TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

Resep Bihun Goreng Udang yang Nikmat, Cocok untuk Makan Siang

Rasanya sedap dan praktis dibuat

bihun goreng udang (pexels.com/Son Tung Tran)

Mengolah bihun jadi santap siang yang sedap bisa dibuat menjadi bihun goreng udang. Hidangan ini cocok sekali dijadikan penuntas lapar karena dibuat menggunakan bahan-bahan sederhana namun mampu menghasilkan makanan enak nan mengenyangkan.

Dilansir Taste Michelle Noerianto, kamu dapat mencoba hidangan tersebut dengan mengikuti resep bihun goreng udang berikut ini.

1. Siapkan bahan-bahan

ilustrasi bihun (pixabay.com/Bishnu Sarangi)

Bahan-bahan:

  • 250 gram bihun
  • 5 siung bawang merah
  • 2 siung bawang putih
  • 300 gram udang
  • 1 buah tomat ukuran sedang
  • 2 cangkir sawi putih
  • 2 sdm saus tiram
  • ½ sdt saus cabai pedas
  • ½ sdt lada putih bubuk
  • ¼ cangkir kecap manis
  • 1 butir telur
  • 2 sdm minyak goreng

Baca Juga: Resep Tahu Jontor Isi Bihun, Camilan Pedas Saat Mager

2. Masak bihun sampai lunak

ilustrasi merebus (unsplash.com/Gaelle Marcel)

Pada proses pembuatan bihun goreng udang ini, kamu mesti menyiapkan bihun dan masak sesuai instruksi yang tertera pada kemasan. Bila teksturnya sudah berubah menjadi lembut dan matang sempurna, tiriskan dari air panas. Sisihkan.

Selanjutnya, siapkan udang segar dengan beragam ukuran. Jangan lupa bersihkan bagian kepala, kotoran, dan ekornya supaya lebih enak saat dimakan. Cuci bersih udang, sisihkan.

3. Tumis bawang putih dan bawang merah

ilustrasi menumis bawang (pixabay.com/Aga Maszota)

Di tempat terpisah, siapkan bawang merah dan bawang putih. Kemudian kupas kulit bawang sampai bersih dan cincang halus semua bahan tersebut sambil memanaskan minyak goreng.

Gunakan api sedang besar untuk memanaskan wajan, kemudian masukkan bawang ke dalamnya. Masak selama kurang lebih 1 menit atau hingga bawang berubah menjadi lebih lembut dan mengeluarkan aroma.

4. Masukkan bahan-bahan utama

ilustrasi wajan di atas kompor (pixabay.com/Engin Akyurt)

Tahap berikutnya, masukkan udang yang sudah dibersihkan ke dalam wajan. Masak kembali adonan tersebut selama 3 menit atau lebih hingga warna udangnya berubah jadi kemerahan.

Kemudian masukkan sawi putih ke dalam penggorengan dan tomat yang sudah dipotong kotak-kotak kecil. Aduk semua bahan menggunakan spatula dan masak selama kurang lebih 1 menit.

Baca Juga: Resep Bihun Rebus Kuah Pedas, Langsung Bikin Mulutmu Panas!

Verified Writer

Intan Pratiwi Buchr

Sempat ingin jadi astronaut, tapi sekarang jadi pegawai di bumi~ let's connect with me at hallonanas@gmail.com

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Rekomendasi Artikel

Berita Terkini Lainnya