Resep Sate Tahu Bumbu Kacang yang Mudah dan Nikmat, Wajib Coba!

Bisa menjadi referensi menu untuk disantap bersama keluarga

Tahu merupakan salah satu bahan makanan yang dapat kita temukan di mana saja dengan sangat mudah. Tahu juga bisa diolah menjadi berbagai macam olahan makanan yang rasanya nikmat dan tentunya mudah untuk dibuat. 

Nah, kali ini kita akan membuat olanan makanan dengan menggunakan tahu sebagai bahan utamanya yakni, sate tahu bumbu kacang. Rasanya yang gurih tidak kalah lezat dengan sate ayam, apalagi ditambah bumbu kacang yang membuat hidangan satu ini semakin menggugah selera.

Kalau kalian penasaran dan ingin tahu bagaimana cara membuat sate tahu bumbu kacang ini di rumah, kalian bisa langsung simak resep lengkapnya di bawah ini!

1. Bahan-bahan yang diperlukan

Resep Sate Tahu Bumbu Kacang yang Mudah dan Nikmat, Wajib Coba!Tahu putih (pixabay.com/621hjmit)

Sebelum memasak, pastikan kalian sudah menyiapkan bahan-bahan yang dibutuhkan berikut ini!

Bahan-bahan:

  • 4 buah tahu putih
  • 2 sdm kecap manis
  • 1/2 sdt kaldu jamur
  • 2 siung bawang merah, iris-iris untuk pelengkap
  • Minyak goreng secukupnya

Bumbu kacang:

  • 2 genggam kacang goreng
  • 2 siung bawang putih goreng
  • 3 buah cabai rawit
  • 2 sdm kecap manis
  • 1 sdt gula pasir
  • Garam secukupnya
  • Air hangat secukupnya

2. Potong-potong dan goreng tahu

Resep Sate Tahu Bumbu Kacang yang Mudah dan Nikmat, Wajib Coba!Ilustrasi menggoreng (instagram.com/food8network)

Pertama-tama ambil tahu putih lalu potong-potong bentuk dadu, untuk ukurannya dapat disesuaikan dengan selera masing-masing.

Kalau sudah, lanjut panaskan minyak goreng secukupnya di atas wajan lalu masukkan tahu dan goreng tahu hingga matang. Angkat dan tiriskan.

Baca Juga: Resep Perkedel Ambon, Resep Kreasi Bung Karno dalam Buku Mustika Rasa

3. Panggang sate tahu hingga matang

Resep Sate Tahu Bumbu Kacang yang Mudah dan Nikmat, Wajib Coba!Membakar sate (instagram.com/explorejati)

Masukkan kecap dan kaldu jamur ke dalam wadah lalu masukkan tahu yang sudah digoreng tadi, aduk-aduk hingga bumbu tercampur rata dengan tahu. Kemudian tusuk tahu dengan tusuk sate, lakukan sampai semua bahan habis.

Lanjut panaskan teflon anti lengket, kemudian panggang sate tahu di atas teflon sampai matang dan bumbu mulai mengeluarkan aroma harum. Jangan lupa untuk dibolak balik agar tahu tidak gosong dan dapat matang dengan sempurna.

3. Membuat bumbu kacang

Resep Sate Tahu Bumbu Kacang yang Mudah dan Nikmat, Wajib Coba!Menghaluskan bumbu (pixabay.com/LubosHouska)

Lanjut membuat bumbu kacangnya. Masukkan kacang goreng, cabai rawit merah, bawang putih goreng, garam, dan gula pasir ke dalam ulekan kemudian ulek hingga bumbu halus.

Agar lebih cepat dan praktis kalian juga bisa menggunakan blender untuk menghaluskan bumbu kacangnya. Setelah bumbunya halus, langsung masukkan kecap manis dan air hangat, aduk-aduk hingga tercampur rata.

5. Taruh sate di atas piring dan sajikan bersama bumbu kacangnya

Resep Sate Tahu Bumbu Kacang yang Mudah dan Nikmat, Wajib Coba!Sate tahu (instagram.com/satetahumadiun)

Taruh dan tata sate tahu diatas piring yang sudah disiapkan, kemudian siram dengan menggunakan bumbu kacang di atasnya. Utuk sentuhan akhir, kalian bisa tambahkan irisan bawang merah dan cabai merah di atasnya sebagai pelengkap. Dan sate tahu bumbu kacang pun siap untuk disajikan.

Itulah tadi resep sate tahu bumbu kacang yang rasanya nikmat dan pastinya mudah untuk dibuat. Kalian bisa mencobanya di rumah untuk dinikmati bersama anggota keluarga. Selamat mencoba.

Baca Juga: Resep Ranch Egg Salad, Menu Sarapan Praktis yang Kaya Gizi 

Max Thobias Photo Verified Writer Max Thobias

Cooking, writing and exercising... Do your part and all you can, and let God do his part and finish it

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

yummy-banner

Topik:

  • Indiana Malia

Berita Terkini Lainnya