Resep Pepes Ayam Daun Singkong, Super Enak dan Praktis!

Daging ayamnya jangan digoreng terus, dong

Biasanya, pepes ayam selalu dipadukan dengan daun kemangi yang wangi. Namun, bagaimana jika dipadukan dengan daun singkonhg? Tentu, namanya pun berubah menjadi pepes ayam daun singkong. 

Ternyata, rasa dari makanan ini tambah enak. Percaya gak? Coba kamu simak dulu resep pepes ayam daun singkong berikut ini, ya!

Siapkan Bahan yang Diperlukan

Resep Pepes Ayam Daun Singkong, Super Enak dan Praktis!ilustrasi daging ayam (pixabay.com/Lebensmittelfotos)

Bahan-bahan:

  1. 1 kg ayam potong
  2. 3 ikat daun singkong
  3. 1 sendok teh baking soda
  4. 8 buah cabai hijau besar
  5. 2 sendok teh garam
  6. 2 sendok teh kaldu jamur
  7. 1 sendok teh gula pasir
  8. 15 siung bawang merah
  9. 5 siung bawang putih
  10. 3 ruas jari jahe
  11. 3 ruas jari kunyit
  12. 4 ruas jari lengkuas
  13. 2 batang serai
  14. 5 butir kemiri sangrai
  15. 7 buah cabai keriting merah
  16. Segenggam cabai rawit merah

Cara Membuat Pepes Ayam Daun Singkong

Resep Pepes Ayam Daun Singkong, Super Enak dan Praktis!pepes ayam daun singkong (instagram.com/kurniatrie_03)
  1. Pastikan daging ayam sudah dipotong sesuai selera dan dibersihkan dengan air. Sementara itu, bersihkan daun singkong dengan air dan rebuslah di air yang sudah mendidih. 
  2. Tambahkan baking soda dan aduk-aduk. Biarkan sejenak hingga daun singkong layu.
  3. Jika sudah layu, segera angkat dan tiriskan. Peras ketika daun singkong sudah dingin dan iris sesuai selera. 
  4. Selanjutnya, iris juga cabai hijau besar sesuai. Lalu, haluskan bawang merah, bawang putih, jahe, kunyit, lengkuas, serai, kemiri sangrai, cabai keriting merah, dan cabai rawit merah menggunakan blender hingga lembut. 
  5. Tambahkan sedikit air agar proses menghaluskan bumbu tadi mudah. Hasilnya, campurkan bumbu halus ini dengan daging ayam dan sisa bahan lainnya. 
  6. Bungkus adonan dengan daun pisang dan sematkan kedua sisinya menggunakan lidi. Pepes adonan ini selama 45 menit di panci yang berisi air mendidih. 
  7. Setelah 45 menit, segera angkat dan tiriskan. Sekarang, pepes ayam daun singkong siap disajikan. 

Baca Juga: Resep Pepes Ikan Kembung yang Sedap dan Gurih, Harumnya Menggoda!

Tips Memasak

Resep Pepes Ayam Daun Singkong, Super Enak dan Praktis!ilustrasi seorang koki (pexels.com/Miquel Ferran Gomez Figueroa)

Tak hanya menambahkan air, kamu juga iris bahan yang akan dihaluskan tadi sesuai selera. Hasilnya, baru haluskan menggunakan blender. 

selain itu, jangan lupa gunakan daun pisang yang sudah dipanaskan agar mempermudah menutup adonan. Pasti gak akan buang-buang waktu, deh!

Saran Penyajian

Resep Pepes Ayam Daun Singkong, Super Enak dan Praktis!pepes ayam daun singkong (instagram.com/kurniatrie_03)

Sajikan pepes ayam daun singkong ini dengan nasi. Tak perlu tambahan lauk, makan dengan pepes ayam yang satu ini sudah kaya protein dan serat. 

Paduan rasa pedas dan gurihnya pun pas di lidah. Jika kamu pintar berbisnis, sebaiknya jadikan lauk ini sebagai ide bisnis kuliner. Semoga berhasil, ya!

Baca Juga: Resep Pepes Ayam Kemangi, Menu Sedap untuk Makan Siang Keluarga

Lena Latipah Photo Verified Writer Lena Latipah

Abi mah jalmi biasa//Follow me on instagram : lena_latipah17

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

yummy-banner

Topik:

  • Indiana Malia

Berita Terkini Lainnya