5 Roti Bakar Legendaris di Bandung, Topping Melimpah dan Beragam

Pesan sekali aja gak bakal cukup, nih!

Menikmati roti bakar memang gak pernah salah, apalagi kalau kamu sedang berada di Bandung. Di Kota Kembang, roti bakar memang jadi camilan favorit semua orang. Selain rasanya yang memang enak, roti bakar juga cukup mengenyangkan. 

Serunya lagi, banyak tempat roti bakar di Bandung yang sudah berusia puluhan tahun dan masih ramai dikunjungi hingga sekarang. Kalau kamu kebetulan pengin makan kenyang tapi bukan nasi, beberapa rekomendasi roti bakar legendaris di Bandung ini pilihannya!

1. Roti Bakar Gempol

5 Roti Bakar Legendaris di Bandung, Topping Melimpah dan Beragamgambar roti bakar Gempol (instagram.com/leonardo_liswojo)

Berjualan sejak 1958, Roti Bakar Gempol masih jadi favorit sampai sekarang. Menurut sang koki, rahasianya ada pada proses pembuatan rotinya yang tidak menggunakan bahan pengawet sama sekali. Selain itu, menu roti bakar di sini juga beragam.

Untuk rotinya, kamu bisa pilih roti putih atau roti gandum. Sedangkan untuk isiannya bisa disesuaikan dengan selera. Kalau suka roti bakar manis, kamu bisa pilih selai cokelat, stroberi, susu, dan kacang. Sedangkan roti bakar asin isiannya ada keju, daging, dan telur. 

Lokasi: Jalan Gempol Wetan Nomor 14, Citarum, Kecamatan Bandung Wetan, Bandung, Jawa Barat

Jam operasional: setiap hari pukul 07.00-21.00 WIB

Harga: Rp22-66 ribu

2. Roti Bakar 234 Gang Kote

5 Roti Bakar Legendaris di Bandung, Topping Melimpah dan Beragamgambar roti bakar 234 Gang Kote (instagram.com/myfoodie_daily)

Selisih 12 tahun, Roti Bakar 234 Gang Kote buka sejak 1970. Uniknya, roti bakar di sini benar-benar dibakar di atas bara api dan arang sehingga menghasilkan rasa serta aroma yang berbeda.

Ada beberapa pilihan roti bakar yang tersedia, mulai dari roti bakar dengan isian cokelat, stroberi, kacang, susu, dan keju. Selain itu, ada roti bakar dengan isi kornet yang jadi menu andalan semua orang. Roti bakarnya tebal dan lembut dengan isian gak pelit.

Lokasi: Gang Kote, Karanganyar, Kecamatan Astanaanyar, Bandung, Jawa Barat

Jam operasional: Jumat sampai Rabu pukul 15.00-22.00 WIB

Harga: Rp45-68 ribu

3. Roti Bakar Aneka Sari

5 Roti Bakar Legendaris di Bandung, Topping Melimpah dan Beragamgambar roti bakar Aneka Sari (instagram.com/roti_aneka_sari)

Roti bakar legendaris selanjutnya yang juga juara adalah Roti Bakar Aneka Sari. Roti bakar satu ini jadi favorit lintas generasi. Gimana tidak jadi favorit, Roti Bakar Aneka Sari sudah ada sejak 1967.

Isian Roti Bakar Aneka Sari unik banget. Selain menghadirkan roti bakar dengan rasa klasik, seperti cokelat, stroberi, keju, atau susu, ada juga roti bakar tiramisu serta bluberi. Jangan lupa cicipi roti bakar kornetnya juga, ya!

Lokasi: Jalan Jamika Nomor 9, Jamika, Kecamatan Bojongloa Kaler, Bandung, Jawa Barat

Jam operasional: setiap hari pukul 17.00-23.00 WIB

Harga: Rp20-50 ribu

Baca Juga: 7 Kedai Roti Bakar Enak di Jogja, Rasa Enak Topping Melimpah 

4. Roti Bakar Duti

5 Roti Bakar Legendaris di Bandung, Topping Melimpah dan Beragamgambar roti bakar Duti (instagram.com/togethereat_australiayoutube.com/togethereat)

Dari Aneka Sari, sekarang kita mampir ke Roti Bakar Duti yang berlokasi di Jalan Gardujati. Roti Bakar Duti sudah ada sejak 80-an atau sekitar 40 tahun yang lalu. Gak kalah dari roti bakar kekinian, Roti Bakar Duti juga menyediakan menu beragam.

Bukan cuma roti bakar manis dengan isian cokelat dan keju, ada juga menu roti bakar daging yang istimewa. Ada beberapa varian roti bakar daging yang tersedia, termasuk varian ham yang nonhalal. Jadi sebaiknya sebelum pesan, kamu tanya dulu, ya!

Lokasi: Jalan Gardujati Nomor 14, Kecamatan Andir, Bandung, Jawa Barat

Jam operasional: setiap hari pukul 14.30-02.00 WIB

Harga: Rp11-75 ribu

5. Roti Bakar Cari Rasa

5 Roti Bakar Legendaris di Bandung, Topping Melimpah dan Beragamgambar roti bakar Cari Rasa (instagram.com/kulineran_aja)

Roti bakar legendaris lainnya yang bisa kamu coba di Bandung adalah Roti Bakar Cari Rasa. Buka dari 1960, roti bakar ini salah satu roti bakar pertama di Bandung. Roti yang digunakan homemade dengan resep yang gak berubah sejak pertama kali buka.

Gak heran kalau roti bakar Cari Rasa bukan hanya digandrungi anak muda, tapi juga orang tua. Untuk isiannya, Roti Bakar Cari Rasa memiliki banyak menu, tetapi yang paling disukai adalah roti bakar cokelat keju panas dengan lelehan keju.

Lokasi: Jalan A. Yani Nomor 149, Kecamatan Sumur Bandung, Bandung, Jawa Barat

Jam operasional: setiap hari pukul 06.00-00.00 WIB

Harga: Rp29-42 ribu

Bisa eksis selama puluhan tahun, rasa roti bakar legendaris di Bandung ini jelas sudah gak perlu diragukan lagi. Apalagi ukurannya juga jauh lebih besar dengan topping yang melimpah. Pokoknya gak bakal menyesal, deh!

Baca Juga: 5 Kuliner Malam di Bandung dengan Porsi Berlimpah, Dijamin Kenyang!

Siti Marliah Photo Verified Writer Siti Marliah

Find me on 📷 : instagram.com/sayalia

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

yummy-banner

Topik:

  • Naufal Al Rahman

Berita Terkini Lainnya