Manis Sampai Gurih, 5 Oleh-oleh Khas Bengkulu yang Wajib Dinikmati

Enak semuanya!

Provinsi Bengkulu merupakan salah satu nama provinsi yang terletak di pulau Sumatra tepatnya di bagian barat daya, dengan pusat kota yaitu Bengkulu itu sendiri. Bengkulu terkenal dengan tempatnya bunga bangkai atau Raflesia Arnoldii, selain itu terdapat pula Bunga Kibut atau Amorphopalus Titanum.

Selain bunga bangkai, Provinsi Bengkulu terkenal dengan makanan Khasnya yaitu kue tat, tak hanya itu masih banyak lagi makanan khas Bengkulu yang wajib dicoba ketika kalian berkunjung. Apa saja?

1. Kue Tat

Manis Sampai Gurih, 5 Oleh-oleh Khas Bengkulu yang Wajib DinikmatiItem.blanja.com

Kue Tat ataupun sering disebut dengan juada Bay Tat, kue yang satu ini merupakan kue khas Bengkulu. Kue ini memiliki tampilan yang bermacam-macam mulai dari berbentuk bulat, daun, petak kue ini seperti tart namun dengan bentuk pie, dengan topping nanas.

Kue ini terbuat dari campuran santan, telur, dan terigu. Konon kue tat merupakan makanan khas para Raja Bengkulu.

2. Pendap

Manis Sampai Gurih, 5 Oleh-oleh Khas Bengkulu yang Wajib DinikmatiAzzamaviero.com

Makanan satu ini berbahan utama ikan dan dicampur dengan bumbu lainnya seperti bawang putih, kencur, kelapa muda, dan cabai yang sudah digiling. Pendap bisa dijadikan laukan saat makan siang ataupun malam, sebelum dimasak ikan yang sduah dicampur dengan bumbu dibungkus terlebih dahulu menggunakan daun talas.

Daun talas juga bermanfaat untuk menambah aroma pada masakan. Makanan satu ini wajib dicoba karena cita rasanya yang sedap dapat menambah nafsu makan kita.

3. Sirup Kalamasi

Manis Sampai Gurih, 5 Oleh-oleh Khas Bengkulu yang Wajib DinikmatiSegarasri.blogspot

Minuman Khas Bengkulu yang satu ini sudah tersebar di manca negara. Sirup Kalamasi adalah minuman khas Bengkulu yang terbuat dari jeruk kalamsi dan gula pasir. Jeruk kalamsi ( Citrus Microcarpa ) adalah tanaman yang termasuk dalam keluarga rutaceae (suku jeruk) yang telah dikembangkan kemudian populer di seluruh Asia Tenggara, terutama Filipina. Tanaman ini merupakan hasil persilangan.

Minum ini memiliki sifat fleksibel karena dapat diminum kapan saja dan dalam keadaan apa saja. Minuman yang kaya akan gizi ini dapat memperlancar sirkulasi darah dan dapat memperkuat tulang.

4. Manisan Terong

Manis Sampai Gurih, 5 Oleh-oleh Khas Bengkulu yang Wajib DinikmatiMakananoleholeh.com

Manisan terong lebih banyak dibeli oleh para wisatawan sebagai oleh-oleh untuk keluarga dan kerabat di rumah. Makanan khas Bengkulu ini dianggap unik karena jika biasanya manisan terbuat dari bahan dasar berupa buah, maka manisan ini justru menggunakan terong yang notabene merupakan salah satu jenis sayuran. Bicara mengenai rasa, manisan terong juga manis dengan tekstur yang legit.

Manisan terong dibanderol dengan harga tak sampai Rp 15 ribu. Isinya yang banyak rasanya yang menis, serta teksturnya yang legit seperti kurma membuat makanan ini selalu diburu pembeli.

5. Lemang Tapai

Manis Sampai Gurih, 5 Oleh-oleh Khas Bengkulu yang Wajib DinikmatiInstagram.com/tabloidimaji/

Lemang tapai adalah makanan khas Bengkulu yang terdiri dari dua padanan kata. Lemang sendiri merujuk pada makanan yang terbuat dari bahan dasar beras kentan. Kudapan ini dimasak bersama santan dan garam yang kemudian dibakar di atas api di dalam seruas bambu muda dalam keadaan terbungkus daun pisang. Proses pembakaran lemang dilakukan di atas bara api sehingga menghasilkan aroma yang khas.

Setelah lemang matang, bisa langsung dimakan bersama tapai ketan hitam. Penyajian bersama tapai ketan itulah yang membuat makanan ini dinamakan lemang tapai. Cita rasa dari lemang sendiri gurih dan tekstur beras ketannya legit di mulut.

Biasanya lemang banyak ditemui saat menjelang Idul Fitri dan Idul Adha. Selain menjelang momen besar penduduk Muslim tersebut, biasanya lemang tak banyak diproduksi.

 

Mana makanan khas Bengkulu yang penasaran ingin kamu coba?

serly Ramanda Photo Writer serly Ramanda

To be or not to be ?

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

yummy-banner

Topik:

  • Pinka Wima

Berita Terkini Lainnya