7 Jenis Pasta yang Wajib Diketahui Pemula, Biar Gak Salah Waktu Masak

#MasakItuGampang Bukan cuma Spaghetti sama Macaroni

Siapa sih yang gak tahu pasta? Makanan asal Italia yang satu ini memang sudah akrab di telinga dan di lidah kita, ya. Pasta biasanya terbuat dari campuran tepung semolina, air, telur, dan garam. Buat kamu yang belum tahu, tepung semolina merupakan hasil olahan biji gandum durum yang teksturnya lebih kasar dan mengandung gluten yang tinggi.

Pasta memiliki berbagai jenis bentuk dan ukuran. Di Italia sendiri ada lebih dari 650 jenis pasta dan itu masih akan terus bertambah. Pemberian nama pada pasta pun disesuaikan dengan jenis dan bentuk pasta. Saking banyaknya, kita sering salah menyebutkan nama pasta. Untuk itu IDN Times akan membahas jenis pasta yang wajib banget buat kamu ketahui. Yuk disimak.

1. Fettucini

7 Jenis Pasta yang Wajib Diketahui Pemula, Biar Gak Salah Waktu MasakUnsplash.com/Augustine Fou

Dalam bahasa Italia, Fettucini artinya pita kecil. Fettucini memiliki bentuk pipih dan panjang seperti kwetiaw. Pasta yang satu ini sangat cocok disajikan bersama saus carbonara atau saus alfredo yang dimasak bersama daging putih dan sayuran.

2. Ravioli

7 Jenis Pasta yang Wajib Diketahui Pemula, Biar Gak Salah Waktu MasakFoodnetwork.com

Pasta yang satu ini beda dari pasta pada umumnya. Ravioli adalah pasta yang di dalamnya terdapat isian berupa campuran keju ricotta, bayam rebus, dan lada hitam. Biasanya ravioli berbentuk kotak, tapi beberapa orang mengkreasikan bentuknya menjadi lingkaran dan setengah lingkaran.

3. Penne

7 Jenis Pasta yang Wajib Diketahui Pemula, Biar Gak Salah Waktu MasakUnsplash.com/Elli O.

Penne adalah jenis pasta berbentuk silinder pendek dan ujungnya berbentuk serong. Penne sendiri berasal dari bahasa Latin, "Penna", yang berarti bulu atau pena. Penne sangat cocok disajikan bersama saus marinara dan sedikit parutan keju parmesan.

4. Fusilli

7 Jenis Pasta yang Wajib Diketahui Pemula, Biar Gak Salah Waktu MasakFoodnetwork.com

Pasta yang satu ini memiliki bentuk spiral. Fusilli biasanya terbuat dari tepung terigu. Ada juga yang menambahkan bahan-bahan lain untuk memberikan warna seperti buah bit dan bayam.

5. Lasagna

7 Jenis Pasta yang Wajib Diketahui Pemula, Biar Gak Salah Waktu MasakFoodnetwork.com

Lasagna atau lasagne adalah pasta berbentuk lembaran tipis dengan panjang 27 cm dan lebar 5 cm. Kamu biasa mengolah pasta yang satu ini dengan menambahkan daging cincang, sayuran, dan saus marinara.

6. Farfalle

7 Jenis Pasta yang Wajib Diketahui Pemula, Biar Gak Salah Waktu MasakUnsplash.com/Eaters Collective

Farfalle di ambil dari kata "farfalla" yang artinya kupu-kupu. Sesuai dengan namanya, farfalle memiliki bentuk seperti kupu-kupu kecil dengan tepian yang bergerigi. Farfalle biasanya disajikan bersama salad atau dimasak dengan saus krim. Buat kamu yang gak begitu suka saus krim, kamu bisa menumis farfalle yang sudah direbus menggunakan minyak zaitun dan parutan keju.

7. Papardelle

7 Jenis Pasta yang Wajib Diketahui Pemula, Biar Gak Salah Waktu MasakFoodnetwork.com

Papardelle adalah pasta yang berbentuk seperti pita. Bentuknya hampir mirip dengan lasagna dan tagliatelle. Papardelle cocok disajikan dengan berbagai jenis saus. Biasanya papardelle disajikan saat musim dingin.

Gimana? Gak bingung lagi kan?

Febby Arshani Photo Verified Writer Febby Arshani

Akwoakwoakwoak

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

yummy-banner

Topik:

  • Pinka Wima

Berita Terkini Lainnya