5 Resep Ikan Bandeng yang Praktis dengan Bumbu Sederhana
Follow IDN Times untuk mendapatkan informasi terkini. Klik untuk follow WhatsApp Channel & Google News
Olahan ikan bandeng sangat disukai semua kalangan. Selain terjangkau, ikan bandeng mengandung gizi yang bagus buat kesehatan. Cara mengolah ikan ini juga sangat mudah, karena tidak terlalu amis. Dibumbuin apa saja, ikan bandeng selalu nikmat.
Beragam menu lezat bisa kamu buat dengan ikan bandeng. Kalau suka masak yang gak ribet, kelima resep ikan bandeng yang praktis dengan bumbu sederhana ini bisa jadi referensi. Siapkan banyak nasi putih, ya!
Baca Juga: Makna Tradisi Makan Ikan Bandeng saat Imlek, Rezeki Melimpah!
1. Resep Asem-asem Bandeng Bumbu Halus
Bahan utama:
- 1 kg ikan bandeng
- 6 buah belimbing wuluh
- 1 buah tomat ukuran sedang, iris iris
- 3 batang serai geprek
- 1 jempol laos
- 2 lembar daun salam
- 6 lembar daun jeruk
- cabai kecil utuhan secukupnya
- kaldu ayam bubuk
- garam secukupnya
- gula pasir secukupnya
- kemangi (optional)
- 1 liter air untuk kuah ikan
Bahan bumbu halus:
- 10 siung bawang merah
- 7 siung bawang putih
- 5 buah cabe merah keriting
- 3 buah cabe merah besar
- cabai kecil sesuai selera
- ½ telunjuk jahe
- 6 biji kemiri
- ¼ telunjuk kunyit
Cara membuat:
- Lumuri ikan dengan perasan jeruk nipis. Diamkan sebentar, lalu bilas kembali dengan air sampai bersih.
- Ulek atau cincang kasar semua bumbu halus menggunakan chopper.
- Tumis bumbu ulek sampai tanak. Kemudian masukkan serai, laos, daun jeruk dan aduk sebentar.
- Masukkan air, tunggu air mendidih lalu masukkan garam, kaldu bubuk, gula pasir, kemudian bandeng.
- Masak sampai 10 menit, lalu masukkan irisan tomat, belimbing wuluh, cabe kecil utuhan, dan daun kemangi.
- Koreksi rasanya, masak sampai ikan masak dan matang.
- Asem-asem bandeng bumbu halus siap disajikan.
2. Resep Acar Bandeng Presto
Bahan utama:
- 2 ekor bandeng presto ukuran sedang, potong-potong
- 1 buah ketimun kecil, potong-potong
- ½ buah wortel, potong-potong
- ¼ buah nanas, potong-potong
- 5 buah belimbing wuluh (boleh tambah), potong memanjang
Bahan bumbu halus:
- 6 buah cabai rawit merah
- 5 buah cabai merah keriting
- 6 siung bawang merah
- 4 siung bawang putih
- 3 butir kemiri sangrai
- 1 ½ cm kunyit
Bahan bumbu pelengkap:
- 3 sendok makan minyak untuk menumis
- 1 ½ cm jahe, dipipihkan
- 3 cm lengkuas, dipipihkan
- 3 lembar daun salam
- 3 lembar daun jeruk
- 5 siung bawang merah belah menjadi dua bagian
- 15 buah cabai rawit hijau biarkan utuh
- 2 sendok teh garam
- 1 ½ sendok makan gula pasir
- 50 hingga 100 ml air
- air jeruk nipis dari 1 butir jeruk nipis
Cara membuat:
- Goreng bandeng presto hingga kering, lalu angkat dan tiriskan.
- Panaskan minyak, tumis bumbu halus hingga matang dan harum.
- Masukkan semua bumbu lainnya, kecuali air jeruk nipis. Aduk rata dan tumis hingga harum dan daun rempah layu.
- Tambahkan air dengan menyesuaikan kekentalan bumbu yang kamu inginkan, aduk sebentar.
- Masukkan potongan sayuran, aduk dan masak hingga sayuran empuk.
