Selama kehamilan, janin akan bergantung pada sang ibu dalam mendapatkan nutrisi yang dibutuhkan. Makanya, pola makan ibu hamil harus sangat diperhatikan.
Makan makanan yang sehat dan bervariasi sangat penting selama kehamilan karena nutrisi yang tepat dapat membantu janin untuk tumbuh dan berkembang sebagaimana mestinya. Selain itu, peningkatan asupan vitamin dan mineral dapat membantu ibu hamil menjaga tubuhnya dalam kondisi sebaik mungkin.
Makan banyak buah segar selama kehamilan dapat membantu memastikan ibu dan bayinya tetap sehat. Buah segar mengandung banyak vitamin, nutrisi penting, dan juga sumber serat yang baik.
Berikut ini jenis buah-buahan yang baik untuk dikonsumsi untuk ibu hamil. Simak sampai habis, ya!