8 Kafe di Tawangmangu View Gunung Lawu, Ada yang Vibesnya ala Meksiko

Rekomendasi kafe dengan pemandangan mahal Gunung Lawu

Tawangmangu merupakan salah satu kecamatan di Kabupaten Karanganyar yang menjadi destinasi wisata. Lokasinya yang tinggi dan suhu dingin dengan pemandangan Gunung Lawu dan perkebunan berbagai macam sayuran membuat Tawangmangu menjadi tempat yang sangat cocok untuk melepas penat dari hiruk-pikuk perkotaan. 

Jika di Tawangmangu, kalian tidak akan kesulitan menemukan berbagai macam kafe, hotel, hingga objek wisata. Yuk, simak beberapa rekomendasi kafe di Tawangmangu dengan pemandangan alam berikut ini.

1. Sakaw Coffee and Bites

8 Kafe di Tawangmangu View Gunung Lawu, Ada yang Vibesnya ala MeksikoSakaw Coffee Tawangmangu (instagram.com/solohargamenu)

Kafe pertama yang menjadi rekomendasi di Tawangmangu yaitu Sakaw Coffee and Bites. Bangunan kafe ini terdiri dari 2 lantai dengan area indoor, outdoor, dan rooftop yang bernuansa Jawa klasik dengan ukiran kayu di beberapa spot kafe. Meski indah, Sakaw Coffee and Bites kurang cocok bagi pengunjung yang ingin WFC atau yang membutuhkan akses internet yang cepat. 

Menu andalan dari Sakaw Coffee and Bites meliputi pisang owol, vietnam drip, nasi goreng isolmowa, bestik telur dadar, cappuccino, sate kelinci, chocolate milk, kopi rempah sakaw, roti jepit, tape gula aren, nasi goreng jowo cokelat, sup ayam hangat, wedang uwuh, kopi kerinci, gudeg, espresso, roti bakar, hingga ice cream.

Lokasi : Jl. Lawu Lestari, Kalisoro, Kecamatan Tawangmangu, Kabupaten Karanganyar, Jawa Tengah 57792

Waktu operasional : 08.00-23.00 WIB

2. Kedai Resto Rahma Tawangmangu

8 Kafe di Tawangmangu View Gunung Lawu, Ada yang Vibesnya ala MeksikoKedai Resto Rahma Tawangmangu (instagram.com/kedairestorahma_tawangmangu)

Kafe yang kedua yaitu Kedai Resto Rahma Tawangmangu yang sudah berdiri sejak lama. Bangunan Kedai Resto Rahma Tawangmangu terdiri dari 2 lantai dan menyediakan area indoor, outdoor serta rooftop. Pengunjung akan dimanjakan dengan pemandangan Gunung Lawu serta perkebunan.

Selain itu, pengunjung akan disediakan fasilitas seperti wifi, kolam renang, indoor, outdoor, rooftop, mushola, parkir. Jika ingin menginap, juga ada homestay bagi pengunjung yang ingin menginap. 

Menu andalan dari Kedai Resto Rahma Tawangmangu meliputi sop iga, hot cappucino, nasi goreng telur, bebek goreng, mie rebus telur, tempe mendoan, vietnam drip, singkong, pisang bakar, mie goreng, es buah, nasi goreng ayam, indomie goreng, kopi tubruk, ca kangkung, gethuk krispy, roti bakar, iga bakar, dan black coffee.

Lokasi : Jl. Tembus Alternatif, Kramat, Kalisoro, Kecamatan Tawangmangu, Kabupaten Karanganyar, Jawa Tengah 57792

Waktu operasional : 07.00-23.00 WIB

3. Banyu Mili Resto & Cafe

8 Kafe di Tawangmangu View Gunung Lawu, Ada yang Vibesnya ala MeksikoView Banyu Mili and Resto Tawangmangu (instagram.com/less_tarii7)

Rekomendasi kafe di Tawangmangu yang ketiga yaitu Banyu Mili Resto & Cafe. Kafe dengan dominasi bangunan berwarna putih yang memiliki bangunan 2 lantai ini memberikan nuansa elegan dan clean.

Pengunjung akan dimanjakan dengan pemandangan yang luar biasa dari area outdoor yang ada. Sementara bagian indoor, dihiasi nuansa tropis dan bohemian. Salah satu spot yang tidak boleh ditinggalkan oleh pengunjung yaitu lantai kaca dengan background gunung Lawu.

