TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

Resep Bihun Goreng yang Enak ala Rumahan, Mudah Bikinnya!

Gak kalah enak sama yang di restoran

instagram.com/plazamedanfair

Bihun berupa mie tipis dengan tekstur licin yang berasal dari Tiongkok. Di Indonesia, bihun diolah menjadi aneka masakan yang begitu nikmat.

Ada bihun goreng, tahu goreng isi bihun, hingga soto bihun. Biasanya, bihun disajikan bersama udang ayam, biar makin lezat.

Salah satu yang paling mudah diolah yakni bihun goreng. Asyik buat dimakan ramai-ramai, lho.

Berikut IDN Times  rekomendasi cara membuat resep bihun goreng yang enak dijamin bikin ketagihan. 

1. Bahan-bahan cara membuat bihun goreng

nuts.com

Bahan-bahan:

  • 500 gram bihun yang diseduh air panas
  • 150 gram dada ayam yang telah diiris
  • 100 gram bakso sapi
  • 100 gram bakso ikan
  • 100 gram bawang bombay yang telah diiris tipis
  • 15 jamur kuping kering yang telah direndam dengan air panas
  • 6 sendok makan kecap manis
  • 4 bonggol sawi hijau yang telah dipotong-potong
  • 4 sendok makan minyak
  • 2 butir telur ayam yang telah dikocok
  • 2 sendok teh garam
  • 2 sendok makan saus tiram
  • 1 ons udang
  • 1 sendok teh merica putih bubuk

Bahan bumbu halus:

  • 12 siung bawang putih
  • 4 butir kemiri yang telah disangrai

Baca Juga: Resep Gulai Belacan Khas Riau, Aromanya Bikin Air Liur Menetes

2. Tumis bumbu halus dengan udang dan ayam

unsplash.com/Clemono2

Siapkan wajan yang diisi minyak, lalu panaskan. Masukkan bumbu halus ke dalamnya dan tumis sampai harum.

Tambahkan udang dan ayam ke dalamnya. Aduk semua bahan sampai berwarna kecokelatan. 

3. Campurkan bahan-bahan lainnya sampai merata

jamiegeller.com

Tambahkan sawi, jamur, bakso ikan, dan sapi, lalu aduk kembali. Masukkan telur ke dalam wajan dan masak orak-arik.

Biarkan sampai matang terlebih dahulu. Barulah tambahkan kecap manis, saus tiram, merica, garam, dan bihun. Campurkan semua bahan sampai rata. 

Baca Juga: Resep Membuat Bubur Manado Asli, Bikin Perut Hangat dan Nyaman

Rekomendasi Artikel

Berita Terkini Lainnya