5 Makanan yang Harus Dihindari Petugas KPPS, Bikin Ngantuk!

Jangan sampai mempengaruhi proses penghitungan suara

Mengemban amanah sebagai petugas Kelompok Penyelenggara Pemungutan Suara (KPPS) perlu stamina yang baik dan prima. Sebab, petugas KPPS akan bertugas seharian penuh nantinya.

Kelelahan dapat menyebabkan petugas KPPS tidak fokus, mengantuk, hingga tumbang di tengah tugasnya. Untuk itu, cukup tidur sebelum hari pemungutan suara dan asupan makanan yang sesuai diperlukan untuk menjaga stamina petugas KPPS.

Tak hanya makan makanan bernutrisi dan memberikan energi, menghindari makanan yang berpotensi bikin lelah, menguras energi, dan bikin mengantuk pun perlu dihindari, apalagi jika sudah menjelang siang hari dan saat perhitungan suara. Oleh karena itu, asupan makanan penting untuk diperhatikan petugas KPPS, jangan sampai makanan yang harusnya menambah energi dan stamina malah berperan sebaliknya.

Jaga staminamu dengan tidak mengonsumsi beberapa makanan ini saat menjadi petugas KPPS, ya. Takutnya kamu mengantuk dan malah mengganggu jalannya penghitungan suara.

Baca Juga: 20 Kue Basah Langganan Snack Box Petugas KPPS, Auto Kenyang!

1. Gorengan

5 Makanan yang Harus Dihindari Petugas KPPS, Bikin Ngantuk!ilustrasi gorengan (vecteezy.com/Seftian Anderson)

Gorengan selalu gak bisa ditolak. Camilan murah meriah dan tersedia di mana saja ini memang pas untuk dimakan di sela-sela bertugas.

Namun, perlu diperhatikan, makan gorengan dalam jumlah banyak dapat menguras energi, lho. Umumnya, gorengan adalah makanan tinggi lemak dan rendah serat, sehingga dapat memperlambat sistem pencernaan tubuh.

Pencernaan yang lambat dapat mengurangi kecepatan masuknya nutrisi yang bisa menambahkan energi dalam tubuh. Dengan begitu, peningkatan energi yang diharapkan terjadi setelah makan jadi terhambat. Tubuh pun tetap kekurangan pasokan energi.

Lebih lanjut, mengonsumsi gorengan yang kaya akan lemak jenuh ini dapat menyebabkan kelelahan. Kamu pun menjadi malas melakukan apa pun.

2. Makanan manis

5 Makanan yang Harus Dihindari Petugas KPPS, Bikin Ngantuk!ilustrasi camilan manis (unsplash.com/kaouther djouada)

Karbohidrat memang jadi sumber utama untuk memasok energi. Namun, terlalu banyak mengonsumsi makanan berkarbohidrat akan membuat tubuh mudah lelah dan gampang mengantuk. Begitu juga dengan makanan manis yang kaya akan gula. Makanan manis yang berlebihan dapat menyebabkan rasa kantuk dan mudah lelah.

Secara umum, makanan dengan indeks glikemik (GI) tinggi (satuan untuk mengukur seberapa besar karbohidrat tertentu meningkatkan gula darah) cenderung menyebabkan kelelahan setelah makan. Makanan indeks glikemik tinggi dengan kombinasi kandungan gula tinggi dan serat yang rendah dapat menyebabkan gula darah naik dengan cepat yang diikuti dengan penurunan kadar gula yang drastis. Penurunan kadar gula ini dapat membuat cepat mengantuk setelah makan.

Ingat, setelah makan nasi kotak, jangan langsung makan bolu gulung atau sponge cake sekaligus, ya. Beri jeda sebentar supaya energimu tidak terkuras!

3. Makanan olahan tinggi gula, garam, dan pengawet

5 Makanan yang Harus Dihindari Petugas KPPS, Bikin Ngantuk!ilustrasi snack di supermarket (unsplash.com/Stephen Kong)

Tak dipungkiri sosis, nuget, snack kemasan, permen, soda, dan jus buah botolan adalah makanan serta minuman yang enak di lidah. Namun, makanan dan minuman olahan seperti ini patut dihindari.

