5 Olahan Cornbread untuk Ide Membuat Roti Gurih Tanpa Ragi

Pencinta olahan roti padat dan gurih harus merapat!

Cornbread merupakan salah satu olahan roti yang diolah menggunakan tepung cornmeal. Yakni sajian jagung giling yang dikeringkan. Kebanyakan cornbread diolah tanpa menggunakan ragi, sehingga tekstur kudapan terasa lebih padat.

Dalam dunia masak-memasak, cornbread dapat dikreasikan sedemikian rupa, sehingga mampu menghasilkan olahan yang lebih sedap. Yuk, simak lima kreasi yang dimaksud tersebut!

1. Cornbread casserole

5 Olahan Cornbread untuk Ide Membuat Roti Gurih Tanpa Ragiilustrasi cornbread casserole (pixabay.com/Lebensmittelfotos)

Sajian cornbread yang satu ini terkenal karena memiliki bentuk besar, akibat penggunaan panci casserole. Sehingga, santapan cocok dijadikan menu pembuka saat berkumpul dengan keluarga.

Bahan yang dipakai dalam pembuatan cornbread casserole pun sederhana. Cukup campurkan tepung cornbread instan dengan krim jagung, jagung kalengan, telur, mentega, dan bumbu perasa lainnya.

2. Cornbread chicken bake

5 Olahan Cornbread untuk Ide Membuat Roti Gurih Tanpa Ragiilustrasi cornbread chicken bake (pixabay.com/Hans Braxmeier)

Disebabkan cornbread memiliki cita rasa yang manis dan gurih, maka roti satu ini cenderung pas apabila disantap bersama bahan baku yang tidak kalah gurih. Seperti misalnya daging ayam.

Gunakan ayam yang telah direbus sebelumnya bersama potongan roti jagung, krim jagung, bawang-bawangan, kaldu, mentega, dan bumbu penambah rasa. Letakkan bahan-bahan di atas loyang, lalu panggang beberapa saat.

Baca Juga: 5 Inspirasi Roti Kismis untuk Sarapan Lezat Mengenyangkan

3. Custard filled cornbread

5 Olahan Cornbread untuk Ide Membuat Roti Gurih Tanpa Ragiilustrasi custard filled cornbread (pexels.com/Caleb Oquendo)

Cornbread menjadi salah satu olahan yang dapat dimasak dengan cara menyisipkan isian. Maka dari itu, rasa dari hidangan ini pun akan terasa lebih maksimal dan cocok untuk dijadikan teman minum teh maupun kopi.

Perbedaan custard filled cornbread dengan roti jagung lain terletak pada peletakkan filling. Saat adonan sudah terbentuk, maka buat sedikit lubang pada bagian tengah dan tambahkan cream tanpa perlu diaduk.

4. Loaded skillet cornbread

5 Olahan Cornbread untuk Ide Membuat Roti Gurih Tanpa Ragiilustrasi loaded skillet cornbread (delish.com/Chelsea Lupkin)

Kreasi cornbread kali ini akan terasa meleleh, akibat penggunaan keju di dalam olahan. Gurih pada sajian tersebut mampu membuat kamu ketagihan, dan bisa dijadikan sebagai menu makan malam praktis.

Dalam proses pembuatannya, olah dulu adonan yang terdiri dari sour cream, terigu, cornmeal, mentega, aneka bumbu perasa, bubuk pengembang, dan telur. Taruh sebagian adonan, lalu masukkan keju dan bacon. Tutup memakai sisanya, lalu masak.

5. Jalapeno cornbread

5 Olahan Cornbread untuk Ide Membuat Roti Gurih Tanpa Ragiilustrasi jalapeno cornbread (foodnetwork.com/food network kitchen)

Ketika hendak menikmati cornbread, belum lengkap rasanya bila tidak menyantap hidangan berbahan baku jagung ini dengan tambahan jalapeno. Yakni variasi cabai pedas yang mampu menghasilkan rasa nendang pada makanan.

Hampir sama dengan olahan lainnya, cornbread ini perlu dicampur dari cornmeal, bubuk pengembang, soda kue, mentega, irisan jalapeno, telur, mentega, dan buttermilk. Panggang kudapan tersebut, lalu sajikan selagi hangat.

Cornbread menjadi alternatif makanan yang paling cocok untuk kamu pencinta roti padat tanpa ragi. Rasa yang dihasilkan pun cenderung savory, sehingga bisa dikombinasikan bersama makanan asin lainnya.

Baca Juga: 5 Roti-Kue ala Eropa yang Jadi Kuliner Khas di Indonesia, Suka Mana?

Intan Pratiwi Buchr Photo Verified Writer Intan Pratiwi Buchr

Sempat ingin jadi astronaut, tapi sekarang jadi pegawai di bumi~ let's connect with me at hallonanas@gmail.com

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

yummy-banner

Topik:

  • Tania Stephanie

Berita Terkini Lainnya