Resep Ikan Cakalang Fufu Cabe Ijo, Sajian Sedap yang Bikin Kamu Lahap

Aroma ikannya menggugah selera

Selintas seperti ikan tongkol, tapi ternyata ikan cakalang memiliki perbedaan dengan ikan tongkol. Mungkin dari bentuknya yang seperti sama, tapi kamu dapat membedakan cakalang dan tongkol dari warna dagingnya. Ikan cakalang punya warna daging yang lebih terang, sedangkan tongkol agak gelap dan sebagian dagingnya berwarna cokelat kehitaman.

Nah, kali ini kita akan mencoba memasak ikan cakalang fufu cabai hijau yang super nikmat. Ikan cakalang fufu merupakan sajian khas Minahasa, Sulawesi Utara.

Nantinya, Ikan cakalang diolah dan dibumbui lalu dijepit dengan kerangka bambu, kemudian diasap hingga matang. Biar kamu bisa membuatnya di rumah, yuk, coba praktikkan resep ikan cakalang fufu cabai hijau di bawah ini.

Baca Juga: Resep Abon Ikan Cakalang Khas Manado, Pedas dan Kaya Rempah

Bahan yang diperlukan

Resep Ikan Cakalang Fufu Cabe Ijo, Sajian Sedap yang Bikin Kamu LahapBahan ikan cakalang cabe ijo (YouTube.com/Eddy Siswanto)
  • 600 gram ikan cakalang Fufu
  • 250 gram cabai hijau besar
  • 6 buah cabai keriting merah, iris miring
  • 8 siung bawang merah, iris-iris 
  • 4 siung bawang putih
  • 3 ruas lengkuas, memarkan
  • 2 ruas kunyit
  • 2 ruas jahe
  • 3 butir kemiri
  • 1 batang serai, memarkan
  • 1 batang daun bawang, potong-potong kurang lebih 2 cm
  • 3 lembar daun salam
  • 5 lembar daun jeruk
  • 2 sdm kecap manis (opsional)
  • 1 sdm ketumbar bubuk
  • 1/2 sdt merica bubuk
  • 1 sdt kaldu bubuk
  • 20 gram gula aren
  • 500 ml air
  • Minyak secukupnya untuk menumis 

Cara memasak

Resep Ikan Cakalang Fufu Cabe Ijo, Sajian Sedap yang Bikin Kamu LahapMemasak cakalang cabe ijo (YouTube.com/Eddy Siswanto)

  1. Goreng sebentar ikan cakalang fufu agar lebih harum ikannya
  2. Haluskan bawang putih, jahe, kunyit, dan kemiri
  3. Panaskan minyak untuk menumis, masukkan irisan cabai keriting merah dan bawang merah, tumis hingga harum
  4. Lalu masukkan bumbu halus, aduk-aduk, tambahkan serai, lengkuas, daun salam, daun jeruk, dan potongan daun bawang yang bagian putihnya, masak bumbu hingga tercium harum
  5. Setelah itu, tuangkan air, beri bumbu ketumbar bubuk, merica bubuk, kaldu bubuk, gula aren, dan kecap manis, masak bumbu hingga mendidih
  6. Lalu masukkan cabai hijau besar, aduk-aduk, masak hingga cabai agak layu, dan terakhir masukkan ikan cakalang fufu ke dalam wajan, aduk-aduk hingga tercampur rata dengan kuah bumbunya
  7. Siapkan mangkuk, sajikan ikan cakalang fufu cabai hijau selagi hangat

Tips dan penyajian

Resep Ikan Cakalang Fufu Cabe Ijo, Sajian Sedap yang Bikin Kamu LahapIkan cakalang cabe ijo (YouTube.com/Eddy Siswanto)
  1. Pilih ikan cakalang fufu yang sudah matang dengan teknik diasap, ikan asap ini memberikan aroma yang khas sehingga menambah selera makan kamu
  2. Pilih cabai hijau besar yang masih segar dan sudah tua, sehingga ada rasa pedasnya yang bikin nikmat
  3. Bagi kamu yang suka manis, bisa menambahkan kecap manis pada saat bumbu ikannya dimasak
  4. Saat menggoreng ikan cakalang, gunakan api kecil tapi sudah panas, sebab jika dengan api besar, ikan ini suka meletup
  5. Hidangkan ikan cakalang fufu cabai hijau dengan nasi putih hangat yang pulen, nikmati kelezatannya bersama teman dan keluarga

Daging ikan cakalang fufu yang empuk dan gurih sangat membantu kamu di saat rasa lapar melanda. Ditambah lagi dengan campuran cabai hijau besar yang bikin kamu lahap dan nambah nasi terus. Selamat mencoba!

Baca Juga: 5 Resep Ikan Cakalang yang Enak dan Sedap untuk Menu Sehari-hari

Isti Rahmawati Photo Verified Writer Isti Rahmawati

Menulis mewakili perasaan dan fikiran

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

yummy-banner

Topik:

  • Ines Sela Melia

Berita Terkini Lainnya