TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

Resep Mousse Ricotta Saus Maple, Dessert Lembut yang Bikin Ngiler!

#IDNTimesFood Menu penutup menarik untuk dicoba di rumah

ilustrasi mousse ricotta (tasteofhome.com)

Mousse merupakan dessert manis yang memiliki tekstur lembut dan disajikan dengan cara dicetak. Menu ini banyak memiliki ragam rasa yang berbeda, sesuai dengan komposisi yang digunakan.

Salah satu pilihan menunya yang dapat kamu pilih adalah mousse ricotta dengan saus maple. Penasaran ingin tahu cara membuat menu manis ini? Simak, yuk.

1. Bahan-bahan yang dibutuhkan

ilustrasi ricotta (epicurious.com)

Bahan-bahan:

  • 2/3 wadah sirop maple
  • 1/4 wadah kacang pecan potong
  • 1/2 wadah heavy whipped cream
  • 1 1/4 wadah keju ricotta
  • 1/2 wadah keju mascarpone

2. Memanaskan sirop maple

ilustrasi memasak maple syrup (practicalmechanic.com)

Kamu dapat memulai langkah dengan mempersiapkan wajan untuk diisi dengan sirop maple ke dalamnya. Jika sudah, panaskan sekejap sambil terus mengaduknya hingga tercampur secara merata. Lalu, sisihkan pada mangkuk yang telah disediakan.

Baca Juga: Resep Mousse Cake Matcha Simpel tanpa Oven, Ide Jualan Kekinian

3. Mengolah kacang pecan dengan sirop maple

ilustrasi memasak kacang pecan (culinaryhill.com)

Panaskan wajan untuk memanaskan kacang pecan sebentar. Kamu dapat sedikit mengaduknya dan menuangkan sirop maple ke dalamnya. Aduk sejenak sama 3 menit saja hingga tercampur dengan maksimal. Lalu, sisihkan pada wadah hingga temperaturnya menurun.

4. Mencampurkan semua adonan krim dalam satu wadah

ilustrasi cream cheese (biggerbolderbaking.com)

Persiapkan wadah berukuran medium untuk diisi oleh komposisi yang telah disediakan. Isilah dengan keju mascarpone dan keju ricotta yang telah dipersiapkan. Jangan lupa tuangkan 1/3 wadah sirop maple ke dalamnya dan aduklah hingga tercampur merata. Jika sudah, kamu dapat menuangkannya pada gelas atau wadah saji yang telah disediakan.

Baca Juga: Resep Lemon Mousse, Dessert Segar yang Kaya Vitamin C

Verified Writer

Tresna Nur Andini

Terima kasih sudah membaca tulisan saya | Seorang penulis biasa yang gemar berdiskusi. Mari berteman melalui ig : @tresnajaa

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Rekomendasi Artikel

Berita Terkini Lainnya