Makanan olahan biasanya tinggi gula, garam, dan pengawet. Kandungan tersebut bikin badan  cepat lelah dan kehilangan energi. Makanan olahan tinggi gula dapat menyebabkan lonjakan cepat kadar gula darah diikuti dengan penurunan drastis. Hal ini dapat menyebabkan perasaan lelah, mudah lapar, gampang mengantuk, serta memengaruhi mood, lho!

Baca Juga: 7 Ide Menu Sarapan Enak untuk Petugas KPPS saat Pemilu

4. Kopi yang berlebihan

5 Makanan yang Harus Dihindari Petugas KPPS, Bikin Ngantuk!ilustrasi kopi (unsplash.com/Nathan Dumlao)

Kopi memang jadi andalan anak muda hingga tua agar tidak mengantuk saat berkegiatan. Dilansir Healthline, kafein dalam kopi yang berperan sebagai stimulan dapat meningkatkan energi dan fungsi otak dalam jangka pendek. Hal tersebut yang diandalkan banyak orang untuk mengatasi kelelahan.

Namun, perlu diperhatikan, dalam sehari jangan minum kopi dalam jumlah banyak, ya. Terlalu banyak minum kopi juga dapat menguras energi, karena berdampak negatif pada kualitas tidur yang akhirnya dapat menurunkan tingkat energi.

Konsumsi kafein di atas batas yang direkomendasikan juga dapat menyebabkan jantung berdebar dan kegelisahan yang tidak nyaman untuk tubuh. Istirahat yang cukup menjelang hari bertugas di TPS perlu dilakukan. Jangan lupa juga untuk minum air putih yang banyak, menyempatkan istirahat, atau sekadar peregangan badan untuk recharge energi, ya! 

5. Minuman berenergi

5 Makanan yang Harus Dihindari Petugas KPPS, Bikin Ngantuk!ilustrasi minuman berenergi (unsplash.com/Keanu K)

Selain kopi, minuman berenergi juga banyak peminatnya, karena dapat meningkatkan energi dalam jangka pendek dan mengurangi rasa kantuk. Sebagian besar efek peningkatan energi yang dihasilkan oleh minuman berenergi berasal dari gula dan kafein. Tak ayal, minuman berenergi biasanya tinggi kandungan gulanya bisa sampai 52 gram atau setara 10 sendok teh per botolnya.

Lagi-lagi tentang gula, seperti yang disampaikan di atas, konsumsi gula dalam jumlah banyak dapat menyebabkan energi melonjak tetapi cepat menurun tajam. Hal tersebut dapat membuat tubuh jadi terasa lebih lelah.

Kandungan kafein pada minuman berenergi juga dapat lebih tinggi dibandingkan kopi, yang mana dapat menyebabkan peminumnya mengonsumsi kafein melebihi batas harian yang direkomendasikan, yaitu 400 mg. Hal tersebut dapat menurunkan kualitas tidur, menyebabkan kelelahan, bahkan menimbulkan kegelisahan dan jantung berdebar. Tidak mau, kan, ketika menghitung surat suara, tapi jantung berdebar, lalu tidak fokus?

Mengemban tugas sebagai petugas KPPS menjadi suatu kegiatan mulia yang berdampak positif bagi kelangsungan negara. Untuk itu, perlu kebijaksanaan dalam hal asupan makanannya.  Diatas tadi adalah beberapa makanan yang harus dihindari petugas KPPS. Jangan sampai makanan yang bertujuan menambah energi dan meningkatkan mood malah bikin energi terkuras, mengantuk, dan merusah suasana hati. Hindari kelima makanan di atas supaya gak mengganggu tugasmu di TPS, ya!

Baca Juga: 10 Minuman Segar untuk Petugas KPPS selama Jaga TPS

Wanudya A Photo Verified Writer Wanudya A

YNWA

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

yummy-banner

Topik:

  • Naufal Al Rahman
  • Retno Rahayu

Berita Terkini Lainnya