10 Pilihan Camilan Homemade Asal Bali, Semuanya Bikin Ngiler!

#IDNTimesDukungUMKM Biar gak bete selama di rumah aja

Selain di Pulau Jawa, warga Pulau Bali juga sedang menjalani Pemberlakuan Pembatasan Kegiatan Masyarakat (PPKM) Darurat yang berlangsung selama 3-20 Juli. Masyarakat Pulau Dewata kembali diminta beraktivitas penuh di rumah.

Rasa bosan selama di rumah saja sudah pasti ada. Maka dari itu, kita membutuhkan "obat" untuk mengusir rasa bosan tersebut. Yap, salah satunya dengan camilan nikmat.

Buat kamu yang lagi di Bali dan sedang merasakan suntuknya berada di rumah saja karena PPKM Darurat ini, IDN Times punya beberapa rekomendasi camilan homemade enak, lho. Simak daftar selengkapnya berikut ini, deh!

1. Terbuat dari bahan-bahan premium, kamu bisa menikmati spikoe legit dari Lam's Heritage. Cocok buat teman nge-teh sore, nih

2. Harga mulai dari Rp40 ribu, Mrs. Dessert Box menghadirkan dessert box creamy dan lembut. Variannya beragam, salah satu andalannya cokelat

3. Pengin makanan manis, tapi yang bite size? Langsung saja pesan tartlet dengan topping buah di Ma Maison. Segar dan manisnya melekat!

4. Nonton drama Korea paling enak sambil makan corndog. Ada isi sosis dan keju mozzarella, corndog di Namsan Corndog harganya Rp14 ribuan

5. Sesuai namanya, Siomay Kos menawarkan siomay dan dimsum ayam. Harganya mulai Rp21-65 ribuan, ada yang dari kulit tahu pula

6. Pia dengan isian lembut ini jadi stok camilan selama PPKM. Liv & Me hadirkan pia seharga Rp55-65 ribu per paketnya

Baca Juga: 10 Pilihan Camilan Homemade Enak di Surabaya, Teman Asyik Selama PPKM

7. Wake & Bake memiliki beragam camilan manis, seperti brownies dan soft baked cookies. Topping-nya beragam dengan harga kisaran Rp35-75 ribu

8. Pengin makan pizza selama di rumah aja? Langsung pesan di Pizza Teras. Bukan pizza pada umumnya, melainkan New York style pizza, lho

9. Untuk menyegarkan harimu selama di rumah, cobain es daluman dari Tis Daluman Bali. Mirip cincau, tapi teksturnya lebih kenyal dan lembut

10. Kalau pengin camilan sehat, kamu bisa pilih salad dan jus buah dari Fruit Bar. Potongan buah dan parutan kejunya melimpah!

Itu dia beberapa pilihan camilan homemade enak asal Bali yang bisa kamu pilih untuk menemani masa PPKM Darurat dan WFH (Work From Home). Camilan nomor berapa yang bikin kamu ngiler duluan?

Baca Juga: 10 Referensi Camilan Homemade di Jakarta, Bikin Masa PPKM Tetap Happy

yummy-banner

Topik:

  • Naufal Al Rahman
  • Dewi Suci Rahayu

Berita Terkini Lainnya