TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

Tips & Trik Bikin Bumbu Pecel Kering Biar Awet Disimpan Berhari-hari!

Praktis dan bisa disajikan saat kepepet nih!

tokopedia.com/kukitaid

Bagi kamu yang tidak punya banyak waktu untuk masak, sepertinya bumbu pecel kering dapat dijadikan alternatif untuk membuat hidangan simpel dan praktis yang bisa disantap bersama dengan sayuran-sayuran.

Jika kurang suka dengan bumbu pecel yang ada di swalayan, kamu bisa juga membuatnya sendiri di rumah, lho! Selain bisa dibuat dalam jumlah yang banyak, rasa bumbu pecelnya pun bisa disesuaikan dengan lidah masing-masing.

Nah, tunggu apa lagi? Yuk, langsung coba resep bumbu pecel berikut ini.

1. Bahan-bahan untuk membuat bumbu pecel

instagram.com/anakbungsuamsterdam

Bahan-bahan:

  • ½ kg kacang tanah (tanpa kulit)
  • 20 gram kencur
  • 6 lembar daun jeruk
  • 3 sdm air asam jawa matang
  • 1 sdm garam
  • Gula pasir (secukupnya)
  • Cabai rawit (sesuai selera)
  • 4 buah cabai merah keriting
  • 5 siung bawang putih
  • 300 gram gula merah

Baca Juga: 5 Nasi Pecel di Blitar Ini Bikin Sarapan Jadi Semangat!

2. Langkah-langkah membuat bumbu pecel

instagram.com/anakbungsuamsterdam

Cara membuat:

  1. Sangrai kacang tanah sampai warnanya berubah menjadi kecoklatan. Angkat, lalu dinginkan.
  2. Haluskan kacang tanah yang sudah di sangrai (bisa diuleg atau diblender).
  3. Sangrai bahan seperti kencur, cabai merah keriting, cabai rawit, bawang putih dan daun jeruk.
  4. Uleg semua bumbu dapur yang sudah disangrai bersama dengan gula merah dan kacang tanah yang sudah dihaluskan.
  5. Tambahkan garam, sedikit gula pasir dan air asam jawa atau bisa juga menggunakan asam jawa langsung tanpa diberi air lagi.
  6. Uleg kembali dan aduk semua bumbu yang sudah dihaluskan sampai semua bahan tercampur rata.
  7. Bumbu pecel bisa langsung diseduh dan disajikan atau bisa juga disimpan untuk persediaan.

Baca Juga: 5 Warung Pecel Punten Termaknyus Di Kediri, Gurihnya Mantap!

Verified Writer

Putri Elv

null

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Rekomendasi Artikel

Berita Terkini Lainnya