Resep Bolu Pandan Rice Cooker, Teksturnya Fluffy!

Cara simpel membuat bolu dengan alat dan bahan seadanya

Kini membuat bolu tidak perlu pusing memikirkan alat dan bahannya. Cukup dengan bahan seadanya saja sudah bisa membuat satu loyang bolu yang endul dan tentunya fluffy, tidak kalah dengan bolu panggang lainnya. Misalnya, bolu pandan rice cooker ini. 

Siapa sangka panci rice cooker yang kita fungsikan sebagai penanak nasi ternyata bisa dialihfungsikan sebagai pemanggang bolu. Tentunya cara ini amat membantu bagi kammu yang mau membuat dolu dengan alat dan bahan yang simpel. Yuk, buruan buat resep bolu pandan rice cooker ala rumahan berikut ini!

Bahan Bolu Pandan Rice Cooker

Resep Bolu Pandan Rice Cooker, Teksturnya Fluffy!ilustrasi bahan bolu (pixabay.com/kerdkanno)
  1. 175 gram gula pasir
  2. 4 butir telur
  3. 1 sendok teh emulsifier
  4. 1 sendok teh pasta pandan
  5. 200 ml santan kental

Bahan kering:

  1. 200 g tepung terigu serba guna
  2. 3 sendok makan susu bubuk
  3. ½ sendok teh baking powder
  4. ¼ sendok teh garam

Baca Juga: Resep Kembang Tahu Sederhana Pakai Cetakan Kue

Cara Membuat

Resep Bolu Pandan Rice Cooker, Teksturnya Fluffy!ilustrasi menuangkan adonan (unsplash.com/Joanna Lopez)
  1. Siapkan mangkuk, lalu tuang tepung terigu, susu bubuk, baking powder, dan garam. Aduk rata dan sisihkan.
  2. Dalam wadah masukkan pasta pandan ke dalam santan, aduk rata dan sisihkan.
  3. Menggunakan mixer, kocok gula pasir, telur, dan emulsifier. Kocok dengan kecepatan tinggi selama 8 menit atau hingga mengembang dan pucat.
  4. Masukkan secara bergantian bahan kering dengan santan pandan, sambil diaduk hingga rata dengan mixer kecepatan sedang.
  5. Tuang ke dalam panci rice cooker. Masak selama 45 menit.
  6. Jika menggunakan rice cooker biasa, selalu tekan on/cook setiap 5 menit hingga bolu tidak lengket saat ditusuk dengan tusuk gigi. Keluarkan dari panci.
  7. Sajikan bolu pandan rice cooker, potong-potong sesuai selera.

Tips Membuat

Resep Bolu Pandan Rice Cooker, Teksturnya Fluffy!ilustrasi margarin (pixabay.com/Dmitriy)
  1. Persiapan sebelum membuat adalah dengan melapisi panci rice cooker dengan margarin dan sedikit tepung.
  2. Alasi dasar panci dengan baking paper sesuai dengan diameter panci. Tujuannya supaya mudah mengeluarkan hasil dari bolu setelah matang.
  3. Jika dirasa selama 45 menit tersebut bolu masih belum matang, bisa dimasak kembali.

Durasi waktu untuk membuat bolu ini kurang dari 1 jam. Buat kamu yang suka makan bolu di rumah, wajib mencoba membuat resep bolu pandan rice cooker ini. Hasilnya, bolu pandan tetap lembut, fluffy dan manisnya pas. Nikmati bersama dengan teh hangat bersama keluarga.

Baca Juga: Resep Nasi Sarden Rice Cooker, Tambah Bumbu Rempah Jadi Lebih Mantap

Qoniah Musallamah Photo Verified Writer Qoniah Musallamah

Berusaha belajar sepanjang waktu

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

yummy-banner

Topik:

  • Debby Utomo

Berita Terkini Lainnya