Resep Butter Cookies, Stok Camilan Spesial yang Bikin Nagih

Teksturnya renyah dengan rasa gurih yang bikin nagih

Butter adalah salah satu komponen paling dibutuhkan dalam proses pembuatan kue. Butter tak hanya menjadikan tekstur kue menjadi lembut, melainkan juga memberikan rasa kue. Gak heran jika seperti kue kering memiliki rasa gurih dan lembut berkat adanya butter.

Berbicara soal kue kering dan butter, kamu bisa membuat kue kering dari bahan dasar butter, lho. Camilan ini cocok dijadikan stok karena terkenal awet sehingga bisa kamu nikmati kapan pun. Yuk, bikin butter cookies untuk sajian spesial dengan menyontek resep berikut ini.

1. Bahan-bahan untuk membuat butter cookies

Resep Butter Cookies, Stok Camilan Spesial yang Bikin Nagihilustrasi bahan untuk membuat butter cookies (freepik.com/fabrikasimf)

Bahan:

  • 100 gram butter
  • 100 gram margarin
  • 170 gram gula halus
  • 2 butir kuning telur
  • 50 gram tepung maizena
  • 30 gram tepung sagu
  • 2 sdm susu bubuk
  • 275 gram tepung terigu protein sedang

2. Mikser butter sampai tercampur merata

Resep Butter Cookies, Stok Camilan Spesial yang Bikin Nagihilustrasi mikser butter untuk adonan butter cookies (pixabay.com/RitaE)

Campurkan butter, margarin, dan gula halus ke dalam wadah. Lalu, mikser selama 3-5 menit di kecepatan sedang. Kemudian, masukkan kuning telur lalu kocok sampai tercampur merata.

Jika sudah, tambahkan campuran tepung sagu, tepung maizena, dan susu bubuk yang telah diayak. Barulah, aduk menggunakan spatula dengan metode melipat hingga rata.

Baca Juga: Resep Nutella Butter Cookies, Nikmatnya Bikin Ngunyah Melulu

3. Spuit adonan butter cookies di atas loyamg

Resep Butter Cookies, Stok Camilan Spesial yang Bikin Nagihilustrasi tuang adonan piping bag di atas loyang (pexels.com/Katerina Holmes)

Selanjutnya, masukkan adonan ke dalam piping bag. Setelah selesai, kemudian ikat bagian atas piping bag, sisihkan. Siapkan loyang, lalu gunting bagian ujung piping bag.

Barulah, spuitkan adonan di atas loyang dengan diberi jarak supaya nantinya bisa matang merata. Lakukan spuit adonan sampai selesai, sisihkan.

4. Masukkan adonan butter cookies ke dalam oven

Resep Butter Cookies, Stok Camilan Spesial yang Bikin Nagihilustrasi memasukkan adonan ke dalam oven (pexels.com/Felicity Tai)

Setelah itu, masukkan loyang berisi adonan ke dalam oven. Kemudian, mulai panggang selama 35 menit di suhu 140 derajat Celsius dengan metode api atas bawah.

Perlu diingat, selama proses memanggang adonan butter cookies jangan buka tutup oven. Nah, sesudah melalui proses memanggang selama 35 menit lalu matikan oven.

5. Butter cookies siap untuk disajikan

Resep Butter Cookies, Stok Camilan Spesial yang Bikin Nagihbutter cookies (instagram.com/vitakwee)

Barulah, angkat dan keluarkan loyang berisi kue dari dalam oven. Lalu, biarkan uap panasnya mengurai. Setelah itu, sisihkan kue dari atas loyang.

Butter cookies siap bisa langsung kamu sajikan maupun dijadikan sebagai stok camilan. Teksturnya renyah dan rasanya gurih dijamin bikin nagih.

Kapan lagi bisa membuat kue kering sesimpel butter cookies. Cocok untuk kamu sajikan sebagai suguhan spesial di rumah. Langsung saja, yuk, praktikkan cara membuatnya seperti resep di atas. Selamat mencoba!

Baca Juga: Resep Matcha Butter Cookies, Ide Stok Camilan Favorit Keluarga!

Amir Rosadi Photo Verified Writer Amir Rosadi

It's never too late to start something positive

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

yummy-banner

Topik:

  • Indiana Malia

Berita Terkini Lainnya