Cara Jenius Kafe Ini Mengajarkan Sopan Santun Patut Diacungi Jempol

#IDNViral Hilangnya budaya saling berkomunikasi secara lisan membuat ide kreatif ini muncul

Roanoke Coffee merupakan sebuah coffee shop sederhana di Virginia, Amerika Serikat. Akhir-akhir ini, coffee shop tersebut ramai menjadi bahan perbincangan netizen yang kagum dengan cara marketing sang pemilik.

Dilansir dari boredpanda.com, Roanoke Coffee telah menerapkan beberapa harga untuk minuman yang sama. Apa yang membedakannya? Cara bicara pembeli yang menentukan harga minuman disana.

Roanoke Coffee akan memberikan harga murah kepada mereka yang sopan

Cara Jenius Kafe Ini Mengajarkan Sopan Santun Patut Diacungi Jempoltopratedviral.com

Pada dasarnya, Roanoke Coffe menjual beberapa jenis kopi. Namun, cara penyampaian orang tersebut yang akan membedakan harganya. Jika pembeli menyapa dan mengajak berbicara barista ataupun penjual di coffee shop tersebut, mereka akan mendapatkan harga lebih murah jika dibandingkan memesan biasa tanpa menyapa. Ada 3 harga yang diterapkan dalam sebuah kopi.

"Small Coffee $5

"One Small Coffee, Please" $3

"Hello, I'd Like One Small Coffe, Please" $1,75

Mengerti?

Tujuan penerapan 3 harga berbeda dalam satu jenis coffee

Cara Jenius Kafe Ini Mengajarkan Sopan Santun Patut Diacungi Jempolskrubit.com

Pemilik Roanoke Coffee, Austin Swimms berkata jika ia sangat kesal kepada pelanggan yang hanya diam dalam memesan kopi. Ia ingin sekali memberikan pelajaran cara sopan santun dalam berbicara. Oleh karena itu, Austin memberikan harga yang murah terhadap para pelanggannya yang ingin menyapa dan berbicara kepada para pegawainya. Dengan cara itu, ia dapat membuat semua orang dapat berkomunikasi seperti seharusnya semua manusia lakukan.

Posternya menjadi viral dan mendapatkan banyak tanggapan dari netizen

Cara Jenius Kafe Ini Mengajarkan Sopan Santun Patut Diacungi Jempolboredpanda.com

Kini, Roanoke Coffee sedikit terkenal karena muncul di berbagai media. Di media sosial sendiri, Roanoke mendapatkan banyak sekali komentar positif dari para netizen. Seperti yang dikatakan oleh Rossa Maria Crooks, "kamu harus terus melakukan hal tersebut, tabel harga yang kamu buat harus diketahui oleh orang seluruh dunia." Tak hanya dia, masih ada ribuan komentar dukungan untuk kedai kopi ini.

Fery Andriawan Photo Verified Writer Fery Andriawan

Interested in writing and traveling. Check out my blog https://moneylesstraveler.blogspot.co.id/ Owner : @main_benang @fry_andr

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

yummy-banner

Topik:

  • Yogie Fadila

Berita Terkini Lainnya