TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

4 Tips Membuat Sup Ayam Air Kelapa ala Chinese agar Kaldunya Nikmat! 

Harus disimak, nih, agar berhasil bikin sup ayam air kelapa

Sup ayam air kelapa. (dok. YouTube.com/Devina Hermawan)

Kamu bisa membuat hidangan sup gurih menggunakan minuman air kelapa. Hidangan cita rasa ala Chinese ini juga memiliki kelezatan tiada tara. Namun, terdapat beberapa tips agar hidangan ini berhasil dibuat sehingga menciptakan kaldu yang gurih dan segar.

Dengan mengikuti panduan ini, kamu dijamin mampu menciptakan hidangan sup ayam air kelapa yang memanjakan lidah keluarga. Devina Hermawan membagikan rahasia di balik kegurihan kaldunya yang berpadu dengan kenikmatan air kelapa yang khas. Simak langsung di sini!

1. Potong ayam kecil-kecil agar cepat matang

Proses memotong ayam. (dok. YouTube.com/Devina Hermawan)

Potong ayam menjadi potongan kecil-kecil merupakan salah satu langkah kunci untuk mencapai hasil optimal dalam hidangan ini. Hal ini memungkinkan daging untuk lebih cepat matang secara merata saat dimasak. Potongan ini mempercepat proses pelunakan daging.

Bumbu dan rempah-rempah yang digunakan pun dapat lebih meresap ke dalam serat-serat daging. Hasilnya akan mendapatkan sup ayam dengan cita rasa yang lebih kaya. Gigitannya akan menghadirkan kombinasi sempurna dari bumbu dan daging ayam!

Selain itu, potongan ayam yang lebih kecil-kecil juga memberikan manfaat estetika dalam penyajiannya. Potongan yang seragam dan proporsional akan menambah daya tarik visual. Tak hanya nikmat di lidah, tetapi juga memikat mata!

Baca Juga: Resep Sup Ayam Tomat, Makanan Berkuah yang Menghangatkan Tubuh

2. Lumuri dan pijat ayam dengan garam

ilustrasi garam (pixabay.com/Marek)

Langkah selanjutnya yang tak kalah penting adalah melumuri dan memijat potongan ayam dengan garam. Garam berperan penting dalam membantu memperkuat rasa pada daging. Hal ini juga membantu proses pelunakan daging.

Garam yang menyebar ke seluruh permukaan daging juga membuat setiap bagian ayam akan memiliki rasa yang lezat. Pijatan ringan pada potongan ayam akan membantu garam meresap lebih dalam. Hal ini akan menjadikan daging ayam lebih mampu menyerap bumbu.

Setelah dilumuri dengan garam, diamkan potongan ayam selama 10 menit. Tahap ini diperlukan agar garam memiliki waktu yang cukup untuk meresap ke dalam serat-serat. Jangan lupa bilas setelah 10 menit berlangsung.

3. Ikat bunga sedap malam agar tidak hancur

Proses mengikat bunga sedap malam. (dok. YouTube.com/Devina Hermawan)

Bunga sedap malam adalah salah satu bahan yang sering digunakan dalam masakan ini. Agar aroma dan rasa yang dihasilkan maksimal, penting untuk mengikat bunga sedap malam sebelum dimasak. Hal ini juga akan membuat bunga sedap malam tetap utuh.

Komponen ini mudah hancur saat proses pemasakan berlangsung. Selain itu, pengikatan juga memudahkan dalam pengambilan bunga sedap malam setelah proses memasak selesai. Jadi, tidak akan ada serpihan yang tercecer di dalam sup.

Hal ini juga akan menghadirkan aroma yang harum dan lezat pada hidangan. Tampilan bunga sedap malam yang terikat rapi dalam sup juga akan menambahkan nilai estetikanya. Dengan langkah sederhana ini, kamu dapat menikmati semua manfaat di atas.

Baca Juga: 5 Tips Bikin Yong Tau Foo, Sup Bakso Ayam Sayuran yang Nikmat 

Verified Writer

Porcelain

꒰ঌ ig: nndf_prcl ໒꒱

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Rekomendasi Artikel

Berita Terkini Lainnya