Menu andalan dari Banyu Mili Resto & Cafe meliputi capucino, nasi goreng ayam, cendol latte, brokoli crispy, tiramisu choco hot, jus alpukat, bakmi goreng jawa, churros, capcay, nila sambal matah, steak ayam, rice bowl sambal matah, nasi goreng lombok ijo, vietnam drip, macaroni schootel, americano hot, mix platter, hazelnut chocolate, spaghetti, lemon tea.

Lokasi : Jl. Tembus Alternatif, Ombang- Ombang, Blumbang, Kecamatan Tawangmangu, Kabupaten Karanganyar, Jawa Tengah 57792

Waktu operasional : Senin sampai Jumat pukul 09.00-22.00 WIB, Sabtu dan Minggu pukul 09.00-23.00 WIB

4. The Bridge Coffee and Eatery

8 Kafe di Tawangmangu View Gunung Lawu, Ada yang Vibesnya ala MeksikoPemandangan dari udara The Bridge Coffee Eatery (instagram.com/thebridgecoffeeeatery)

The Bridge Coffee and Eatery menjadi salah satu kafe yang masuk pada jajaran rekomendasi di Tawangmangu. Bangunan kafe didominasi dengan cat berwarna putih. Pemandangan di area outdoor dan rooftop akan memanjakan mata pengunjung dengan keindahan gunung Lawu serta area perkebunan. Sedangkan area indoor dihiasi dengan berbagai hiasan dinding lucu dan estetik yang juga bisa dibeli oleh pengunjung.

Fasilitas yang disediakan meliputi lahan parkir yang luas, kamar mandi, area indoor, outdoor, rooftop, spot instagramable, hingga mushola. 

Menu andalan dari The Bridge Coffee and Eatery meliputi ayam geprek, tempe Kemul, nasi goreng rawon, kopi kenangan, chicken cordon bleu, crispy chicken Steak, zuppa soup, iga bakar, sop iga sapi, sate ayam bebek goreng ambyar, mie nyemek, soto betawi, banana split, matcha latte, jamur crispy, beef steak, spaghetti carbonara, choco fruity waffle, rawon the bridge.

Lokasi : Dawuhan, Blumbang, Kecamatan Tawangmangu, Kabupaten Karanganyar, Jawa Tengah

Waktu operasional : Minggu sampai Jumat pukul 09.00-21.00 WIB, Sabtu pukul 09.00-22.00 WIB

Baca Juga: 8 Potret The Brigde Coffee and Eatery, Wisata Alam di Tawangmangu!

5. Legende Eatery & View

8 Kafe di Tawangmangu View Gunung Lawu, Ada yang Vibesnya ala MeksikoLegender Tawangmangu (instagram.com/legendertawangmangu)

Legende Eatery & View merupakan kafe yang cukup legendaros dan tidak boleh ditinggalkan dalam daftar kafe di Tawangmangu. Sesuai dengan namanya, konsep dari kafe ini berarti makan dengan melihat pemandangan yang indah.

Kafe berdiri di bangunan 2 lantai dengan area semi indoor dan rooftop. Dari area rooftop, pengunjung akan dimanjakan dengan pemandangan gunung Lawu dan perkebunan. Pada sore hari, area rooftop menyuguhkan pemandangan sunset yang menambah suasana hangat dan romantis.

Menu andalan dari Legende Eatery & View meliputi nasi goreng seafood, nasi goreng seafood, nasi goreng, susu jahe, roti bakar coklat keju, nasi ayam asam manis, double chicken crispy steak, siomay, pasta carbonara, teh tarik, steak ayam crispy, sosis roll, nasi merconan, mie rebus friench fries, es lemon tea, sup matahari, chicken roll, black coffe, beef steak.

Lokasi : Jl. Tembus Alternatif, Ombang- Ombang, Blumbang, Kecamatan Tawangmangu, Kabupaten Karanganyar, Jawa Tengah 57792

Waktu operasional : Senin sampai Jumat pukul 09.00-23.00 WIB, Sabtu pukul 08.00-00.00 WIB, Minggu pukul 08.00-23.00 WIB

6. Bumi Lawu Resto & Homestay

8 Kafe di Tawangmangu View Gunung Lawu, Ada yang Vibesnya ala MeksikoView Bumi Lawu Resto (instagram.com/khoiiinisa__)

Kafe yang keenam yaitu Bumi Lawu Resto & Homestay merupakan kafe yang masih tergolong baru. Kafe berdiri di bangunan 2 lantai. Di area outdoor dan rooftop, pengunjung dimanjakan dengan pemandangan gunung Lawu. Sementara di area semi indoor, pengunjung bisa memilih duduk di kursi atau lesehan.

