TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

9 Cara Sederhana yang Terbukti Mampu Memperbaiki Penglihatanmu

Mudah dan bisa dilakukan kapan saja

www.unsplash.com

Mata adalah salah satu indra dan organ tubuh terpenting bagi kita. Di saat yang sama, mata juga merupakan organ yang rentan mengalami kerusakan. Entah itu penurunan daya lihat atau kelelahan yang berpengaruh pada otak kita.

Ada sebuah prinsip dalam dunia medis, yaitu jika kamu tidak menggunakan salah satu otot tubuh tubuhmu, otot tersebut lambat laun akan menjadi lemah. Sama seperti otot-otot tubuh lainnya, kamu juga harus melatih otot mata dan menjaganya agar tetap prima. IDN Times mau membagikan beberapa upaya yang bisa kamu lakukan untuk meningkatkan kesehatan penglihatanmu.

1. Jangan forsir matamu selama siang hari. Istirahatkan setiap 2 sampai 3 jam sekali.

www.unsplash.com

Setiap 2 sampai 3 jam sekali, tutup matamu selama beberapa menit dan nikmati ketenangan yang kamu rasakan. Lakukan secara rutin dan kamu telah membantu kesehatan penglihatanmu.

2. Berikut ini adalah 16 latihan dasar terkenal yang dapat kamu gunakan untuk melatih matamu.

www.healthjournal365.com

Gerakkan bola matamu mengikuti gerakan dalam gambar. Lakukan latihan ini setiap hari sesuai dengan urutannya.

3. Jika kamu menggunakan kacamata, kurangi durasi waktumu saat mengenakannya jika bisa.

www.fuckyeahcillianseyes.tumblr.com

Jika biasanya kamu memakai kacamata sepanjang hari dan hanya melepasnya saat tidur, usahakan untuk menguranginya. Misalnya, hanya pakai saat sangat dibutuhkan saja seperti ketika membaca atau menyetir.

4. Beri matamu pijatan dengan gerakan memutar yang lembut. Gerakkan jarimu mulai dari titik nomor 1 sampai sampai 6 mengikuti gambar di bawah ini.

www.healthjournal365.com

Gunakan jari tengah dan telunjuk untuk menekan matamu. Kamu akan merasakan sedikit tekanan, namun sama sekali tidak ada rasa sakit ketika melakukan langkah ini.

Baca Juga: Teknik Diet Jepang Ini Mampu Luruhkan Lemak Tubuhmu Hanya dengan Bernapas Saja!

5. Biasakan mata untuk melihat jauh ke depan daripada berfokus pada objek yang berada tepat di depan mata.

www.unsplash.com

Ketika kamu berjalan di udara terbuka, berusahalah untuk lebih sering melihat ke objek-objek yang berada jauh di depan daripada berfokus pada kakimu sendiri atau sesuatu yang tepat di depanmu.

6. Minum jus wortel sesering mungkin (jika bisa setiap hari sekali).

www.pexels.com

Jika kamu ingin mendapatkan manfaat maksimal, tambahkan satu atau dua tetes minyak zaitun ke dalam jus wortelmu. Minyak zaitun tak akan merusak rasa jus, tetapi akan membantu tubuh menyerap elemen-elemen yang sehat dalam jus wortel secara lebih efektif.

7. Ketika matamu terasa lelah, bilas dengan air hangat.

www.mavcure.com

Basahi kompres dengan air suam-suam kuku, pejamkan matamu dan seka dengan air hangat tersebut. Langkah ini cocok untuk merelaksasi otot mata yang kelelahan.

8. Berusahalah untuk tidak memandangi layar komputer, televisi atau smartphone setidaknya dua jam sebelum pergi tidur.

www.pexels.com

Ups, langkah ini memang terdengar susah-susah gampang karena sekarang teknologi sudah jadi bagian tak terpisahkan dari kehidupan kita ya. Tapi sangat berpengaruh lho!

Baca Juga: Penelitian Temukan 8 Risiko Kesehatan Serius Akibat 8 Jam Berada di Bawah AC!

Rekomendasi Artikel

Berita Terkini Lainnya