TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

Resep Ramen Sandwich yang Menggugah Selera, Bikin Ketagihan!

Olahan ramen yang unik dan berbeda

Ramen sandwich (shinramyun.com.au)

Ramen merupakan olahan mi yang populer di kawasan Asia Timur. Menu ramen mungkin sangat erat kaitannya dengan sajian bercita rasa pedas dengan kuah panasnya.

Alih-alih menggunakan mangkuk, ramen satu ini justru disajikan layaknya sandwich. Penggunakan dua iris roti membuat cita rasanya terasa berbeda. Kamu bisa menyajikan ramen sandwich ini sebagai menu sarapan nikmat.

1. Bahan-bahan yang dibutuhkan

Ilustrasi mi ramen (seriouseats.com)

Bahan-bahan:

  • 1 bungkus ramen tanpa bumbu
  • 1 butir telur
  • 2 potong daging sapi yang telah dimarinasi
  • 4 lembar roti
  • saus sriracha secukupnya
  • mentega secukupnya

2. Masak ramen dan campur dengan telur

Ilustrasi merebus ramen (cookingwithdog.com)

Hal pertama yang perlu kamu lakukan dalam mengolah sajian ini adalah dengan memasak ramennya terlebih dahulu. Proses memasak ramen memakan waktu kurang lebih 3 menit sampai akhirnya lembut.

Apabila ramen telah siap, pindahkan pada mangkuk khusus. Siapkan telur yang telah dipecahkan, lalu campurkan keduanya hingga rata.

Baca Juga: 8 Sandwich Asal Asia yang Nggak Kalah Lezat dari Sandwich Negara Barat

3. Panggang roti dan irisan daging sapi

Ilustrasi memanggang roti (thekitchn.com)

Apabila semua bahan-bahan ramen sudah siap, maka kamu dapat langsung mengolah roti dengan cara memanggangnya. Panggang roti hingga matang secara merata dengan mentega secukupnya.

Jika kedua sisi roti telah matang, tuang kembali mentega atau minyak untuk memasak irisan daging sapi. Kematangannya dapat kamu sesuai dengan selera.

4. Goreng ramen bersama irisan daging dan keju

Ilustrasi ramen yang telah digoreng (tablespoon.com)

Ramen yang sebelumnya telah dicampurkan dengan telur dapat kamu olah selanjutnya. Caranya adalah dengan memanaskan mentega di atas wajan bersuhu medium.

Kamu dapat mencetak ramen terlebih dahulu dengan mangkuk atau cetakan, sebelum akhirnya memasaknya. Jangan lupa tambahkan keju dan irisan daging sapi di atasnya bila kedua sisi telah matang.

Baca Juga: 9 Ragam Ramen Khas Jepang yang Menggugah Selera, Sudah Coba?

Verified Writer

Finley Shin

Penulis biasa yang ingin selalu mencoba hal baru :)

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Rekomendasi Artikel

Berita Terkini Lainnya