak Kubang

wikipedia.org

Adonan tepung, telur, daging cincang dan daun bawang yang dicampur menjadi satu dan kemudian digoreng serta disajikan dengan kuah cuka berisikan potongan cabai dan tomat adalah kenikmatan dari martabak kubang. Walaupun sekilas terlihat serupa dengan martabak telur biasa, namun perbedaannya terletak dari segi adonan dan cara memasaknya.

4. Lontong Sayur Padang

dominocaferawamangun.com

Lontong sayur padang merupakan lontong yang ditambah gulai nangka, sayur kacang panjang, sambal lado merah dan disirami kuah santan serta ditaburi bawang goreng dan juga kerupuk khas Minang yang berwarna merah muda. Rasanya yang pedas menjadi ciri khas tersendiri dari hidangan lontong ini.

Baca Juga: 5 Makanan Khas Sumba Enak dan Unik, Belum Banyak yang Tahu!

Verified Writer

Valencia Faustina Hartanto

Member IDN Times Community ini masih malu-malu menulis tentang dirinya

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Rekomendasi Artikel

Berita Terkini Lainnya