Siapa yang tidak suka cah kangkung? Hidangan sederhana ini selalu menjadi favorit di berbagai kesempatan, mulai dari menu sehari-hari hingga hidangan di acara spesial. Jika biasanya cah kangkung dimasak dengan bawang putih saja, kali ini kita akan menambah kelezatannya dengan daging giling.
Memasak cah kangkung daging giling sangat praktis dan bisa disiapkan dalam waktu singkat. Dengan bumbu sederhana, hidangan ini tetap memiliki cita rasa yang kaya dan menggugah selera. Selain itu, kangkung yang dimasak dengan metode tumis cepat akan tetap renyah dan tidak lembek.
Begini resep cah kangkung daging giling yang lezat untuk disajiikan bersama nasi putih hangat. Sajikan dalam jumlah banyak, karena kamu pasti ketagihan!
