5 Rekomendasi Olahan Lokan dari Kuliner Tradisional Indonesia, Sedap!

Kenyal-kenyal sedap, lho

Lokan alias Polymesoda expansa merupakan hewan bercangkang yang lazimnya berhabitat di sekitar pinggir laut ataupun sungai, bahkan area vegetasi rawa. Sekilas, Lokan memiliki bentuk yang menyerupai tiram. Kendati demikian, Lokan pun menyuguhkan citarasa yang tak kalah sedap melalui daging kenyalnya. Nah, inilah beberapa olahan dari Lokan yang khas dari daerah-daerah di Indonesia. 

1. Pesisir Selatan (Sumatera Barat), Randang Lokan

5 Rekomendasi Olahan Lokan dari Kuliner Tradisional Indonesia, Sedap!sportourism.id

Usut punya usut, Rendang alias Randang dalam bahasa Minang tak hanya diolah dari daging sapi saja. Salah satu contohnya adalah Kabupaten Pesisir Selatan yang menggunakan Lokan sebagai bahan baku dalam Rendang. Tekstur kenyal dari daging lokan tersebut dijamin membuat ketagihan, apalagi dibalut citarasa pedas ala masakan Minang pada umumnya.

2. Mukomuko (Bengkulu), Samba Lokan

5 Rekomendasi Olahan Lokan dari Kuliner Tradisional Indonesia, Sedap!1001indonesia.net

Kabupaten yang berbatasan dengan provinsi Sumatera Barat ini mengkreasikan lokan menjadi Samba Lokan, yang merupakan kuliner warisan turun-temurun di daerah tersebut. Uniknya, masyarakat setempat agaknya masih melestarikan proses memasak Sambal Lokan ala tradisional, yakni menggunakan kayu bakar. Alhasil, citarasa sedapnya pastilah lebih klasik.

Baca Juga: 6 Istilah Olahan Telur dalam Bahasa Inggris, Mana Favoritmu?

3. Seluma (Bengkulu), Abon Lokan

5 Rekomendasi Olahan Lokan dari Kuliner Tradisional Indonesia, Sedap!sepenggal.info

Kabupaten Seluma mengolah lokan untuk kreasi bahan baku Abon. Proses pembuatan Abon lokan ternyata cukup rumit, namun citarasanya tetaplah juara. Usut punya usut, kreasi makanan ini dilakukan oleh Kelompok Budidaya Ikan (pokdakan) di Desa Riak Siabun, dibawah pengawasan dan pembinaan salah seorang dosen di Bengkulu Utara.

4. Aceh Singkil (Aceh), Gulai Lokan

5 Rekomendasi Olahan Lokan dari Kuliner Tradisional Indonesia, Sedap!doripos.com

Kabupaten Aceh Singkil agaknya memang memiliki limpahan lokan yang melimpah ruah. Tak heran apabila daerah ini pun memiliki ragam kuliner dari lokan. Mulai dari lokan goreng, lokan panggang, sate lokan, hingga gulai lokan yang kerap disantap bersama roti jalo (jala) terutama pada acara-acara tertentu.

5. Bangka (Kepulauan Bangka Belitung), Lokan Saus Tiram

5 Rekomendasi Olahan Lokan dari Kuliner Tradisional Indonesia, Sedap!pesona.travel

Lokan Saus Tiram diolah dari lokan yang sudah dibersihkan, lalu direbus di dalam air, serai, santan, serta bumbu saus tiram. Perpaduan bahan tersebut lah yang membuat citarasa kuahnya menjadi asam lagi pedas, serta dipadukan dengan tekstur kenyal dari daging lokan.

Itulah beberapa rekomendasi kuliner khas Indonesia yang menggunakan lokan sebagai bahan baku. Ada yang mau menambahkan?

Baca Juga: So Yummy! Ini 10 Olahan Ikan Gurami Khas Indonesia

Rahmadila Eka Putri Photo Verified Writer Rahmadila Eka Putri

Hai, salam kenal. Terima kasih sudah membaca tulisan saya. Mari terhubung melalui Facebook (Rahmadila Eka Putri), Instagram (@rahmadilaekaputri), ataupun Twitter (@ladilacious), kritik dan sarannya juga dipersilahkan, lho!

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

yummy-banner

Topik:

  • Tania Stephanie

Berita Terkini Lainnya