5 Wisata Kuliner di Bekasi yang Wajib Dikunjungi Bersama Keluarga

Pantang dilewatkan kala lagi main ke Bekasi

Banyak orang yang menyempatkan waktu luangnya untuk berkumpul bersama keluarga. Mulai dari berkumpul di rumah ataupun makan di luar dengan mengunjungi tempat makan yang tentunya bikin nyaman.

Di Bekasi sendiri ada beberapa tempat makan yang wajib dikunjungi bersama keluarga, lho. Berikut ini adalah rekomendasi wisata kuliner di Bekasi yang cocok untuk family time.

Jangan lupa catat!

1. Bakmi GM Metropolitan

5 Wisata Kuliner di Bekasi yang Wajib Dikunjungi Bersama KeluargaBakmi GM Metropolitan (instagram.com/bakmigmania)

Bakmi GM ternyata juga ada beberapa cabang di Bekasi, lho. Restoran yang menyajikan berbagai menu bakmi ini sudah ada sejak tahun 1959.

Harga menu yang ditawarkan gak bikin kantong kering, karena rata-rata di bawah Rp 50.000 saja.

Kalau lagi weekend, jangan lupa ajak keluarga kemari ya!

Alamat:

  • Ruko Summarecon Bekasi No. 74B, RT.003/RW.005, Marga Mulya, Bekasi Utara.
  • Mal Metropolitan, Lt. 2, Jl. KH. Noer Ali No.2, RT.008/RW.002, Pekayon Jaya, Kec. Bekasi Selatan.
  • Mall Ciputra, Jl. Alternatif Cibubur, RT.005/RW.011, Jatikarya, Jatisampurna, Bekasi.

Jam buka: 10.00 - 22.00 WIB

2. Bandar Djakarta

5 Wisata Kuliner di Bekasi yang Wajib Dikunjungi Bersama KeluargaBandar Djakarta Bekasi (instagram.com/jajanbeken)

Sejak tahun 2015, Bandar Djakarta cabang Bekasi menjadi salah satu pilihan restoran yang wajib dikunjungi bersama keluarga. Di sini pengunjung akan dimanjakan oleh berbagai jenis olahan seafood yang di masak langsung oleh koki berpengalaman tinggi. 

Cita rasa yang khas inilah membuat Bandar Djakarta cabang Bekasi gak pernah sepi pelanggan. Buat kaum vegetarian, ada banyak olahan sayuran seperti kangkung, taoge, pucuk labu, dan kailan yang diolah menjadi tumisan. 

Alamat: Summarecon Mall Bekasi, Jalan Bulevar Ahmad Yani Blok M, RT.007/RW.003, Marga Mulya, Bekasi Utara.

Jam buka: 11.00 - 20.00 WIB.

Baca Juga: 5 Gerai Seblak Paling Hits di Bekasi, Pedasnya Juara!

3. Imperial Kitchen & Dimsum

5 Wisata Kuliner di Bekasi yang Wajib Dikunjungi Bersama KeluargaImperial Kitchen and Dimsum (instagram.com/imperialkitchenid)

Imperial Kitchen & Dimsum dikenal sebagai restoran China yang sudah memiliki cabang di berbagai daerah, salah satunya di Bekasi. Di sini menyediakan menu masakan China, berbagai jenis dimsum, dessert, appetizer, masakan lokal, hingga menu es yang bikin haus jadi hilang.

Tempatnya luas dipenuhi tempat duduk di beragam spot. Untuk kebersihan dan interior ruangannya tampak sederhana sehingga membuat acara makan bersama keluarga menjadi lebih berkesan.

Alamat:

  • Mega Bekasi Hypermall Lantai 3 No. 3T - 012B, Jalan Jendral Ahmad Yani No.1, Marga Jaya, Bekasi Selatan.
  • Mall Grand Metropolitan Bekasi, Lt.Upper Ground, Jalan KH. Noer Ali No.31, RT.007/RW.003, Pekayon Jaya, Bekasi Selatan.
  • Lave Mall Bekasi, Jalan KH. Noer Ali No.3, RT.006/RW.003, Pekayon Jaya, Bekasi Selatan.
  • Summarecon Mall Bekasi Downtown Walk unit 105, Jalan Boulevard Ahmad Yani, RT.006/RW.002, Marga Mulya, Bekasi Utara.

Jam buka: 10.00 – 22.00 WIB.

4. Saung Wulan

5 Wisata Kuliner di Bekasi yang Wajib Dikunjungi Bersama KeluargaSaung Wulan (instagram.com/setiaphungrymakan)

Saung Wulan yang berada di Tambun Selatan ini wajib banget dikunjungi bareng keluarga ketika liburan telah tiba. Selain menyantap makanan lezat, kamu juga bisa berburu foto estetik dan merileksasikan diri di beberapa spot makan yang dikelilingi oleh perairan.

Menu yang ditawarkan di sini berupa makanan khas Sunda dan masakan rumahan. Oh iya, Saung Wulan dapat disewa sebagai acara kumpul keluarga dan pernikahan. Tertarik, gak?

Alamat: Jalan KH. Abu Bakar No.60, Setiadarma, Tambun Selatan, Bekasi.

Jam Buka: 09.00 - 21.00 WIB.

5. Sushi Tei

5 Wisata Kuliner di Bekasi yang Wajib Dikunjungi Bersama KeluargaSushi Tei (instagram.com/worth.to.try)

Jalan-jalan di Summarecon Mall Bekasi, jangan lupa mampir ke outlet Sushi Tei, ya. Restoran yang menyajikan hidangan sushi ini selalu mempertahankan cita rasa yang autentik dari bahan-bahan fresh.

Ajak semua anggota keluargamu di akhir pekan untuk menyicipi menu di sana dan yang gak boleh ketinggalan mencoba tuna salad crispy, dynamite roll, tobiko gunkan sushi, spicy miso ramen, varian sushi salmon, dan masih banyak lagi menu andalan di sini.

Yakin, gak mau memasukkan Sushi Tei ke wishlist-mu?

Alamat: Summarecon Mal Bekasi Level Ground Unit GF 142, Jalan Boulevard Ahmad Yani Blok M, RT.006/RW.002, Marga Mulya, Bekasi Utara.

Jam Buka: 10.00 - 20.00 WIB.

Kalau sudah mendekati weekend atau libur panjang, kamu sebaiknya meluangkan waktu dan sudah menentukan tempat mana yang wajib dikunjungi bersama keluarga, salah satunya adalah tempat wisata kuliner di Bekasi di atas. 

Baca Juga: 5 Hotel Mewah Dekat Mall Metropolitan Bekasi, Liburan Makin Seru!

Tamara Febriyanti Photo Verified Writer Tamara Febriyanti

Be youself and do what you like 💜

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

yummy-banner

Topik:

  • Febrianti Diah Kusumaningrum

Berita Terkini Lainnya