ilustrasi durian (pexels.com/Tom Fisk)
Alih-alih darah tinggi, Dr. Teresita justru menggarisbawahi bahwa durian merupakan buah yang tinggi lemak dan kalori. Ada sekitar 13 gram lemak dan 354 kalori pada sekitar 243 gram durian. Angka tersebut cukup tinggi untuk memenuhi kebutuhan kalori harian.
Di luar itu, durian juga tinggi gula meski rasa buahnya tidak manis. Walau begitu, daging buahnya kaya akan sukrosa, fruktosa, dan glukosa. Ketiga senyawa tersebut dikatakan berpotensi memperburuk kadar gula darah dalam tubuh. Oleh karena itu, seseorang dengan riwayat diabetes tidak disarankan makan durian.
Sementara itu, sebuah case report dalam Medical Journal of Malaysia menunjukkan bahwa kalium tinggi pada durian juga memengaruhi penderita penyakit ginjal. Terlepas dari itu, terlalu banyak makan durian juga bisa memicu pusing dan mual. Hal tersebut dikaitkan dengan kandungan asam sulfat dalam durian yang konon dapat mengurangi enzim untuk membuang racun melalui proses metabolisme.
Apakah durian menyebabkan darah tinggi? Penelitian mengatakan tidak demikian. Walau begitu, bagi seseorang yang memiliki riwayat hipertensi disarankan untuk mengontrol konsumsinya agar tidak memicu efek negatif.
Apakah makan durian bisa menyebabkan darah tinggi? | Durian tidak langsung menyebabkan darah tinggi, tetapi konsumsinya berlebihan bisa memicu lonjakan tekanan darah pada sebagian orang. |
Kenapa durian dikaitkan dengan darah tinggi? | Karena durian tinggi kalori dan gula, sehingga dapat memengaruhi metabolisme dan tekanan darah jika dikonsumsi berlebihan. |
Apakah penderita hipertensi boleh makan durian? | Boleh dalam jumlah sangat terbatas dan tidak sering, sebaiknya dikonsultasikan dengan dokter. |
Referensi:
Sinulingga, Brigitta Olivia, Angwen Rial Huga, and Laurencia Alimin. “Effect of Durian Fruit on Blood Pressure.” Indonesian Journal of Global Health Research 2, no. 1 (February 7, 2020): 29–40.
"Durians: 8 Myths and Facts About the King of Fruits". HealthXChange. Diakses Desember 2024
"6 Nutritional Benefits of Durian". Mount Elizabeth. Diakses Desember 2024.
"Durian - Uses, Side Effects, and More". WebMD. Diakses Desember 2024.
"Can Eating too Much Durian Cause High Blood Pressure?". ABS CBN. Diakses Desember 2024.
"Durian Nutrition Facts and Health Benefits". Verywell Health. Diakses Desember 2024.
Leo, C. L., Leong, W. S., Tieh, C. S., & Liew, C. K. (2011). Durian induced hyperkalaemia. The Medical journal of Malaysia, 66(1), 66–67.
Kumolosasi, Endang dkk. “Effects of Durian Intake on Blood Pressure and Heart Rate in Healthy Individuals.” International Journal of Food Properties 19, no. 7 (September 11, 2015): 1483–88.
"Five Myths about Durians". Raffles Medical Group. Diakses Desember 2024.
"Durian". RxList. Diakses Desember 2024.
"Durian Fruit: Potent smell but Incredibly Nutritious". Healthline. Diakses Desember 2024.
"8 Ways to Eat Durian Safely Without Harming Your Health". Vibhavadi Hospital. Diakses Desember 2024.