Resep Chocolate Avocado Mousse Tanpa Mikser dan Oven, Legit Banget!

Cocok jadi dessert atau makanan pendamping ngopi

Setelah menyantap makanan berat, tak jarang mulut kita masih membutuhkan sesuatu yang segar dan manis. Bisa buah-buahan, minuman, cake, hingga mousse. Nama yang terakhir disebut mungkin masih belum familier di telingamu, kan?

Mousse merupakan salah satu jenis dessert yang terbuat dari cokelat atau buah-buahan dan teksturnya lembut, tapi cenderung airy (ringan). Pembuatan dessert ini sebenarnya cukup mudah, yakni dengan mem-folding whipping cream dengan bahan lain, seperti cokelat, gelatin, atau buah yang dihaluskan.

Kamu pengin tahu rasa mousse, tapi tidak ada yang menjualnya di kotamu? Bikin sendiri aja di rumah! Berikut IDN Times bagikan resep chocolate avocado mousse yang legit dan dibuat tanpa mikser atau oven. 

Bahan Chocolate Avocado Mousse

Resep Chocolate Avocado Mousse Tanpa Mikser dan Oven, Legit Banget!Ilustrasi chocolate avocado mousse (californiaavocado.com)

Lapisan 1 atau lapisan dasar:

  1. 10 keping biskuit Marie atau Regal
  2. 40 gram mentega cair

Lapisan 2 atau lapisan alpukat:

  1. 1-2 buah (sekitar 150-200 gram) alpukat, haluskan
  2. 125 ml susu UHT full cream
  3. 5 gram bubuk gelatin
  4. 30 ml air dingin
  5. 125 gram whipping cream cair, bagi menjadi dua
  6. 50 gram gula halus

Lapisan 3 atau ganache:

  1. 60 gram dark chocolate
  2. 60 ml whipping cream
  3. margarin secukupnya

Cara Membuat

  1. Buat lapisan dasarnya terlebih dahulu. Masukkan biskuit Marie ke dalam plastik food grade, kemudian hancurkan atau gilas dengan rolling pin.
  2. Pindahkan biskuit marie ke loyang bundar berdiameter antara 16-18 cm. Tambahkan mentega cair dan aduk merata, kemudian ratakan sambil ditekan-tekan agar padat.
  3. Masukkan ke dalam kulkas selama 30-60 menit hingga set.
  4. Selanjutnya, buat lapisan kedua atau lapisan alpukatnya. Campur gelatin dengan air dingin dan diamkan selama lima menit agar mengembang. 
  5. Masak setengah takaran whipping cream dan susu UHT sampai hangat saja, jangan mendidih. Tambahkan gelatin dan aduk merata. Matikan api.
  6. Setelah agak dingin, tambahkan alpukat yang sudah diblender. Aduk merata.
  7. Di wadah lain, campur sisa whipping cream dan gula pasir. Aduk merata, kemudian tambahkan ke dalam adonan alpukat.
  8. Tuang adonan ke atas lapisan dasar atau roti marie. Ratakan permukaannya dan simpan ke dalam kulkas selama minimal enam jam.
  9. Terakhir, buat lapisan ketiga atau ganache-nya.
  10. Panaskan whipping cream (jangan sampai mendidih), kemudian campur dengan dark chocolate dan sedikit margarin hingga larut. Biarkan dingin dalam suhu ruang.
  11. Tuang ganache di atas lapisan alpukat yang sudah set atau mengeras. Ratakan dan diamkan hingga set.
  12. Angkat cetakan dan potong mousse menjadi beberapa bagian.
  13. Chocolate avocado mousse siap dinikmati.

Baca Juga: Resep Puding Alpukat Cokelat, Sajian Manis untuk Acara Spesial

Tips Membuat

  1. Untuk loyangnya, gunakan loyang yang bisa dilepas pasang antara bagian bawah dan pinggirannya.
  2. Jika loyang sulit diangkat dan khawatir akan merusak kue, kamu memanaskan pinggirannya menggunakan pengering rambut atau hair dryer, kemudian lepas perlahan.
  3. Jumlah layernya bisa menyesuaikan dengan selera. Kalau ingin ada layer cokelat tambahan antara layer alpukat dengan ganache, kamu bisa menggunakan bahan-bahan yang sama dengan layer alpukat. Alpukat tersebut bisa diganti dengan dark chocolate.
  4. Bentuk sajian juga bisa menyesuaikan selera. Apabila ingin langsung menyajikannya satu per satu, kamu bisa menggunakan jar kaca untuk memasukkan adonan. Namun, hal ini membutuhkan waktu cenderung lebih lama dibandingkan langsung dicetak dengan loyang.
  5. Saat memasukkan alpukat ke dalam adonan, pastikan adonannya sudah agak dingin. Jangan memanaskan, apalagi memasak, alpukat karena akan menyebabkan buah tersebut jadi pahit.

Demikian resep chocolate avocado mousse yang simpel banget. Meski proses pembuatannya cukup memakan waktu lama, hal tersebut akan terbayar dengan rasanya yang enak. Dengan takaran di atas, kamu bisa menghasilkan sekitar 6-8 porsi mousse. Buruan cobain!

Baca Juga: Resep Es Cokelat ala Dunkin Donuts, Segarnya Ampuh Usir Dahaga

yummy-banner

Topik:

  • Fasrinisyah Suryaningtyas
  • Dewi Suci R.

Berita Terkini Lainnya