Resep Taco Ayam Suwir, Makanan Meksiko yang Lezatnya Bikin Nagih! 

Menu makanan yang bisa bikin gagal diet

Ayam menjadi salah satu bahan masakan yang paling mudah dikreasikan untuk berbagai menu. Salah satu hidangan yang bisa dibuat dengan bahan utama ayam adalah taco ayam suwir. 

Taco merupakan makanan khas negara Meksiko berupa kulit tortilla yang biasanya diisi dengan sayuran dan daging. 

Langsung saja, simak resep taco ayam suwir di bawah ini, yuk! 

1. Bahan-bahan yang harus disiapkan

Resep Taco Ayam Suwir, Makanan Meksiko yang Lezatnya Bikin Nagih! ilustrasi dada ayam (freepik.com/mrsiraphol)

Bahan-bahan:

  • 1 sdm bubuk cabai
  • 1 sdt garam
  • 1/2 sdm perasan jeruk nipis
  • 1 sdt bubuk bawang putih
  • 1/4 sdt bubuk lada hitam
  • 4 sdm minyak zaitun
  • 2 batang seledri, cincang
  • 500 gram dada ayam tanpa tulang dan tanpa kulit
  • 100 gram saus tomat
  • 8 lembar tortilla lembut atau renyah
  • Air secukupnya

2. Buat saus terlebih dahulu

Resep Taco Ayam Suwir, Makanan Meksiko yang Lezatnya Bikin Nagih! ilustrasi saus dalam mangkuk (acouplecooks.com)

Dalam mangkuk, masukkan bubuk cabai, saus tomat, garam, bubuk bawang putih, lada hitam, dan perasan jeruk nipis. Aduk hingga merata. 

Selanjutnya, panaskan dua sendok makan minyak dalam wajan anti lengket dengan api sedang. Jika minyak sudah panas, masukkan ayam.

Baca Juga: Resep Taco Soup, Menu Hangat untuk Disajikan di Musim Dingin!

3. Masak dada ayam

Resep Taco Ayam Suwir, Makanan Meksiko yang Lezatnya Bikin Nagih! ilustrasi memasak dada ayam (cooksillustrated.com)

Masak ayam selama tiga menit untuk masing-masing sisinya. Jika sudah, angkat ayam dari wajan, lalu letakkan di atas piring.

Panaskan kembali dalam wajan dua sendok makan minyak di atas api sedang. Masukkan saus yang sebelumnya sudah dibuat. Tambahkan air secukupnya. Aduk agar dapat tercampur. 

4. Masukkan ayam ke dalam saus

Resep Taco Ayam Suwir, Makanan Meksiko yang Lezatnya Bikin Nagih! ilustrasi memasak saus (ridgeviewgardencentre.com)

Jika saus di wajan sudah mulai mendidih, masukkan kembali ayam ke dalam wajan. Kecilkan api, tutup dan masak selama 10-15 menit. Jangan lupa untuk membalikkan ayam di pertengahan waktu memasak.

Angkat ayam dari wajan dan lanjutkan memasak saus dengan api kecil.

5. Suwir ayam dan sajikan taco

Resep Taco Ayam Suwir, Makanan Meksiko yang Lezatnya Bikin Nagih! ilustrasi taco ayam suwir (thecookingjar.com)

Letakkan ayam di atas talenan atau mangkuk. Suwir ayam menggunakan dua garpu. Kembalikan ayam yang sudah disuwir ke dalam wajan dan masak beberapa menit sampai sebagian besar saus terserap. Aduk sesekali.

Sajikan ayam suwir dengan tortilla. Taburi dengan seledri yang sudah dicincang. 

Itulah resep taco ayam suwir yang bisa kamu coba buat di rumah. Selamat mencoba! 

Baca Juga: Resep Taco Tuna Kaleng yang Enak dan Sederhana, Buatnya Mudah!

Sharma Khan Photo Verified Writer Sharma Khan

Cukup baca tulisanku tanpa harus tahu siapa aku

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

yummy-banner

Topik:

  • Febrianti Diah Kusumaningrum

Berita Terkini Lainnya