5 Restoran di Solo dengan Space Luas, Nyaman Kumpul Keluarga

Lezat dan banyak spot foto instagramable!

Saat ingin kumpul keluarga, sering kali kita kebingungan mencari tempat makan yang luas dan nyaman. Artikel kali ini akan merekomendasikan beberapa restoran di Solo yang bisa kalian kunjungi bersama keluarga besar. 

Selain menyajikan menu-menu yang menggugah selera, beberapa restoran ini juga menampilkan arsitektur yang instagramable. Restoran apa sajakah itu? Simak ulasan lengkapnya di bawah ini, yuk!

1. Canting Londo Kitchen

5 Restoran di Solo dengan Space Luas, Nyaman Kumpul KeluargaCanting Londo Kitchen (instagram.com/cantinglondo)

Restoran bergaya kolonial yang satu ini memiliki suasana yang cozy dan interior estetik. Canting Londo Kitchen berada di dalam kawasan warisan budaya Kampung Batik Laweyan. 

Space yang ditawarkan cukup luas sehingga cocok untuk kumpul bersama keluarga dan para sahabat. Tersedia pula live music yang menambah keseruan dan kehangatan. 

Menu-menu yang ditawarkan cukup lengkap, mulai dari Nusantara, Chinese, dan Western. Selain itu, tersedia pula cake dan pastry yang mampu memanjakan lidah.

Lokasi: Jalan Dr. Rajiman Nomor 525, Laweyan, Kota Surakarta, Jateng. 
Jam operasional: 10.00—22.00. 

2. The Soga Eatery

5 Restoran di Solo dengan Space Luas, Nyaman Kumpul KeluargaThe Soga Eatery (instagram.com/the.sogaeatery)

The Soga Eatery merupakan bagian dari House of Danar Hadi. Terletak strategis di jantung Kota Solo, restoran yang satu ini selalu menjadi pilihan para pengunjung dan wisatawan. 

Restoran ini memiliki interior dan eksterior yang unik. Pasalnya, arsitektur ala vintage mendominasi setiap sudutnya. Kamu akan menemukan banyak spot foto yang ciamik di sini. 

Beragam menu khas Nusantara dan Western dengan rasa menggoda akan menghiburmu. Kamu juga bisa melepas rindu dengan menu-menu khas Solo, lho!

Lokasi: Jalan Slamet Riyadi Nomor 261, Sriwedari, Laweyan, Kota Surakarta, Jateng.
Jam operasional: 10.00—22.00. 

Baca Juga: 5 Restoran Ramen di Solo, Populer dan Harga Terjangkau!

3. Grandis Barn

5 Restoran di Solo dengan Space Luas, Nyaman Kumpul KeluargaGrandis Barn (instagram.com/ grandisbarn)

Grandis Barn adalah salah satu restoran dengan space yang luas. Tersedia area indoor dan outdoor yang bisa menampung para pengunjung. Tentu lahan parkirnya pun sangat luas. 

Beragam menu ala Nusantara dan Western dengan cita rasa menggoda disajikan di tempat ini. Grandis Barn memiliki halaman belakang yang super luas. Terdapat pula kids playground yang bikin anak-anak makin happy!

Lokasi: Jalan Adi Sucipto, Colomadu, Kabupaten Karanganyar, Jateng. 
Jam operasional: 10.00—21.00. 

4. Palm Ethnic Resto 

5 Restoran di Solo dengan Space Luas, Nyaman Kumpul KeluargaPalm Ethnic Resto (instagram.com/palm.resto)

Dengan space yang luas, Palm Ethnic Resto adalah pilihan yang tepat untuk kumpul bareng keluarga tercinta. Interior dan eksterior etnik khas Jawa Tengah membikin tempat ini terasa nyaman dan estetik. 

Tersedia beragam menu pilihan khas Nusantara yang sayang untuk dilewatkan. Beberapa menu tersebut ialah sego pincuk, penyetan, nasi bestik ayam, nasi urap, nasi jinggo, dan sebagainya. Terletak strategis di tengah kota, kamu gak akan kesulitan untuk menemukan restoran ini. 

Lokasi: Jalan Ronggowarsito Nomor 55a, Kecamatan Ps. Kliwon, Surakarta, Jateng. 
Jam operasional: 09.00—22.00. 

5. Adem Ayem Resto Solo

5 Restoran di Solo dengan Space Luas, Nyaman Kumpul KeluargaAdem Ayem Resto Solo (instagram.com/ademayem.solo)

Adem Ayem Resto Solo memiliki 2 cabang di kota ini. Semua cabangnya memiliki space yang luas. Akan tetapi, di cabang Jalan Adi Sucipto kamu bisa merasakan suasana dan arsitektur yang lebih kekinian. 

Beragam menu kuliner khas Solo bisa kamu nikmati. Cita rasa yang konsisten membikin restoran legendaris ini gak pernah sepi pengunjung. Nasi langgi, nasi gudeg, hingga selat solo adalah beberapa menu yang wajib kamu cobain saat berkunjung ke sini.

Lokasi: Jalan Adi Sucipto Nomor 180, Karangasem, Laweyan, Surakarta, Jateng. 
Jam operasional: 09.00—20.30. 

Saat peak season, restoran-restoran ini tentu akan dipadati pengunjung. Supaya kamu dan keluarga gak kehabisan tempat, ada baiknya untuk melakukan reservasi terlebih dahulu. Dari kelima restoran di atas, mana yang pengen kamu cobain duluan? 

Baca Juga: 5 Rekomendasi Restoran Korea di Solo, Endeus!

elsamarchel Photo Verified Writer elsamarchel

.

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

yummy-banner

Topik:

  • Merry Wulan

Berita Terkini Lainnya