Resep Mudah Biji Salak Rainbow Milk Tea, Cocok untuk Usaha Kuliner
Follow IDN Times untuk mendapatkan informasi terkini. Klik untuk follow WhatsApp Channel & Google News
Dikenal dengan cita rasanya yang manis, nikmat, dan mengenyangkan, tak heran jika biji salak yang kerap dijadikan sebagai takjil saat bulan puasa tersebut disukai oleh banyak orang. Bahkan saat ini terdapat banyak variasi olahan biji salak dengan tampilan yang lebih kekinian, salah satunya biji salak rainbow milk tea.
Sebenarnya proses pembuatan biji salak rainbow milk tea sama seperti biji salak pada umumnya. Hanya saja ada beberapa bahan lain yang perlu kamu tambahkan.
Bagi kamu yang sudah tidak sabar ingin membuat sendiri biji salak rainbow milk tea di rumah, yuk ikuti resep mudah biji salak rainbow milk tea dan cara membuatnya berikut ini.
1. Bahan-bahan yang diperlukan
- 1.5 L air untuk merebus
Biji salak ungu:
- 175 g ubi ungu, kupas, kukus
- 50 g tepung sagu
- 30 g gula halus
- ¼ sdt garam
Biji salak oranye:
- 175 g ubi oranye kupas, kukus
- 50 g tepung sagu
- 30 g gula halus
- ¼ sdt garam
Sagu mutiara:
- 200 g sagu mutiara
- 50 g gula pasir
- 1 L air, untuk merebus
Kuah biji salak:
- 3 bungkus milk tea merek apa saja
- 50 g gula merah
- 130 ml santan instan
- 650 ml air
- ½ sdt garam
- 1 lembar daun pandan, ikat simpul
2. Membuat adonan biji salak
Editor’s picks
Mula-mula kupas ubi ungu dan ubi oranye. Kemudian kukus. Setelah itu, haluskan. Tambahkan tepung sagu, gula halus, dan garam. Lalu aduk rata.
Selanjutnya uleni hingga kalis agar mudah dibentuk. Ambil adonan seukuran sendok teh dan bentuk menjadi bulatan-bulatan kecil.
Baca Juga: Resep Bikin Kolak Biji Salak, Ide Takjil Buka Puasa yang Manis
3. Rebus biji salak ungu dan biji salak oranye
Letakkan panci yang sudah diisi air di atas kompor. Nyalakan kompor. Masukkan biji salak ungu dan biji salak oranye secara bertahap. Tunggu hingga matang.
Setelah semua biji salak mengapung, segera angkat dan sisihkan.
4. Membuat kuah biji salak
Setelah biji salak matang, sekarang saatnya membuat kuah. Campur milk tea, gula merah, santan, air, garam, dan daun pandan ke dalam panci. Aduk hingga mengeluarkan aroma harum.
Setelah itu, masukkan secara perlahan biji salak ungu, biji salak oranye, dan sagu mutiara. Aduk lagi hingga matang.
5. Biji salak rainbow siap disajikan
Siapkan mangkuk saji. Setelah matang, tuang biji salak ke dalam mangkuk dan biji salak rainbow milk tea pun siap untuk dinikmati.
Bagaimana, resepnya sangat mudah diikuti, bukan? Selain dihidangkan untuk keluarga, kamu juga bisa menjadikan menu ini sebagai ide untuk usaha kuliner, lho.
Baca Juga: Resep Bubur Kacang Hijau Biji Salak yang Menggugah Selera, Enak!
IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.