5 Kreasi Biskuit Sehat Ini Bikin Timbangan Tidak Bakal Geser Ke Kanan

Dijamin sehat kalau bikin sendiri

Biskuit alias cookies menjadi salah satu camilan yang tidak akan ada habis kreasinya. Kamu akan dengan mudahnya menemukan beragam jenis biskuit di pasaran.

Tidak dilarang kok kalau kamu hendak mengonsumsi biskuit favoritmu. Apalagi disantap bersama dengan seteguh teh hangat, makin nikmat. Namun, ingat kandungan gula yang terdapat di dalamnya ya, bisa-bisa berat badan naik kalau berlebihan.

Nah, untuk mencegah hal itu, tidak ada salahnya nih mencoba bikin kreasi biskuit sendiri di rumah. Jadi kamu bakal tahu kandungan apa saja yang masuk ke dalam perutmu. Beberapa kreasi ini bisa jadi ide camilan sehat. Yuk simak.

1. Healthy oatmeal cookies

5 Kreasi Biskuit Sehat Ini Bikin Timbangan Tidak Bakal Geser Ke Kananwellplated.com

Meskipun agak banyak bahan-bahan yang perlu dipersiapkan untuk membuat biskuit, semua akan terbayarkan kok kalau kamu sukses membuatnya.

Biskuit sehat yang terbuat dari campuran oatmeal instan, tepung terigu, telur, saus apel, mentega leleh, baking powder dan sejumput garam ini memanfaatkan madu sebagai pemanis alaminya.

Bubuk kayu manis dan vanili juga ditambahkan, sehingga membuat biskuit ini mempunyai aroma yang khas. Dalam satu keping mengandung 111 kalori, cukup untuk mengganjal perut yang sedang keroncongan.

2. Apple peanut butter cookies

5 Kreasi Biskuit Sehat Ini Bikin Timbangan Tidak Bakal Geser Ke Kananskinnyfitalicious.com

Dalam sekeping biskuit yang satu ini mengandung sekitar 135 kalori. Terbuat dari campuran oatmeal, apel dan peanut butter membuat tekstur biskuit ini renyah di luar dan lembut di dalam.

Pemanis yang digunakan untuk membuat biskuit ini adalah sirup maple. Sirup yang berasal dari pohon maple ini sangat umum digunakan sebagai topping pada pancake, dengan kandungan kalori yang cukup rendah. Dalam satu sendok makan terdapat 52 kalori. Selain itu, sirup maple dipercaya mengandung antioksidan yang tinggi lho. Jadi sangat baik untuk kesehatan.

Baca Juga: 7 Ragam Biskuit Sandwich Cantik untuk Inspirasi Jamuan Lebaran

3. Carrot and quinoa cookies

5 Kreasi Biskuit Sehat Ini Bikin Timbangan Tidak Bakal Geser Ke Kananlobeandlemons.com

Kalau kamu suka makan carrot cake, tidak ada salahnya nih mencoba bikin carrot cookies. Apalagi dipadukan dengan almond dan quinoa, tidak diragukan lagi manfaat kesehatan yang bakal kamu dapatkan.

Seperti yang kamu ketahui, kacang almond mengandung protein yang tinggi. Dalam 28 gram kacang almond terdapat 6 gram protein. Selain itu almond juga kaya akan antioksidan dan vitamin E yang tinggi. Vitamin E sangat berleran penting lho untuk kesehatan kulitmu.

4. Blueberry cookies

5 Kreasi Biskuit Sehat Ini Bikin Timbangan Tidak Bakal Geser Ke Kananhowsweeteats.com

Mengombinasikan oatmeal dengan pisang dan blueberry juga menjadi salah satu pilihan yang bisa kamu coba lho. Manisnya pisang dan asam dari blueberry menjadi perpaduan yang sempurna.

Dalam 100 gram blueberry mengandung 57 kalori. Selain itu blueberry mengandung vitamin A yang sangat baik untuk kesehatan mata dan vitamin C sebagai sumber antioksidan yang sangat baik untuk menangkal penuaan dini.

5. Chewy lemon almond cookies

5 Kreasi Biskuit Sehat Ini Bikin Timbangan Tidak Bakal Geser Ke Kananpaleorunningmomma.com

Sarapan memang menjadi salah satu hal penting. Tidak harus menyantap nasi kuning atau nasi uduk kok. Kamu bisa sarapan sehat dengan biskuit yang satu ini. Dalam sekepingnya mengandung 171 kalori. Sajikan bersama teh tawar hangat, kamu bakal siap beraktivitas dengan penuh energi.

Kreasi biskuit yang satu ini memanfaatkan parutan kulit lemon sehingga dihasilkan biskuit dengan cita rasa yang istimewa. Manfaat yang bakal kamu peroleh jika konsumsi parutan kulit lemon di antaranya kekebalan tubuh meningkat, kesehatan jantung tetap terjaga dan menjaga kesehatan mulut.

Gimana, mana yang jadi biskuit favorit kamu nih?

Download aplikasi resep masakan Yummy App untuk mendapatkan beragam referensi resep masakan sesuai dengan selera kamu, lengkap dengan cara memasaknya hanya di Google Play Store dan App Store.

Baca Juga: 7 Biskuit yang Paling Enak di Dunia, Yakin Rela Bagi-bagi?

Crhisterra Ellen Photo Verified Writer Crhisterra Ellen

Member IDN Times Community ini masih malu-malu menulis tentang dirinya

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

yummy-banner

Topik:

  • Tania Stephanie
  • Antonius Putu Satria

Berita Terkini Lainnya