Resep Iced Cinnamon Coffee ala Starbucks, Super Simpel!

Cocok untuk teman beraktivitas biar melek terus

Iced cinnamon coffee merupakan salah satu minuman dingin yang disajikan bersama es. Hidangan ini terasa unik karena sensasi dingin tersebut berpadu dengan hangatnya cinnamon atau kayu manis, sehingga minuman terasa lebih harum dan menarik.

Minuman ini juga bisa dibuat dari rumah berdasarkan bahan-bahan sederhana. Dilansir Starbucks at Home, inilah resep iced cinnamon coffee untuk teman ngopi kamu selama berkegiatan.

Bahan Iced Cinnamon Coffee

Resep Iced Cinnamon Coffee ala Starbucks, Super Simpel!ilustrasi kopi dalam wadah (pexels.com/Mantas Sinkevičius)
  1. 5 oz kopi
  2. 1 sdm kental manis
  3. Es batu secukupnya
  4. Sejumput kayu manis bubuk

Cara Membuat Minuman dengan Cocktail Shaker

Resep Iced Cinnamon Coffee ala Starbucks, Super Simpel!Cocktail shaker (pixabay.com/Luana Cappon)
  1. Pertama-tama, siapkan cocktail shaker.
  2. Kemudian, masukkan bahan-bahan yang sudah dipersiapkan ke dalam alat tersebut. Seperti kopi yang sudah diseduh sebelumnya, susu kental manis, serta kayu manis bubuk yang sudah ditakar sesuai selera.
  3. Selanjutnya, masukkan es batu sesuai selera lalu tutup cocktail shaker.
  4. Kocok botol selama beberapa saat hingga semua komponen dipastikan tercampur rata.
  5. Siapkan gelas, kemudian tuang adonan ke dalamnya.
  6. Dengan begitu, iced cinnamon coffee bisa dituangkan ke dalam gelas lalu disajikan.

Baca Juga: Resep Cinnamon Roll Muffins, Kreasi Muffin Unik dengan Rasa Lezat

Cara Membuat Minuman Tanpa Cocktail Shaker

Resep Iced Cinnamon Coffee ala Starbucks, Super Simpel!ilustrasi botol minum (pexels.com/RDNE Stock project)

Bagi kamu yang tidak memiliki cocktail shaker, maka pembuatan iced cinnamon coffee bisa dibuat menggunakan peralatan yang ada di rumah.

  1. Pertama-tama, siapkan botol dengan penutup yang kencang.
  2. Selanjutnya, masukkan kopi yang sudah diseduh, berikut dengan kental manis, kayu manis bubuk, dan es batu ke dalam botol tersebut.
  3. Pilih botol yang muat dengan ukuran es, sehingga bahan-bahan dapat menyatu dengan baik.
  4. Pastikan penutup tertutup dengan rapat, lalu kocok-kocok selama beberapa menit sampai semua bahan tercampur merata.
  5. Siapkan gelas, lalu tuangkan adonan kopi.
  6. Dengan demikian, minuman pun siap dituang ke dalam gelas dan disajikan.

Tips Membuat Minuman

Resep Iced Cinnamon Coffee ala Starbucks, Super Simpel!Kopi bubuk (pexels.com/Caio)
  1. Gunakan kopi berkualitas untuk membuat minuman ini. Sebab, kopi yang bagus bisa menghasilkan minuman yang lebih enak dan berkualitas pula.
  2. Jika memungkinkan, kopi yang sudah dipersiapkan bisa diseduh secara manual menggunakan metode populer dalam meracik kopi. Ini akan memberi sensasi yang sama seperti kamu menyantap kopi di coffee shop kenamaan.
  3. Setelah kopi diseduh, jangan lupa untuk didinginkan terlebih dahulu. Simpan di dalam lemari es bila perlu untuk menjaga kesegaran dan kualitas dari kopi itu sendiri.
  4. Gunakan kayu manis bubuk untuk memberikan aroma dan rasa yang menarik pada minuman ini. Selain itu, rempah bubuk dipilih agar lebih mudah larut saat dicampurkan.
  5. Kalau kamu ingin mencicipi kopi yang lebih manis, maka jumlah kental manis bisa ditambahkan. Selain itu, kamu juga bisa berkreasi dengan memasukkan pemanis lain seperti madu, sirop karamel, dan sejenisnya.
  6. Hias dengan kayu manis atau cokelat bubuk jika diperlukan, untuk menambah penampilan yang menarik sekaligus meningkatkan rasa minuman.
  7. Kamu juga bisa membuat iced cinnamon coffee dalam jumlah banyak untuk dinikmati kapan-kapan. Kuncinya, letakkan di wadah yang tepat dan simpan di lemari es supaya lebih awet.

Dengan mengikuti resep dan tips di atas, kamu bisa membuat iced cinnamon coffee yang segar bak di Starbucks. Minuman cocok sekali dinikmati untuk menemani waktu berkegiatan biar lebih semangat. Yuk, coba buat!

Baca Juga: Kolaborasi Seru Koki Cilik Chiellyn dan Raisya Bikin Cinnamon Cookies!

Intan Pratiwi Buchr Photo Verified Writer Intan Pratiwi Buchr

Sempat ingin jadi astronaut, tapi sekarang jadi pegawai di bumi~ let's connect with me at hallonanas@gmail.com

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

yummy-banner

Topik:

  • Indiana Malia

Berita Terkini Lainnya