Resep Baked Cheese Potato, Olahan Kentang Nikmat yang Menggugah Selera

Salah satu menu terbaik untuk akhir pekan ini

Sebagai sumber karbohidrat, kentang sering dijadikan sebagai pengganti nasi. Gak melulu digoreng atau dikukus, kamu bisa membuat baked cheese potato dengan cara dipanggang. 

Rasanya gurih dan teksturnya lembut, hidangan ini pasti akan disukai anak-anak. Berikut simak resep baked cheese potato yang bisa kamu tiru.

1. Bahan-bahan yang dibutuhkan

Resep Baked Cheese Potato, Olahan Kentang Nikmat yang Menggugah Selerailustrasi kentang (medicalnewstoday.com)

Bahan-bahan:

  • 300 ml susu cair
  • 200 gram red cheddar
  • 3 buah kentang ukuran sedang
  • 1 buah brokoli ukuran sedang
  • 2 sendok makan mentega tawar
  • 2 sendok makan tepung protein sedang
  • garam secukupnya
  • lada bubuk secukupnya

2. Bersihkan kentang dan panggang hingga matang

Resep Baked Cheese Potato, Olahan Kentang Nikmat yang Menggugah Selerailustrasi mencuci kentang (thekitchn.com)

Pertama, cuci bersih kentang terlebih dahulu. Olesi kentang secara merata dengan minyak. Setelah itu, panggang selama 30 menit hingga empuk dan matang.

Selanjutnya, belah kentang menjadi empat potong jangan sampai putus. Tekan tiap sudutnya hingga kentang menyerupai bunga. Sisihkan dahulu.

3. Rebus brokoli

Resep Baked Cheese Potato, Olahan Kentang Nikmat yang Menggugah Selerailustrasi brokoli (unsplash.com/@tyrrell_fitness_and_nutrition)

Berikutnya, potong-potong dan rendam brokoli di dalam air garam selama tiga menit. Setaelahnya, rebus brokoli sebentar saja angkat dan rendam di air dingin, lalu tiriskan.

Baca Juga: Resep Membuat Pizza Kentang yang Enak, Cuma Butuh Teflon Doang

4. Buat saus keju

Resep Baked Cheese Potato, Olahan Kentang Nikmat yang Menggugah Selerailustrasi saus keju (fifteenspatulas.com)

Berikutnya, buat saus keju. Masukkan mentega ke dalam wajan hingga meleleh. Tambahkan tepung, lalu aduk merata.

Masukkan susu cari, aduk kembali hingga mengental. Matikan api, lalu masukkan keju, lada, dan garam. Aduk hingga keju larut, koreksi rasanya.

5. Sajikan baked potato

Resep Baked Cheese Potato, Olahan Kentang Nikmat yang Menggugah Selerabaked potato (buzzfeed.com)

Terakhir, tata brokoli di atas kentang. Siram dengan saus keju, lalu panggang kentang selama tiga menit saja. Jika sudah, angkat dan sajikan.

Kamu bisa menambahkan berbagai topping favoritmu, seperti kornet, keju mozarella, daging cincang, atau saus tomat. Baked cheese potato siap dinikmati.

Meski terlihat sulit, ternyata membuat baked cheese potato ini sangat mudah, kan? Anak-anak pasti doyan banget, deh!

Baca Juga: Resep Perkedel Kentang ala Perkedel Bondon, Kuliner Legendaris Bandung

yummy-banner

Topik:

  • Dewi Suci Rahayu

Berita Terkini Lainnya