7 Street Food Paling Legendaris di Malang, Murah dan Enak Lho!

Ada yang berdiri sebelum kita merdeka

Mencoba street food atau jajanan kaki lima menjadi salah satu hal yang wajib kamu coba saat traveling ke suatu tempat. Membaur dengan orang lokal dan menikmati hidangan tradisional akan menjadi pengalaman yang tak terlupakan.

Terlebih lagi, kalau jajanan kaki lima ini legendaris, yang ada sejak zaman dulu, bahkan sebelum kita lahir. Rasanya seperti menemukan surga yang tersembunyi! 

Setiap daerah memiliki kuliner legendaris sendiri, tak terkecuali Malang, Jawa Timur, yang terkenal dengan street food-nya. Inilah tujuh street food legendaris di Malang!

1. Siomay ABM

7 Street Food Paling Legendaris di Malang, Murah dan Enak Lho!instagram.com/siomayabm

Kalau kamu jalan-jalan di sekitaran Blimbing, Malang, wajib banget cobain jajanan kaki lima yang satu ini. Lokasinya tepat berada di depan STIE Malangkucecwara atau yang bisa juga disebut dengan ABM.

Tidak seperti tempat siomay pada umumnya, kamu akan merasakan asyiknya self-service di sini. Bukanya dari siang sampai sore.

Ada dua macam siomay, yakni bulat dan siomay ori. Lalu, ada pula tahu, kol rebus, kentang rebus, gorengan, telur, dan pare. Harganya? Murah banget! Siomaynya sendiri dibanderol Rp1.000 per biji, telurnya Rp2.000 ribu per butir, dan Rp500 rupiah untuk pelengkap lainnya. 

Eits, tapi siap berdesak-desakan dengan pembeli lainnya ya, karena penjual siomay ABM ini berjualan pakai motor.

2. STMJ Pak Sentot

7 Street Food Paling Legendaris di Malang, Murah dan Enak Lho!foodtourindonesia.com

Udara Malang yang sejuk, apalagi di malam hari, bikin kita pengin mencari yang hangat-hangat. STMJ bisa menjadi salah satu pilihanmu untuk menghangatkan tubuh.

Dari sekian banyak STMJ yang dijual di Malang, yang paling terkenal adalah STMJ Pak Sentot yang eksis sejak tahun 1974. Tempatnya ada di Jalan Bareng Kulon Gang 6. STMJ Pak Sentot ini buka di malam hari, selama pukul 18.00-23.00.

STMJ di sini gak beraroma amis dan rasanya pun tidak terlalu manis, jadi pas banget. Tempatnya yang tidak terlalu besar akan membuat kamu lebih hangat, apalagi kalau kamu bareng-bareng sama sahabat.

3. Puthu Lanang

7 Street Food Paling Legendaris di Malang, Murah dan Enak Lho!instagram.com/puthulanang1

Puthu Lanang wajib kamu datangi ketika singgah di Malang. Kue putu, jajanan manis gurih yang terbuat dari kelapa dan gula merah ini cocok banget buat kamu yang lagi pengin hidangan pencuci mulut tradisional khas Jawa. 

Puthu Lanang berlokasi di Jalan Jaksa Agung Suprapto Nomor 73. Bukanya selama pukul 17.30-21.30. Jajanan legendaris ini buka sejak tahun 1935. Wah, kita belum merdeka, nih!

Selain kue putu, kamu bakal menemukan cenil, kue lapis, dan klepon. Harganya pun murah banget. Tapi, harus sabar ya, karena antreannya panjang banget!

4. Es Grafika

7 Street Food Paling Legendaris di Malang, Murah dan Enak Lho!instagram.com/busut3/

Es  Grafika eksis sejak tahun 1990-an bakal membuat panasmu jadi lebih adem.  Lokasinya berada Jalan Tanimbar di depan SMK Negeri 4 Malang. Banyak orang yang menyebut es roti ini es pink, karena memang berwarna merah muda yang cantik.

Es roti Grafika ini berisi ketan hitam, dawet, sirup, santan, dan diberi roti yang dituang sirup lagi di atasnya. Harganya cuma Rp4.000 saja.

Baca Juga: 6 Kedai Chicken Wings di Kota Malang Ini Harus Kamu Coba!

5. Cilok Pak Koboy

7 Street Food Paling Legendaris di Malang, Murah dan Enak Lho!cookpad.com/trianadewi

Cilok alias aci dicolok gak cuma ada di Bandung, Malang juga punya nih. Salah satu tempat yang hits dan legendaris yakni Cilok Pak Koboy. 

Sebenarnya cilok ini tanpa nama, tapi orang sekitar menyebutnya cilok Pak Koboy, karena penjualnya menggunakan topi lebar. Tempatnya ada di Jalan Surabaya, dekat Universitas Malang. Cilok Pak Koboy ini terkenal dengan saus sambalnya yang pedas luar biasa.

6. Es Tawon Kidul Dalem

7 Street Food Paling Legendaris di Malang, Murah dan Enak Lho!instagram.com/estawon.mlg/

Es Tawon Kidul Dalem berdiri sejak tahun 1955. Langsung saja datang ke Jalan Zainul Arifin Nomor 15. Disebut es tawon karena menggunakan gula asli, sehingga banyak tawon yang menghampiri. Terdiri dari cincau, kacang hijau, dawet, mutiara, blewah, dan disiram sirup merah.

Selain es tawon, kamu juga bisa mencoba es kacang ijo, es alpukat, es dawet, dan es campur. Bukanya selama pukul 07.30-15.00.

7. Pangsit Mie Mbah Puji

7 Street Food Paling Legendaris di Malang, Murah dan Enak Lho!twitter.com/cak_sugenk

Pangsit Mie Mbah Puji ini sempat viral di Twitter beberapa waktu lalu. Sebab, Mbah Puji sebagai penjualnya sudah tua renta.

Lokasinya berada di Jalan Bromo. Selain pangsit mie, kamu bakal menemukan pentol goreng yang tak kalah menggiurkan. Harganya murah lho, untuk pangsit mie hanya Rp8.000 saja. 

Dari tujuh makanan legendaris di atas, ada yang sudah pernah kamu cicipi?

Baca Juga: 6 Sate Legendaris di Malang Raya, Dijamin Bikin Kamu Ngiler!

yummy-banner

Topik:

  • Dewi Suci Rahayu

Berita Terkini Lainnya