5 Rekomendasi Makanan di Solo yang Wajib Kamu Coba, Dijamin Ketagihan!

Tak lengkap rasanya mampir ke Solo tanpa mencoba kulinernya

Kota Solo terkenal dengan makanannya yang murah dan memanjakan lidah. Bagaimana tidak, dengan uang Rp10 ribu saja kamu sudah bisa makan kenyang. Sehingga banyak pernyataan oleh netizen Indonesia yang berbicara "andai gaji UMR Jakarta, tapi biaya hidup Solo". 

Untuk kamu yang hobi traveling dan kulineran, Kota Solo adalah kota yang tepat. Berbagai transportasi umum yang bisa kamu gunakan di sini seperti Batik Solo Trans (BST), kereta api, becak, dan ojek online. Di sini kita akan bahas kuliner yang wajib kita coba jika berkunjung di Kota Bengawan ini. Simak terus ya!

1. Sate Kambing Pak Manto

5 Rekomendasi Makanan di Solo yang Wajib Kamu Coba, Dijamin Ketagihan!Sate Kambing Pak Manto (instagram.com/satekambingpakmanto)

Spesialis sate kambing di Kota Solo yang satu ini tidak perlu di ragukan lagi. Tekstur dagingnya yang lembut dan kaya bumbu, membuat semua orang yang pernah coba jadi ingin kembali lagi. 

2. Selat Viens

5 Rekomendasi Makanan di Solo yang Wajib Kamu Coba, Dijamin Ketagihan!Selad Viens (instagram.com/viens_selat)

Kuliner khas Solo satu ini jangan sampai kelewat ya. Berdisi sejak tahun 2006 membuat selad ini menjadi makanan yang harus dicoba apabila kamu mengunjungi Kota Solo. Segarnya kuah dipadukan dengan sayuran yang segar, dan daging bistiknya yang gurih membuat makanan ini banyak digemari.

Baca Juga: 5 Keunikan Warung Selat Mbak Lies, Kuliner Legendaris Lezat di Solo

3. Bebek Mropol

5 Rekomendasi Makanan di Solo yang Wajib Kamu Coba, Dijamin Ketagihan!Bebek mropol (instagram.com/bebekmropol)

Para pecinta bebek mari merapat, sudah saatnya kamu mencoba kelezatan dari bebek mropol khas solo ini. Dihidangkan dengan suwiran bebek yang digoreng gurih dan disajikan dengan sambel bawang dan blondo, membuat makanan yang satu ini terasa istimewa. 

4. Lesehan Pak Tri

5 Rekomendasi Makanan di Solo yang Wajib Kamu Coba, Dijamin Ketagihan!Lesehan Pak Tri (instagram.com/hangoutsolo)

Bagi kamu yang suka makan di lesehan, wajib coba lesehan Pak Tri nih. Di sana menyediakan berbagai macam hidangan komplit mulai dari ayam, bebek, lele, nila, hati, empela dan lain-lain. Disajikan dengan renyah d,an ditemani sambal bawang dan tomatnya membuat lesehan Pak Tri tak pernah sepi pengunjung.

5. Nasi Liwet 

5 Rekomendasi Makanan di Solo yang Wajib Kamu Coba, Dijamin Ketagihan!Nasi Liwet (instagram.com/nasiliwet.solo)

Ketika kamu pergi ke Solo pastikan menyempatkan diri untuk mencicipi nasi liwet, ya. Makanan dengan hidangan suwiran ayam, sambel goreng jipang, dan nasi gurih biasa dijual pada pagi dan malam hari.

Baca Juga: 5 Negara Anti Mainstream untuk Traveling, Cocok untuk Solo Traveler

tria delfita Photo Writer tria delfita

Member IDN Times Community ini masih malu-malu menulis tentang dirinya

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

yummy-banner

Topik:

  • Indiana Malia

Berita Terkini Lainnya