5 Tips Mengolah Daging Bebek supaya Tidak Bau Amis

Perhatikan kualitas daging sebelum diolah!

Bebek merupakan salah satu unggas pedaging yang sangat populer untuk dikonsumsi di berbagai wilayah, termasuk di Indonesia. Dalam proses pengolahan daging bebek, diperlukan detail-detail tertentu yang akan memberikan hasil maksimal terhadap masakan supaya olahan jadi lembut dan tidak berbau amis.

Bagi kamu yang selalu terkendala dengan bau amis yang mengganggu saat mengolah bebek, berikut ini terdapat lima tips mengolah daging agar tidak bau amis. Supaya masakanmu maksimal dan menggugah selera, terapkan tips mengolah daging bebek, ya.

1. Pastikan daging bebek dalam kondisi segar

5 Tips Mengolah Daging Bebek supaya Tidak Bau AmisDaging bebek (pixabay.com/Pavel Ivanov)

Saat hendak mengolah makanan menggunakan daging bebek, pastikan bahwa daging yang hendak kamu gunakan dalam kondisi bagus dan segar. Hal ini akan berpengaruh terhadap hasil makanan, baik itu dari segi penampilan, rasa, maupun tekstur dari daging bebek itu sendiri.

Dengan menggunakan daging bebek yang segar dan berkualitas, pun kamu akan memperoleh masakan yang cenderung memiliki bau tajam lebih minimal. Sehingga daging akan tetap sedap nan menggugah selera.

2. Cuci daging sampai bersih

5 Tips Mengolah Daging Bebek supaya Tidak Bau Amisilustrasi air mengalir (pexels.com/Kaboompics .com)

Berikutnya, pastikan bahwa daging bebek dicuci dengan baik sebelum diolah. Hal ini berfungsi untuk memisahkan kotoran yang masih menempel dengan daging bebek supaya rasa makanan menjadi semakin enak serta berkualitas baik.

Di samping itu, sangat disarankan mencuci bebek di air mengalir untuk memastikan bahwa kotoran menempel benar-benar luruh. Sehingga bisa membantu mengurangi bau khas pada daging bebek, agar makanan tersebut lebih enak dan nyaman saat dinikmati.

3. Sertakan bahan pereduksi bau

5 Tips Mengolah Daging Bebek supaya Tidak Bau AmisJeruk nipis (pixabay.com/congerdesign)

Menyertakan bahan pereduksi bau sebagai salah satu upaya mengurangi sensasi bau pada daging bebek juga dianjurkan untuk dilakukan. Beberapa bahan tersebut bisa berupa komponen beraroma tajam, misalnya cuka atau air perasan lemon.

Bahan-bahan ini bisa dipakai untuk membantu mengurangi bau amis pada makanan tertentu, salah satunya adalah daging bebek. Kamu juga bisa menggunakan air jeruk nipis untuk membantu bebek lebih harum dan empuk dengan cara didiamkan beberapa saat.

Baca Juga: 6 Olahan Daging Sapi Ala Korea Menu Lezat Pesta Daging Kurban Iduladha

4. Rebus dengan bahan-bahan aromatik

5 Tips Mengolah Daging Bebek supaya Tidak Bau Amisilustrasi daun salam (pixabay.com/Anna)

Merebus daging bebek dengan bahan-bahan aromatik juga efektif dalam mengurangi bau dari daging unggas tersebut. Proses ini juga sekaligus dilakukan untuk membantu membuat daging bebek lebih empuk saat dimakan, sehingga rasanya semakin enak.

Di samping itu, kamu bisa menyertakan bahan-bahan aromatik mulai dari daun serai, daun salam, daun jeruk, jahe, lengkuas, lada, dan bahan-bahan lain. Rempah ini akan sukses memberikan aroma memikat pada daging.

5. Masak bebek dengan banyak bumbu

5 Tips Mengolah Daging Bebek supaya Tidak Bau AmisMemasak daging bebek (pixabay.com/GeneMa)

Terakhir, kamu bisa menerapkan proses memasak dengan bumbu yang pekat untuk memberikan sensasi maksimal pada hidangan. Selain membuat aromanya lebih enak, memasak bebek menggunakan banyak bumbu bisa meningkatkan kualias hidangan supaya bertambah enak.

Beberapa rekomendasi olahan bebek favorit dengan banyak bumbu adalah bebek hitam, bebek betutu, bebek rica-rica, bebek lodho, dan aneka olahan bebek lainnya. Rasanya yang sedap bikin nasi jadi gampang ludes!

Bebek merupakan salah satu daging yang sangat terkenal karena rasanya yang lezat. Selain itu, daging bebek juga memiliki bau khas yang kerap kali mengganggu pada saat dimasak. Oleh sebab itu, penting untuk mengurangi resiko bau dengan menerapkan lima tips mengolah daging bebek yang tertera pada catatan di atas.

Baca Juga: 5 Tips Memasak Pare agar Tetap Hijau, Rasa pun Gak Pahit

Intan Pratiwi Buchr Photo Verified Writer Intan Pratiwi Buchr

Sempat ingin jadi astronaut, tapi sekarang jadi pegawai di bumi~ let's connect with me at hallonanas@gmail.com

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

yummy-banner

Topik:

  • Debby Utomo

Berita Terkini Lainnya