- Tumisan akan mengeluarkan air dari sayuran yang dimasak, jadi jangan menambahkan air terlalu banyak. Masukkan air jeruk nipis, aduk rata dan koreksi rasa.
- Terakhir masukkan bandeng presto, lalu aduk kembali hingga merata.
- Sajikan acar bandeng presto bersama nasi putih hangat.
3. Resep Bandeng Saus Asam Manis
Editor’s picks
Bahan utama:
- 1 ekor ikan bandeng
- 1 sdt garam
- 50 ml air
- 2 bawang putih, haluskan
- minyak goreng secukupnya
Bahan saus asam manis:
- 2 bawang putih, cincang halus
- 1/2 bawang bombay, iris tipis
- 2 buah tomat cincang halus
- 1 sdm saus tomat
- 200 ml air
- 1 sdm saus tiram
- 1 sdt kaldu jamur
- 1 sdm maizena larutkan dengan 1 sdm air
- gula pasir secukupnya
- garam secukupnya
- minyak secukupnya
Cara membuat:
- Bersihkan ikan bandeng dari sisik dan insangnya, lalu potong menjadi 4 atau sesuai selera.
- Cuci bersih ikan, lalu lumuri dengan campuran bawang putih, air dan garam. Diamkan sekitar 20 menit. Goreng ikan sampai matang dan tiriskan.
- Tumis bawang putih dan bawang bombay sampai harum, lalu masukkan tomat cincang sampai layu.
- Tambahkan 200 ml air, lalu masukkan jadi satu saus tomat, saus tiram, gula, garam, dan kaldu jamur.
- Koreksi rasa, tunggu sampai mendidih dan masukkan larutan maizena.
- Sajikan ikan bandeng saus asam manis selagi hangat.
Baca Juga: Resep Sup Ikan Bandeng Kemangi yang Praktis dan Hangatkan Badan
4. Resep Asam Keung Bandeng
Bahan utama:
- 500 gram ikan bandeng potong sesuai selera
- 5 buah cabai hijau, potong-potong
Bahan bumbu halus:
- 1 butir bawang merah
- 1 siung bawang putih
- 1 sdt ketumbar
- ½ sdt kunyit
- 1 ruas jahe
- 9 buah asam sunti
- 5 buah cabai rawit
- garam secukupnya
Cara membuat:
- Haluskan bumbu halus yang sudah dipersiapkan.
- Masukkan bumbu halus dan ikan bandeng ke dalam wajan, lalu masukkan juga cabai hijau.
- Tambahkan air 500 ml, aduk dan tunggu hingga ikan matang. Koreksi rasa, angkat jika sudah matang.
- Sajikan asam keung bandeng selagi hangat.
5. Resep Bandeng Palumara
Bahan-bahan:
- 10 buah cabai rawit merah
- 5 buah bawang merah, iris
- 2 buah ikan bandeng
- 2 buah bawang putih, iris
- 1 buah daun bawang, iris
- 1 buah tomat merah, potong dadu
- 1 buah jeruk nipis, ambil airnya
- 250 ml air
- 1 ikat daun kemangi
- 1 sdm air asam jawa
- ½ sdt gula pasir
- ¼ sdt garam
Cara membuat:
- Tumis bawang merah dan bawang putih sampai harum.
- Masukkan air asam jawa dan air ke dalamnya. Kemudian, masukkan potongan ikan bandeng ke dalamnya.
- Tambahkan daun kemangi, daun bawang, tomat merah, dan cabai rawit merah utuh ke dalamnya. Aduk rata dan masak ikan sampai matang.
- Bumbui menggunakan garam dan gula pasir. Aduk sampai merata.
- Angkat dan sajikan bandeng palumara bersama nasi putih.
Terlihat menggoda semua, kan? Semuanya kaya rasa dan cocok buat lidah seluruh kalangan. Cocok dimasak saat ada acara keluarga, mau coba memasak resep ikan bandeng yang mana dulu, nih?
Baca Juga: Resep Bandeng Bumbu Woku yang Pedas dan Kuahnya Menyegarkan
IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.