Resep Sayap Ayam Saus Hoisin Panggang, Aroma Smoky yang Kuat!

aroma rempah dengan smoky daging yang menggoda selera

Menu sayap ayam panggang bisa jadi satu ide bebakaran versi praktis di rumah. Ciri khas yang identik dengan menu ini adalah dari bumbunya yang banyak menggunakan saus marinasi. Salah satunya adalah penggunaan bubuk ngohiong. Bubuk ini terdiri dari aneka bumbu rempah seperti cengkeh, bunga lawang, kayumanis, andaliman, dan biji adas.

Inilah alasan kenapa dagingnya lebih kaya rasa. Apalagi ditambah dengan proses peanggangan yang smoky. Mau untuk camilan ataupun sebagai lauk makan bersama dengan nasi putih hangat sama lezatnya. Ingin mengadakan acara bersama keluarga namun tetap dengan versi simpel? Yuk, simak ulasan sayap ayam saus hoisin pangang!

Bahan Sayap Ayam Saus Hoisin Panggang

Resep Sayap Ayam Saus Hoisin Panggang, Aroma Smoky yang Kuat!ilustrasi sayap ayam (pixabay.com/Ekoanug)
  1. 500 gram sayap ayam
  2. 2 sendok makan hoisin sauce
  3. 2 sendok makan saus tiram
  4. 1 sendok makan kecap asin
  5. 2 sendok teh madu
  6. 1 sendok teh bubuk ngohiong
  7. 1 sendok teh cabai bubuk

Pelengkap:

  1. Wijen sangrai secukupnya
  2. Pokcoy sesuai selera

Baca Juga: Resep Sayap Ayam Kecap Pedas untuk Menu Sahur 

Cara Membuat

Resep Sayap Ayam Saus Hoisin Panggang, Aroma Smoky yang Kuat!ilustrasi marinasi ayam (pixabay.com/ivabalk)
  1. Cuci bersih sayap ayam, lalu tiriskan.
  2. Siapkan bahan marinasi bubu yang terdiri dari hoisin souce, saus tiram, kecap asin, madu, cabai bubuk, dan bubuk ngohiong.
  3. Masukkan sayap ayam dalam wadah bumbu marinasi. Marinasi sayap ayam selama minimal 2 jam.
  4. Tata ayam dalam wadah oven. Panggang ayam di oven suhu 200 celcius selama 15 menit.
  5. Angkat dan balik ayam, kemudian panggang lagi selama 10 hingga 15 menit sampai dagingnya matang.
  6. Angkat dan sajikan sayap ayam panggang saus hoisin panggang dengan pelengkap.

Tips Membuat

Resep Sayap Ayam Saus Hoisin Panggang, Aroma Smoky yang Kuat!ilustrasi memanggang di oven (pexels.com/e2ghost)
  1. Jika dirasa selama 15 menit itu daging belum matang bisa menambah durasi pemanggangan.
  2. Untuk pelengkapnya, taburi ayam panggang dengan biji wijen.
  3. Sajikan bersama dengan sayur seperti pokcoy rebus dengan garam, lalu angkat dan tiriskan.

Untuk mendapatkan ayam panggang dengan rasa yang lezat maka diperlukan bumbu yang manis, asin, dan gurih. Rempah-rempah inilah yang menjadi salah satu alasan daging ayam jadi lebih lezat. Butuh sekitar 30 menit saja untuk menyajikan sayap panggang dengan aroma smoky ini!

Baca Juga: Resep Sayap Ayam Goreng Mentega, Gurihnya Nagih!

Qoniah Musallamah Photo Verified Writer Qoniah Musallamah

Berusaha belajar sepanjang waktu

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

yummy-banner

Topik:

  • Ken Ameera

Berita Terkini Lainnya