Varises terjadi ketika pembuluh darah membengkak dan membesar. Varises juga dapat terlihat mencolok karena warnanya yang biru atau ungu dan kerap menonjol keluar dari bawah kulit. Pada sebagian penderitanya, kondisi ini dapat menyebabkan rasa sakit dan ketidaknyamanan.
Salah satu cara tercepat mengatasi varises adalah dengan prosedur medis, seperti berbagai macam operasi atau terapi. Meskipun begitu, ada juga cara alami yang bisa dilakukan untuk membantu mengatasinya. Berikut beberapa cara menghilangkan varises secara alami, dirangkum Medical News Today dan Brightside.
