Resep Sayur Tahu Sosis yang Gurih dan Sedap, Gampang Buatnya!

Lauk lezat yang mudah sekali dibuat dan praktis

Tahu merupakan salah satu makanan yang paling populer dan paling banyak dikonsumsi oleh orang Indonesia selain tempe. Bahan dasar makanan ini terbuat dari kedelai. Cita rasanya pun sangat enak.

Tahu dapat dengan mudah kamu temukan di mana saja. Bahkan dapat juga diolah menjadi berbagai macam makanan, salah satunya sayur tahu sosis.

Penasaran bagaimana resep sayur tahu sosis? Yuk simak juga cara membuatnya berikut ini.

1. Bahan-bahan yang diperlukan

Resep Sayur Tahu Sosis yang Gurih dan Sedap, Gampang Buatnya!ilustrasi tahu putih (instagram.com/daliessiangadi123)
  • 2 buah tahu putih, potong dadu kecil, goreng setengah garing
  • 2 buah sosis ayam, potong kecil
  • bumbu merah siap pakai, secukupnya
  • ½ sdt lada bubuk
  • ½ kaldu bubuk
  • 1 sdt gula
  • 1 sdt garam
  • 2 lembar daun jeruk
  • 2 siung daun bawang, iris
  • air secukupnya
  • santan kental sesuai selera

2. Tumis bumbu merah

Resep Sayur Tahu Sosis yang Gurih dan Sedap, Gampang Buatnya!ilustrasi menuangkan minyak goreng ke wajan (pexels.com/RODNAE Productions)

Letakkan wajan di atas kompor. Nyalakan api. Panaskan wajan.

Tuang minyak goreng memutar hingga mengenai seluruh permukaan wajan. Masukkan bumbu merah, tumis hingga harum. Tambahkan daun jeruk dan daun bawang.

Baca Juga: 9 Jajanan dari Sosis untuk Ide Bisnis, Dijamin Laris Manis!

3. Beri air secukupnya

Resep Sayur Tahu Sosis yang Gurih dan Sedap, Gampang Buatnya!ilustrasi menumis (pexels.com/Pixabay)

Tumis hingga tekstur daun jeruk dan daun bawang mulai layu. Tuang air secukupnya.

Tambahkan gula, garam, lada bubuk, dan kaldu bubuk. Aduk hingga semua bumbu tercampur rata.

4. Masukkan tahu dan sosis

Resep Sayur Tahu Sosis yang Gurih dan Sedap, Gampang Buatnya!ilustrasi sosis ayam (instagram.com/hobimasak.id)

Biarkan hingga air mendidih. Kemudian masukkan tahu dan sosis. Aduk lagi sampai rata.

Koreksi rasa. Jika cita rasanya belum pas atau belum sesuai dengan selera kamu, jangan ragu untuk menambahkan bumbu.

5. Sayur tahu sosis siap dihidangkan

Resep Sayur Tahu Sosis yang Gurih dan Sedap, Gampang Buatnya!sayur tahu sosis (instagram.com/vonnyhariyanto)

Jika menurutmu tekstur kuah terlalu cair, bisa ditambahkan sedikit santan. Jangan lupa untuk diaduk terus.

Angkat setelah matang. Pindahkan ke mangkuk saji. Sayur tahu sosis pun siap dihidangkan.

Cita rasa olahan tahu yang satu ini dijamin tidak akan mengecewakan, lho. Cocok disantap sebagai lauk untuk sarapan, makan siang, maupun makan malam.

Baca Juga: 5 Ragam Olahan Tahu Khas Jepang, Menu Sehat yang Lezat

Sinta Listiyana Photo Verified Writer Sinta Listiyana

Terimakasih telah membaca tulisan saya :)

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

yummy-banner

Topik:

  • Dwi Rohmatusyarifah

Berita Terkini Lainnya