Fasilitas yang disediakan oleh Bumi Lawu Resto & Homestay meliputi homestay bagi pengunjung yang ingin menginap, memetik strawberry, indoor, outdoor, rooftop, stopkontak, mushola, lahan parkir.  

Menu andalan dari Bumi Lawu Resto & Homestay meliputi soup iga, mini tempe kemul, bakmi goreng jawa, nasi nila bakar, nasi ayam kampung, jus alpukat, nasi rawon, nasi sop iga, dan roti panggang prancis. 

Lokasi : Jl. Tembus Alternatif, Ombang- Ombang, Blumbang, Kec. Tawangmangu, Kabupaten Karanganyar, Jawa Tengah 57792

Waktu operasional : Senin sampai Jumat 10.00-21.00 WIB, Sabtu dan Minggu 10.00-22.00 WIB

7. Merak Cafe - La Mexicana Resto and Coffee

8 Kafe di Tawangmangu View Gunung Lawu, Ada yang Vibesnya ala MeksikoMerak Cafe bernuansa Mexico (instagram.com/jajansolo)

Konsep kafe terunik dan berbeda dari yang lain yaitu Merak Cafe - La Mexicana Resto and Coffee. Semua orang pasti setuju apabila Merak Cafe dinobatkan sebagai kafe paling colorful dengan nuansa Mexiconya di Tawangmangu.

Ketika pengunjung memasuki kafe ini, mereka akan serasa dibawa masuk ke dalam film Coco atau Encanto karena suasana kafe dan dekorasi kafe yang sangat identik dengan nuansa Mexico.

Pada area semi outdoor dan outdoor pengunjung dimanjakan dengan pemandangan gunung Lawu dan perkebunan. Sedangkan di area indoor, pengunjung dapat memilih tempat duduk atau lesehan. Selain itu di area indoor, pengunjung akan dimanjakan dengan berbagai spot instagramable lengkap beserta properti dan hiasan khas Mexico.  

Menu andalan dari Merak Cafe - La Mexicana Resto and Coffee meliputi indomie goreng, nasi goreng spesial, nacho fries, lemonade, elote, classic affogato, sppaghetti bolognese, panfried chicken steak.

Lokasi : Jl. Tembus Alternatif, Ombang- Ombang, Sarangan, Kec. Tawangmangu, Kabupaten Karanganyar, Jawa Tengah 57792

Waktu operasional : Minggu sampai Jumat 10.30-21.00 WIB, Hari Sabtu 10.30-23.00 WIB

8. Pentuk View Coffe & Resto

8 Kafe di Tawangmangu View Gunung Lawu, Ada yang Vibesnya ala MeksikoPentuk View Cafe and Resto (instagram.com/pentukview)

Pentuk View Coffe & Resto menjadi kafe terakhir dalam list rekomendasi kafe di Tawangmangu. Bangunan kafe memiliki desain yang unik dari kafe lain di Tawangmangu. Area depan kafe berbentuk segitiga dengan dominasi kaca yang menambah kesan estetik.

Rooftop menjadi tempat favorit pengunjung karena mereka dapat melihat pemandangan gunung Lawu dan sekitar area Tawangmangu. Pada area semi indoor, dihiasi berbagai hiasan dinding kafe yang menambah kesan modern. Suasana pada malam hari menjadi semakin romantis dengan adanya dekorasi lampu yang seperti kunang-kunang.

Menu andalan dari Pentuk View Coffe & Resto meliputi sate kelinci, sate ayam, tahu gejrot, singkong keju, pisang coklat keju, nasi goreng ayam, iga, sop iga, ayam geprek, nasi goreng kelinci, kopi pentuk, kentang goreng, blanggreng, milkshake, capcay kuah, irish coffe, dan hot stroberi milk.

Lokasi : Dawuhan, Blumbang, Kec. Tawangmangu, Kabupaten Karanganyar, Jawa Tengah 57792

Waktu operasional : 09.00-21.00 WIB

Itulah beberapa rekomendasi kafe di Tawamangu yang bisa dikunjungi apabila kalian ingin rehat dari hiruk pikuknya suasana kota. Kafe ini sangat cocok bagi kalian untuk menyegarkan otak setelah sibuk bekerja. 

Baca Juga: 18 Tempat Wisata Tawangmangu Terpopuler, Ada Destinasi Incaranmu?

Indraswari Pikatan Photo Verified Writer Indraswari Pikatan

Karyawan swasta yang suka menulis

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

yummy-banner

Topik:

  • Febrianti Diah Kusumaningrum

Berita Terkini Lainnya